Berapa Banyak Uang yang Harus Ditabung Setiap Bulannya Agar Milenial Bisa Pensiun dengan Nyaman?

milenial pensiun - pensiun di jepang - featured image

Berapa Banyak Uang yang Harus Ditabung Setiap Bulannya Agar Milenial Bisa Pensiun Dengan Nyaman? – Semua orang ingin tahu persis berapa banyak yang harus dihemat untuk pensiun sehingga mereka bisa mengaturnya dan tak perlu khawatir lagi.

Bagi kaum millennial, yaitu mereka yang lahir di antara tahun 1982 hingga 2004, tampaknya harus mempertimbangkan bagaimana kehidupan, pasar dan pemerintah dapat mempengaruhi perencanaan keuangan di masa mendatang.


Berapa Banyak Uang yang Harus Ditabung Setiap Bulannya Agar Milenial Bisa Pensiun Dengan Nyaman?

Berapa banyak yang perlu ditabung?

Dalam hal ini millennial harus mulai menabung pada usia 25 tahun untuk dapat pensiun dengan nyaman pada usia 65. Berapa banyak?

  • Mereka yang memperoleh pendapatan di kategori rata-rata perlu menghemat 4% sampai 9% sebelum pajak
  • Mereka yang mendapatkan penghasilan di kategori makmur perlu menghemat antara 9% dan 14% sebelum pajak
  • Sedangkan, mereka yang memiliki kekayaan bersih dalam nominal tinggi perlu menghemat antara 14% dan 18% sebelum pajak.

Kaum kaya dan pemilik pendapatan tinggi perlu menghemat lebih banyak daripada mereka yang memiliki pendapatan rata-rata karena pajak yang dibayarkan juga akan lebih tinggi dan disertai gaya hidup tinggi yang turut mengikuti.

Baca Juga: 13 Tips Membuat Waktu kamu Menjadi Lebih Produktif

Hal ini berarti mereka harus mengandalkan tabungan sendiri untuk dapat mendanai standard hidup mereka dalam masa pensiun

Banyak hal yang dapat mempengaruhi seberapa banyak jumlah yang harus kamu tabung, dan berapa banyak dana yang kamu harapkan saat pensiun.

Baca Juga: Mengatakan ‘Tidak’ Untuk 6 Hal Ini Maka Hidup dan Bisnis kamu Akan Menjadi Lebih Baik

Terkait dengan ini, ada 3 hal yang sangat mempengaruhi hasil dari dana pensiun yang akan kamu miliki di masa depan:

Akses ke Rencana Pensiun

Hanya 51% karyawan yang memiliki akses ke rencana pensiun. Hal ini dapat berdampak besar pada seberapa banyak kamu dapat menabung di akun pensiun yang dilindungi pajak.

Baca Juga: Mempersiapkan Dana Pensiun Dengan Rp 100.000 Setiap Hari

Semakin sedikit kamu menabung di akun pensiun perusahaan semakin kamu harus menabung secara pribadi.

Jika kamu merasa akun pensiun di perusahaan tidak akan memberikan jaminan pensiun yang layak, mulailah mencoba untuk mencari tabungan masa pensiun lain, dan keluarkan budget pribadi untuk itu.

Baca Juga: Investasi Rp 100.000 Setiap Hari, Bagaimana Keuntungannya Setelah 10 Tahun?

Hal ini sangat layak dilakukan karena tanpa adanya tabungan pensiun yang cukup, masa pensiun kamu akan menjadi mimpi buruk yang menakutkan.


Alokasi aset

Memiliki alokasi yang tepat untuk saham dan obligasi dapat membuat perbedaan besar dalam portofolio yang akan kamu dapatkan di tahun-tahun mendatang.

Baca Juga: 5 Kesalahan Investasi yang Sering Dilakukan Investor dan Harus Segera Dihindari

Jika kamu memiliki alokasi yang terlalu sedikit dalam investasi, dan lebih memilih menabung secara tradisional, maka dipastikan kamu tidak akan mencapai tujuan jangka panjang yang ada.

Namun sayangnya, saat ini menurut survei rata-rata orang berusia antara 21 hingga 36 tahun memiliki 52% tabungannya secara tunai.

Baca Juga: 3 Jenis Investasi yang Cocok untuk Pemula

Pahamilah, kamu tidak bisa mengumpulkan uang yang kamu butuhkan untuk pensiun tanpa melakukan investasi, karena inflasi akan menghancurkan kemampuan membeli kamu di masa pensiun.

Jadi jika saham dianggap terlalu berisiko bagi kamu, cobalah untuk menemukan cara untuk meningkatkan tabungan secara drastis. Jika tidak, maka saatnya melupakan masa pensiun yang indah dan nyaman.


Ketidakpastian pekerjaan

Sementara komputer telah membuat hal-hal menjadi sangat mudah, mereka datang dengan beberapa kekurangan.

Baca Juga: Investasi Sebagai Pendapatan Utama: Apa dan Bagaimana?

Di masa depan, kemungkinan pekerjaan kamu saat ini akan digantikan oleh computer ataupun robot.

Selain itu, karena akses internet yang meluas, ada persaingan yang meningkat dari pekerja asing yang dapat melakukan pekerjaan dari jarak jauh – dan kemungkinan upah yang jauh lebih rendah dari upah yang dibayarkan kepada kamu.

Baca Juga: Mengenal Investasi dan Cara Memulai Investasi dengan Rp 1 juta

Dengan dua faktor ini, peluang untuk tidak bekerja meningkat karena perusahaan cenderung mengurangi biaya.

Saat kamu kehabisan pekerjaan, kamu kehilangan kemampuan untuk menabung di rekening pensiun. kamu juga berisiko perlu menarik tabungan pensiun agar kamu tetap bertahan.

Baca Juga: Tips Mempersiapkan Biaya Pendidikan Anak Dengan Investasi

Itulah 3 hal yang akan sangat mempengaruhi hasil tabungan yang akan kamu dapatkan di masa pensiun nanti.

Dapat diketahui bahwa untuk mencapai masa pensiun yang indah tidaklah mudah karena ada beberapa risiko yang mungkin datang tanpa kamu duga, salah satunya seperti kehilangan pekerjaan.

Namun, disisi lain ada juga cara yang dapat kamu lakukan guna menambahkan pundi-pundi tabungan pensiun kamu menjadi lebih banyak.

Baca Juga: Apa Itu Efek Compounding Dalam Investasi dan Seperti Apa Manfaatnya?

Salah satunya adalah dengan berinvestasi. Jika saham dirasa terlalu berisiko, kamu bisa memulai dengan mempelajari secara fundamental dengan mendanai di KoinWorks, karena prinsip dasarnya mirip.

Di KoinWorks, kamu bisa mendanai melalui KoinP2P untuk mendapatkan imbal hasil efektif mulai dari 18% per tahun dan KoinRobo dengan imbal hasil terprediksi.

Selain itu, modal awalnya juga rendah, lho hanya Rp100.000.

Baca Juga: Begini Cara Kerja KoinWorks dalam Hal Pendanaan Fintech Lending

Tentu saja selain mempelajari fundamental kamu juga bisa mengumpulkan pundi-pundi tabungan menjadi lebih banyak lagi-kan?

Yuk segera persiapkan dana pensiun dengan berinvestasi. Download dan daftarkan diri kamu sekarang, lalu dapatkan modal pendanaan awal sebesar 350.000 KOIN.

Dapatkan berbagai informasi seputar Gaya Hidup lainnya hanya di KoinWorks.

Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
Berlangganan
Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.