Home » Blog » Investasi & Keuangan Pribadi » 3 Alasan Kenapa Investasi Itu Perlu Dilakukan Sekarang Juga

3 Alasan Kenapa Investasi Itu Perlu Dilakukan Sekarang Juga

·
4 menit
·
investasi online koinworks - alasan kenapa investasi

3 Alasan Kenapa Investasi Itu Perlu Dilakukan Sekarang Juga – Mungkin masih banyak yang ragu; uang yang dimiliki saat ini hendak diinvestasikan atau lebih baik ditabung saja.

Dilema itu kerap muncul bagi sebagian orang, terutama bagi mereka yang belum benar-benar tahu perbedaan utama menabung dengan investasi dari segi manfaat.

Baca Juga: Mengenal Investasi dan Cara Memulai Investasi dengan Rp 1 juta

Ada orang yang lebih memilih untuk menabung karena dengan alasan dana yang ditabung lebih aman dan bisa ditarik kapan saja.

Alasan tersebut masuk akal. Apalagi tabungan yang sifatnya sebagai dana darurat, sehingga bisa digunakan kapan pun dibutuhkan.

Baca Juga: Investasi Sebagai Pendapatan Utama: Apa dan Bagaimana?

Di sisi lain, investasi dianggap lebih cocok untuk orang-orang kaya, dalam artian investasi ‘hanya’ pantas bagi mereka yang punya modal besar.

Padahal tidak juga. Sekarang ini, dengan uang Rp 100.000 masyarakat sudah bisa berinvestasi, contohnya berinvestasi di P2P Lending KoinWorks.

Baca Juga: Punya Duit Rp 100.000? Ini yang Bisa Dilakukan Agar Duit Anda Semakin Produktif

Selain itu, reksa dana dan investasi saham juga bisa dijadikan tujuan untuk berinvestasi bagi mereka dengan modal yang belum menyentuh Rp 1.000.000. Di sisi lain, risiko yang ada di tubuh investasi juga kerap menjadi penghalang bagi masyarakat.

Baca Juga: 3 Jenis Investasi Menguntungkan yang Layak Dicoba

Nah, bagi Anda yang masih ragu untuk mulai mendanai, paling tidak tiga alasan berinvestasi ini bisa mendorong Anda untuk benar-benar memulai:

3 Alasan Kenapa Investasi Harus Dimulai Sekarang Juga

investasi online koinworks - alasan kenapa investasi

1. Investasi Bisa Menambah Nilai Uang, Sementara Menabung…

Alasan kenapa investasi harus dimulai sekarang di bagian ini sangat jelas. Pemahaman bahwa investasi membawa keuntungan pada umumnya sudah ada dalam bayangan setiap orang.

Baca Juga: 5 Cara Membiasakan Diri untuk Berinvestasi

Dan itu memang bukan rahasia lagi. Berinvestasi memberi peluang penambahan nilai pada uang yang diinvestasikan. Investasi di pasar saham, misalnya, dapat memberikan keuntungan tahunan sebesar 30%.

Begitu pun reksa dana, bisa mencapai 18%. Sementara peer to peer lending seperti KoinWorks, bunga efektif mulai dari 18% per tahun hingga mencapai 38%.

Baca Juga: 5 Tips Mencapai Financial Freedom

Di sisi lain, menabung akan membuat nilai uang tergerus, baik akibat inflasi maupun potongan biaya administrasi.

Contoh, apabila Anda menabung uang dalam bentuk simpanan deposito, keuntungan yang Anda dapat bisa mencapai 6,2%, sementara inflasi 6,7%, tentu akan merugi, bukan? Belum lagi potongan biaya administrasi yang ditetapkan.

Baca Juga: Belum Pernah dan Ingin Mulai Mendanai? Ini 5 Tips Investasi untuk Pemula

Untuk itu, menyadari pentingnya berinvestasi harus tumbuh di dalam diri masyarakat, sehingga mental berinvestasi bisa lebih dominan dibandingkan menabung.

2. Berinvestasi Mulai Sekarang untuk Memperbesar Peluang Compounding Effect

Memaksimalkan keuntungan investasi sebenarnya tidaklah terlalu sulit. Mempelajari segala informasi yang dibutuhkan, dengan dukungan riset terhadap informasi yang ada, bisa menjadi salah satu cara untuk memaksimalkan investasi.

