Beralihlah ke Media Sosial, Ini 5 Tips Jitu Kuasai Instagram untuk Bisnis

Meningkatkan Engagement Audiens di Instagram - Beralihlah ke Media Sosial, Ini 5 Tips Jitu Kuasai Instagram untuk Bisnis

Beralihlah ke Media Sosial, Ini 5 Tips Jitu Kuasai Instagram untuk Bisnis – Media sosial, terutama Instagram, menjadi salah satu corong promosi atau marketing yang cukup efektif untuk perkembangan bisnis Anda.

Maka dari itu, banyak yang menggunakan Instagram untuk menjangkau lebih banyak pelanggan, meningkatkan penjualan, mencari insight baru soal calon pelanggan, dan sebagainya.

Meski Instagram dikatakan bagus untuk perkembangan bisnis, apakah akan bisa sepenuhnya efektif ketika Anda menerapkannya pada bisnis Anda?

Nah, untuk itu, ini dia 7 tips yang bisa Anda terapkan jika ingin menguasai Instagram untuk bisnis.

5 Tips Jitu Kuasai Instagram untuk Bisnis

Tawarkan solusi dengan cara yang kreatif!

Beralihlah ke Media Sosial, Ini 5 Tips Jitu Kuasai Instagram untuk Bisnis

Setiap produk yang dibuat idelanya memiliki solusi yang memang bermanfaat bagi para penggunanya. Nah, jika ingin menggunakan Instagram untuk bisnis, fokuslah pada solusi, bukan produk yang Anda jual.

Kemudian, jabarkan solusi tersebut lewat konten visual yang menarik. Manfaatkan bentuk konten seperti foto, video, GIF, Boomerang, atau hal lain yang mengundang interaksi para pengguna Instagram.

Baca juga: 4 Cara Mudah Bisnis Online Anda dapat Menguasai Teknik Pemasaran yang Tepat

Contoh, Anda menjual produk sepatu. Dibanding hanya memotret produk saja, mengapa tidak mem-posting video atlet yang sedang berlari dengan menggunakan sepatu buatan Anda?

Anda pun juga bisa menggunakan Instagram Stories untuk memperbanyak interaksi. Posting konten secara reguler dan teruslah mendekatkan diri pada pengguna Instagram lainnya.


Buatlah profil yang menarik

Beralihlah ke Media Sosial, Ini 5 Tips Jitu Kuasai Instagram untuk Bisnis

Pada profil Instagram untuk bisnis Anda, cobalah untuk memuat bio yang menarik. Anda bisa mencontoh salah satu platform streaming film Indonesia yang selalu memuat bio nyeleneh dan personal, yang tentu saja berkaitan dengan film-film yang bisa ditonton di platform mereka.

Baca juga: Bingung Menentukan Visi Bisnis Anda? Jawab Dulu 7 Pertanyaan Ini

Jelas di sini bahwa platform tersebut tidak secara gamblang menulis deskripsi mengenai siapa diri mereka. Sebaliknya, bio di Instagram membuat para pengikut jadi penasaran!

Kemudian, jangan lupa manfaatkan link di Bio Instagram bisnis Anda dan pastikan untuk mengganti tautannya secara berkala.


Gunakah hashtag

hashtag media sosial - hashtag instagram populer

Tingkatkan peluang profil bisnis atau produk yang Anda jual dikenal lebih banyak orang, lewat penggunaan hashtag! Hashtag bisa Anda letakkan pada caption atau pada bagian komentar, tergantung keinginan Anda.

Baca juga: 3 Hal yang Paling Disesali Pebisnis Saat Menjalankan Usaha

Penting diingat, pengguna Instagram menggunakan hashtag untuk mencari konten yang memang ingin mereka temukan. Untuk itu, gunakanlah hashtag yang sesuai agar konten yang Anda posting pada Instagram untuk bisnis Anda, juga sesuai dengan apa yang dicari pengguna.

Oh ya, Anda juga bisa menjadikan nama bisnis atau nama perusahaan sebagai hashtag, ya!


Berkolaborasi dengan kreator atau bisnis lain

ide bisnis online

Kolaborasi merupakan salah satu kunci sukses yang bisa dilakukan jika ingin mengembangkan Instagram untuk bisnis Anda.

