Bagaimana Cara Saya Menentukan Waktu Pinjaman Serta Dana yang Dibutuhkan?

Bagaimana Cara Saya Menentukan Waktu Pinjaman Serta Dana yang Dibutuhkan

Bagaimana Cara Saya Menentukan Waktu Pinjaman Serta Dana yang Dibutuhkan? – Ketika akan mengajukan pinjaman, apakah seringkali Anda bingung untuk menghitung kebutuhan dana yang dibutuhkan? 

Karena mungkin saja Anda akan berpikir untuk mengajukan lebih banyak dana dari kebutuhan sebenarnya, berasumsi bahwa hal itu akan membantu Anda dalam jangka panjang dengan memiliki modal ekstra.

Jika Anda merasakan hal tersebut, ada baiknya Anda terapkan tip berikut ini:

Tentukan Tujuan

Tentukan tujuan bisnis Anda sedetail mungkin. Apakah itu hanya untuk membangun sebuah toko batu bata atau untuk menciptakan produk baru.

Hal ini akan membantu Anda berfokus kepada apa yang benar-benar perlu dibeli untuk mencapai tujuan Anda.

Tentukan Timeline yang Direncanakan

Rencanakan keuangan harus disertai dengan garis waktu yang direncanakan. Perkirakan tenggang waktu untuk sub-tujuan yang perlu Anda capai dalam perjalanan menuju tujuan utama Anda.

Hitung kebutuhan finansial Anda

Setelah menciptakan tujuan dan tenggang waktu yang ditetapkan, maka bersiaplah untuk menghitung kebutuhan finansial. 

Cantumkan semua yang dibutuhkan untuk mencapai visi bisnis Anda. Ada tiga kategori modal berbeda yaitu; modal tetap, modal kerja, dan modal manusia.

Adapun modal kerja terdiri dari barang produsen sekali pakai, seperti bahan baku, barang dalam proses, dan bahan bakar.

Kemudian, modal manusia bisa didefinisikan sebagai orang-orang yang bekerja untuk perusahaan Anda dan keterampilan masing-masing, latar belakang pendidikan, kesehatan, dan lain-lain.

Lalu, modal tetap terdiri dari barang-barang produksi yang tahan lama, biasanya digunakan selama masa operasional; tanaman, traktor, dan pabrik.


Kapan saya harus mengajukan pinjaman modal? 

Setelah Anda selesai menghitung perencanaan dana yang dibutuhkan, maka selanjutnya adalah waktunya untuk mencari pinjaman tersebut.

KoinWorks memberikan peluang bagi bisnis Anda untuk terus berkembang dengan pinjaman modal usaha dari KoinBisnis.

Begitu Anda mendapatkan pinjaman modal yang  dibutuhkan, Anda juga bisa melakukan evaluasi kembali kepada perhitungan yang ada agar tetap berada di jalur yang benar. Jadi buatlah perencanaan sedetail mungkin!

Dapatkan berbagai informasi seputar Panduan KoinBisnis lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.