Baca Juga: 5 Tips Agar Bisa Berinvestasi Setiap Bulan

Di sisi lain, memulai investasi lebih awal dapat memperbesar kemungkinan untuk mendapatkan keuntungan. Misalnya, di usia muda Anda sudah mulai mendanai, dalam 10 tahun setelahnya keuntungan investasi Anda akan berlipat ganda, dengan adanya efek compounding atau bunga berbunga.

Baca Juga: Bagaimana Investasi Mempengaruhi Kehidupan Finansial?

Selain itu, meskipun Anda harus merugi, paling tidak Anda masih memiliki waktu untuk memitigasi risiko investasi Anda sehingga untuk selanjutnya Anda dapat meredam risiko yang ada.

Baca Juga: Tips Investasi di Tahun 2017

Penting untuk menginvestasikan kembali bunga keuntungan yang Anda dapatkan, sehingga potensi yang akan Anda dapatkan dapat berlipat ganda seturut waktu.

Dengan begitu, investasi akan memudahkan Anda dalam mewujudkan financial goals yang telah Anda tentukan sebelumnya.

3. Berinvestasi Dapat Menumbuhkan Perekonomian Nasional

Investasi terutama di pasar modal memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional yang hampir mencapai 12 persen jumlahnya di tahun 2016. Total penerimaan pajak dari pasar modal mencapai angka Rp110 triliun.

Baca Juga: Dapatkan Passive Income dengan Pendanaan Online P2P Lending

Di peer to peer lending, yang memungkinkan masyarakat sebagai investor untuk membantu mendanai kebutuhan pinjaman bisnis, juga dapat membantu pertumbuhan perekonomian nasional.

Perlu diketahui bahwa bisnis UMKM sudah terbukti mampu menjaga kestabilan dan menjadi pengokoh perekonomian Indonesia, terutama pada krisis moneter yang terjadi tahun 1998 silam. UMKM harus terus diberdayakan dengan pinjaman dana Anda.

Baca Juga: Begini Cara Kerja KoinWorks dalam Hal Pendanaan Fintech Lending

Melalui KoinWorks, setiap investor yang tergabung dapat berinvestasi bagi peminjam yang membutuhkan modal usaha. Modal usaha yang didapatkan tentunya akan membantu UMKM untuk terus berkembang sehingga kemajuan usahanya dapat berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi nasional.

Selain itu, berinvestasi pada pinjaman pendidikan melalui KoinWorks juga tentunya akan membantu membentuk sumber daya manusia yang mumpuni dan siap pakai di dunia kerja.

Bahkan, masyarakat yang diberdayakan dengan pendidikan yang mumpuni akan meningkatkan daya saing di dunia kerja, bahkan pertumbuhan dunia bisnis saat mereka memutuskan untuk mendirikan usaha sendiri.

Baca Juga: Begini Teknik Diversifikasi Mendanai di Fintech Lending KoinWorks

Juga, berinvestasi di pinjaman kesehatan akan membantu menyejahterakan masyarakat. Pada akhirnya, investasi Anda akan mempercepat perputaran roda perekonomian Indonesia.

Yakin ingin menunda untuk berinvestasi? Bila Anda tidak tahu ingin memulai dari mana, peer to peer lending bisa dicoba.

Baca Juga: 4 Hal yang Perlu Dipahami Sebelum Mendanai di Fintech Lending

Di KoinWorks, Anda bisa mulai mendanai dengan nominal Rp 100.000 sembari mempelajari dasar-dasar fundamental investasi itu sendiri, sehingga nantinya Anda bisa mencoba instrumen investasi lainnya seperti obligasi, saham, hingga reksa dana.

Nah, itulah 3 alasan kenapa investasi harus dilakukan mulai dari sekarang juga. Banyak manfaat yang bisa diambil dari berinvestasi, terlepas dari risikonya, sebab, selalu ada risiko yang diambil untuk mendapatkan keuntungan maksimal, bukan?

Mari berinvestasi sekarang!


Referensi:

 Sumbangsih Pasar Modal ke Ekonomi Baru 12%, http://infobanknews.com/sumbangsih-pasar-modal-ke-ekonomi-baru-12/ diakses pada tanggal 22 Maret 2017 pukul 18:45 WIB.


 

Artikel Terkait

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Berlangganan

Dengan mengirimkan formulir ini, Anda menyetujui Ketentuan Penggunaan kami dan mengakui Pernyataan Privasi kami.

Langganan via Email​

Dapatkan Tips dan Berita Keuangan Gratis di Inbox Anda​