4 Tips Gelar Acara Lamaran dengan Budget Minim – Belakangan ini, banyak generasi milenial yang merencanakan pernikahan dengan budget minim termasuk acara pra pernikahan (yang dikenal dengan lamaran/tunangan). Mungkin Anda salah satu dari sekian banyak orang yang ingin melakukannya.
Baca juga: Perlukah Lamaran Sebelum Pernikahan? Kulik Keuangannya Yuk!
Untuk mewujudkan keinginan ini, tidak jarang ada pertentangan antara Anda dengan keluarga. Sebenarnya, semuanya akan bisa terwujud jika Anda dan pasangan Anda bisa mengurusnya dengan tepat dan mempertanggung jawabkan pilihan Anda.
Membahas tentang lamaran dengan budget minim, ada tips nih untuk Anda yang berencana mewujudkannya. Simak ya!
Daftar Isi
4 Tips Gelar Acara Lamaran dengan Budget Minim
Pilih Tempat yang Sesuai
Usahakan memilih lokasi lamaran yang sesuai dengan budget Anda. Pilihannya, Anda bisa menyewa venue minimalis, cafe, dan tempat lainnya yang terjangkau tapi masih ada kesan ‘kekeluargaan’.
Namun, jika memang Anda ingin menekan budget agar lebih hemat, Anda bisa memilih rumah Anda sendiri atau rumah pasangan Anda sebagai tempat acara lamaran. Selain gratis, Anda bisa mengalokasikan budget tersebut untuk dekorasi rumah Anda.
Tentukan Jumlah Tamu Undangan
Selanjutnya, menentukan jumlah tamu yang akan hadir. Kembali lagi pada tujuan lamaran yaitu mempertemukan dua pihak keluarga secara formal dengan maksud meminang si wanita. Berdasarkan tujuan tersebut, itu artinya Anda tidak perlu mengundang banyak orang di luar kepentingan Anda dan pasangan Anda.
Jumlah tamu undangan sangat menentukan biaya yang akan Anda keluarkan karena Anda harus menyediakan anggaran untuk sesi makan-makan di acara ini. Khusus acara lamaran ini, Anda cukup mengundang keluarga inti dan/atau sahabat yang sekiranya dekat dengan Anda.
Sederhanakan Rangkaian Acara
Karena Anda berencana mengadakan acara lamaran yang sederhana di tempat sederhana, Anda juga harus mempersingkat rangkaian acara. Tidak perlu ada sesi acara yang tidak penting dan memakan banyak waktu.
Dengan begitu, waktu yang tersisa bisa Anda gunakan untuk saling berbincang dan bercengkerama antar keluarga. Hal tersebut bisa membuat hubungan keluarga Anda berdua semakin erat lagi.
Do it Yourself (DIY)
Usahakan tidak menggunakan vendor untuk katering, foto dan video, riasan wajah, dekorasi, serta yang lainnya. Anda dan pasangan Anda harus bisa mengurus sendiri acara lamaran ini.
Anda juga bisa meminta bantuan sahabat dekat Anda untuk dekorasi ruangan, dan bantuan orangtua (atau tetangga) untuk memasak makanan pengganti katering. Walaupun agak melelahkan, tips ini bisa menekan bugdet Anda.
Nah, bagaimana? Tips di atas bisa membantu Anda untuk menggelar acara lamaran dengan budget minim ‘kan?
Baca Juga: Inilah Cara Mempersiapkan Bridal Shower yang Berkesan
Daripada menggelar acara lamaran yang mewah dan mahal, lebih baik Anda alokasikan budget Anda untuk mendanai di KoinWorks. Dengan demikian, Anda berpeluang mendapatkan keuntungan atau imbal hasil sampai 21.32% per tahunnya.
Tidak perlu khawatir, KoinWorks menawarkan modal yang terjangkau dan tidak akan memberatkan Anda. Hanya dengan Rp100.000, Anda sudah bisa mulai mencobanya pada alternatif investasi di platform Peer-to-Peer Lending yang sudah terdaftar di OJK ini.
Tunggu apalagi? Mulai mendanai sekarang juga dan maksimalkan keuntungan Anda!