6 Panduan Agar Bijak Menggunakan Kartu Kredit untuk Para Milenial

penghasian-kartu-kredit-kartu kredi-dana tambahan-boros-5 Tanda Gaji Bulanan Anda Ternyata Belum Cukup - bijak menggunakan kartu kredit - manajemen keuangan-9 Kondisi yang Membuat Kamu Jadi Boros Keuangan

6 Panduan Agar Bijak Menggunakan Kartu Kredit Untuk Para Milenial – Keberadaan kartu kredit memungkinkan banyak orang untuk membeli barang atau menggunakan jasa dengan cara berhutang dan membayarnya di kemudian hari.

Baca Juga: Jangan Salah Berhutang! Ini Cara Membedakan Utang Baik dan Utang Buruk

Hal yang menjadi permasalahan adalah banyak anak muda yang tidak mampu mengelola kredit dengan baik dan akhirnya terjerat pada utang kartu kredit.

Oleh karena itu, Anda perlu mempertimbangkan 6 kiat tentang cara pakai kartu kredit agar terhindari dari utang yang berbahaya.


6 Cara Menggunakan Kartu Kredit untuk Para Milenial

Penting Untuk Memperhatikan Suku Bunga

kartu kredit

Saat dalam kondisi keuangan yang buruk, diterimanya aplikasi kartu kredit akan menimbulkan rasa lega karena keuangan bisa menjadi lebih baik dengan adanya fasilitas kredit.

Hal buruk dapat terjadi saat Anda tidak melihat persyaratan kredit terlebih dahulu. Ini sangat penting dilakukan karena kartu kredit tidak diciptakan sama antara satu dengan yang lain.

Baca Juga: 5 Resolusi Keuangan 2019 untuk Mencapai Kebebasan Finansial

Beberapa kartu kredit mungkin memiliki suku bunga yang tinggi dan bisa melumpuhkan Anda secara finansial.

Oleh karena itu, penting untuk membandingkan agar bisa menemukan kartu kredit terbaik yang tersedia untuk Anda.


Menghindari Biaya yang Tidak Diperlukan

Perbedaan Kredit Tanpa Agunan dan Kredit Dengan Agunan - terhindar dari lilitan hutang - pinjaman uang - 5 Pertimbangan Sebelum Mengambil Pinjaman Kredit

Beberapa kartu kredit biasanya akan membebankan biaya tahunan kepada Anda hanya untuk memilikinya.

Baca Juga: Patut Dicoba, 9 Tantangan Memperbaiki Kondisi Keuangan Anda

Jika Anda tidak membutuhkan manfaat khusus dari kartu kredit, maka sebaiknya pilih saja kartu yang tidak memerlukan biaya tambahan seperti ini.


Membayar Tagihan Tepat Waktu

mengajukan pinjaman bisnis - kredit tanpa agunan - mesin ATM - stor tunai - ambil uang di atm

Saat mampu melunasi tagihan kartu kredit dengan tepat waktu, Anda tidak akan dikenakan biaya tambahan atau denda keterlambatan.

Baca Juga: 5 Hal yang Bisa Dilakukan Salesperson Untuk Meningkatkan Karier

Membayar tagihan tepat waktu adalah faktor utama yang akan sangat menentukan riwayat kredit.

Oleh karena itu, Anda harus selalu memastikan agar bisa membayar semua tagihan tepat waktu.


Jangan Menggunakan Kredit Melebihi Limit yang Ditentukan

Gunakan Cicilan Kartu Kredit 0% Tenor 3 Bulan, 6 Bulan Atau 12 Bulan.

Sekalipun Anda mampu membayar semua tagihan tepat waktu setiap bulannya, skor kredit Anda bisa dirugikan saat memiliki saldo kredit yang tinggi.

Baca Juga: Kartu Kredit sebagai Tips Pengembangan Bisnis

Oleh karena itu, Anda harus memastikan agar selalu menggunakan kredit di bawah limit atau batas yang telah ditetapkan sebelumnya.


Manfaatkan Untuk Membangun Kredit

Kartu kredit memudahkan transaksi

Saat digunakan dengan baik dan bertanggung jawab, kartu kredit bisa membantu Anda membangun riwayat kredit.

Riwayat kredit yang baik akan memudahkan Anda untuk mendapatkan pinjaman uang di tempat yang lain.

Baca Juga: 7 Cara Jitu Promosi Produk Melalui Billboard

Tanpa adanya riwayat kredit yang baik, pihak pemberi pinjaman mungkin akan merasa sulit untuk memberikan kredit kepada Anda atau bisa saja kredit akan ditolak.


Manfaatkan Untuk Melacak Pengeluaran Anda

Kredit Tanpa Agunan - Pajak Pertambahan Nilai

Sebagian besar perusahaan kartu kredit memungkinkan para penggunanya untuk memeriksa transaksi yang pernah dilakukan.

Hal ini akan sangat membantu Anda untuk mengetahui apa saja yang pernah dibelanjakan dalam kurun waktu tertentu dan ini tentu saja akan sangat membantu Anda melakukan penganggaran.

Baca Juga: 7 Alasan Mengapa Pengajuan Aplikasi Beasiswa Gagal, Jangan Berhenti Mencoba!

Saat Anda menggunakan kartu kredit, jangan hanya membayar tagihan secara sembarangan.

Luangkan waktu untuk meninjau kembali apa yang telah dihabiskan selama bulan sebelumnya dan mulailah mengidentifikasi apa saja pengeluaran yang bisa ditekan untuk meningkatkan tabungan.

Tidak hanya tabugan saja yang harus ditingkatkan, Anda juga harus mulai membiasakan diri untuk berinvestasi.

Investasi penting dilakukan karena bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan di masa yang akan datang.

Bagaimana dengan resikonya?

Baca Juga: Mau Investasi Tapi Bingung, P2P Lending Solusinya

Jika Anda takut dengan resiko saat berinvestasi, maka KoinWorks bisa menjadi pilihan yang tepat untuk berinvestasi.

Melalui KoinWorks, dana investasi akan dilindungi dengan adanya fasilitas dana proteksi sampai dengan 100% tergantung tingkat resiko yang diambil.

Hal yang paling menarik adalah Anda bisa mendanai di KoinWorks hanya dengan uang mulai dari Rp 100.000 saja.

Demikianlah panduan penting yang perlu diingat dalam penggunaan kartu kredit, khususnya untuk para anak muda yang belum mampu mengelola keuangan dengan baik.

Dapatkan berbagai informasi seputar Investasi & Keuangan Pribadi lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Devayanti Pardi

Devayanti Pardi

Content Creator at KoinWorks
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.