Katakanlah, makeup adalah produk yang Anda jual. Untuk mengenalkan makeup tersebut, Anda berkolaborasi dengan para beauty influencer di mana mereka memberikan tutorial penggunaan makeup, yang mana produknya merupakan produk Anda.

Baca juga: Siapa Sangka, Winnie the Pooh Membocorkan 5 Pelajaran Berharga Soal Bisnis untuk Anda

Mintalah kreator tersebut untuk mention akun Anda, tag, serta menggunakan hashtag yang berkaitan dengan produk Anda.

Lalu, jangan hanya meminta publikasi lewat foto atau video yang di-posting di feed saja. Manfaatkan Insta Stories juga, dong! Alasannya, tidak sedikit pelanggan suka melihat Insta Stories lantaran cenderung lebih update.


Bangun antusias pelanggan dan tawarkan produk dengan eksklusif!

3 Hal Penting Sebelum Mengirim Barang Ke Luar Negeri (4) - 6 Alasan Perlu Memiliki Pekerjaan Atau Bisnis Sampingan, Bisa Sangat Menguntungkan! - Pengusaha Online Harus Belajar 5 Hal Ini Agar Usaha Makin Berkembang

Penjualan bisnis tampaknya perlu disokong dengan marketing campaign yang efektif. Maka dari itu, tawarkan produk Anda dengan eksklusif dan bangun antusias pelanggan lewat konten di Instagram.

Baca juga: 9 Tips Agar Anda Selalu Berpikir Positif dalam Berbisnis

Misalnya, jadikan mereka sebagai yang pertama tahu soal produk, layanan, atau acara yang akan Anda jalankan. Buat teaser photos yang mengundang rasa penasaran mereka. Buatlah pelanggan merasa spesial, maka mereka tidak akan lari dari bisnis Anda.

Bagaimana, sudah siap dengan segala bisnis yang ingin Anda jalankan?


Saya Siap Berbisnis, tapi Bagaimana dengan Modalnya?

tips mengembangkan bisnis - pinjaman modal usaha - Mencari Investor Individu Untuk Modal Awal Bisnis

Modal menjadi salah satu pertanyaan yang banyak dilontarkan, terutama bagi mereka yang baru ingin memulai bisnis. Ya, dalam membuat bisnis, memang banyak yang perlu dipersiapkan, mulai dari alat kerja, karyawan, bahan baku, hingga modal itu sendiri.

Apabila tekad Anda dalam berbisnis sudah bulat, tapi masih mengalami hambatan dari segi modal, jangan keburu pusing.

Anda bisa mendapatkan pinjaman modal usaha dengan cepat dan mudah lewat platform P2P Lending seperti KoinWorks yang sudah terdaftar secara resmi dan diawasi oleh OJK.

Jumlah pinjaman modal usaha yang bisa Anda dapatkan mulai dari Rp10 juta hingga Rp2 miliar. Bunga yang ditawarkan mulai dari 0,75% hingga 1,67% flat per bulan.

Dengan modal ini, Anda bisa menyegarkan arus kas keuangan, membeli inventaris, menggaji karyawan, atau bahkan menggunakannya untuk marketing campaign di Instagram.

Berkat modal dan arus kas lancar, bisnis Anda bisa makin melebar! Nah, selamat memanfaatkan Instgaram untuk bisnis Anda, ya!

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis lainnya hanya di KoinWorks.

Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Simulasi Pinjaman v2
  • Ajukan Pinjamanmu
  • Data Diri
3000000
3

Jumlah Pinjaman 0 juta untuk 0 Bulan sebesar 0/bulan

*) Simulasi pinjaman diatas berdasarkan bunga sebesar 15%.

**) Simulasi pinjaman di atas hanya sebagai referensi. Tingkat suku Bunga yang sebenarnya dapat bervariasi tergantung pada skor kredit peminjam dan persyaratan dokumen-dokumen lainnya. Ini berarti suku bunga bisa lebih rendah atau lebih tinggi dari simulasi tergantung pada kriteria yang diminta.
Silakan mendaftar dan ajukan pinjaman untuk melihat tingkat suku bunga Anda yang sebenarnya.

Info Lebih Lanjut

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
Berlangganan
Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.