6 Tanda Bahwa Anda Menyembunyikan Keuangan dari Pasangan

5 Cara Membangun Stabilitas Keuangan Setelah Perceraian

6 Tanda Bahwa Anda Menyembunyikan Keuangan dari Pasangan – Kejujuran adalah kunci utama untuk mendapatkan hubungan jangka panjang yang baik.

Masalahnya adalah tidak semua orang bisa jujur dengan pasangan mereka.

Baca Juga: 6 Hal Berikut Ini Menjelaskan Bahwa Terlalu Baik Bisa Menguras Dompet

Ingatlah bahwa kebohongan yang Anda lakukan tentang keuangan bisa menjadi salah satu faktor yang merusak hubungan.

Berikut ini 6 tanda yang menunjukkan bahwa Anda telah menyembunyikan keuangan terhadap pasangan dan cara mudah keluar dari kesalahan tersebut.


6 Tanda Bahwa Anda Menyembunyikan Keuangan dari Pasangan

Memiliki Rekening Atau Kartu Kredit Rahasia

kartu kredit

Langkah terbaik yang perlu dilakukan adalah jujur tentang rekening dan kartu kredit yang dimiliki.

Jangan sampai Anda menyembunyikan hutang kartu kredit yang pada akhirnya bisa merusak semua rencana keuangan.

Baca Juga: 6 Cara Meningkatkan Kinerja yang Berpengaruh Terhadap Perkembangan Karier

Jika Anda telah terlanjur menutupi hutang kartu kredit, maka inilah saatnya untuk melunasi semua tagihan tersebut dan mulailah untuk jujur dengan pasangan.


Tidak Mencatat Pengeluaran
catatan keuangan - rekening bank - koinworks - perencanaan keuangan - mitos anggaran keuangan

Pengeluaran yang berlebihan adalah salah satu faktor yang membuat anggaran keuangan menjadi membengkak.

Oleh karena itu, Anda dan pasangan perlu mencatat semua pengeluaran agar sesuai dengan batas yang telah ditentukan sebelumnya.

Baca Juga: 6 Langkah Keuangan yang Perlu Dilakukan Saat Mengetahui Kehamilan

Menggunakan kartu debit adalah salah satu langkah yang bisa dilakukan agar Anda bisa dengan mudah melacak pembelian.

Hal lain yang perlu diingat adalah Anda perlu bersikap jujur terhadap pasangan tentang pengeluaran yang dilakukan.


Anda Memiliki Masalah Judi

Menikmati Permainan Papan membantu anak mejadi lebih cerdas

Judi adalah kebiasaan buruk yang tanpa disadari bisa menguras semua kekayaan Anda dalam waktu singkat.

Tidak perlu malu dengan masa lalu yang kelam, Anda hanya perlu merencanakan jalan keluar dan memiliki komitmen untuk berhenti.


Anda Berbohong Saat Kehilangan Pekerjaan

seorang pengusaha belajar berkata tidak - 4 Cara Efektif Belajar dari Kesalahan - 5 Cara Menolak Ajakan Teman Menghabiskan Uang Pada Hal yang Tidak Penting

Bertindak seolah-olah masih memiliki pekerjaan tidak akan membuat segala hal menjadi lebih baik.

Pada akhirnya pasangan akan bertanya dimana penghasilan setiap bulan dan mungkin mereka akan lebih marah karena sikap Anda yang tidak jujur.

Baca Juga: 6 Cara Menemukan Mentor yang Membantu Berkembang Dalam Karier

Pasangan yang baik adalah mereka yang mampu memahami keadaan dan kondisi yang sedang Anda alami.

Jadi, Anda perlu bersikap jujur dan tidak perlu berbohong dengan pasangan saat tidak lagi bekerja.

Bagikan informasi kepada pasangan mengapa hal tersebut bisa terjadi kepada Anda, misalnya saja perusahaan sedang melakukan perampingan dan Anda mendapatkan PHK.

Selanjutnya komunikasikan jalan keluar yang perlu dilakukan agar Anda tetap bisa mendapatkan penghasilan.


Anda Merahasiakan Utang

7 Alasan Mengapa Banyak Orang Gagal, Jadilah Seorang Pemenang! (2) - 4 Alasan Utama yang Membuat Banyak Orang Mengubur Impian Mereka

Utang yang Anda tutupi dengan pasangan akan terbuka secara perlahan. Mulailah membuka semua utang yang ada dan ajak pasangan Anda berdiskusi untuk menutupi semua permasalahan tersebut.

Jangan sampai permasalahan utang membuat daya beli Anda menurun dan kebutuhan pokok tidak bisa terpenuhi dengan baik.

Jika semua permalahan utang telah terselesaikan, maka inilah saatnya untuk merancang masa depan keuangan yang lebih baik.

Baca Juga: 5 Tips Agar Generasi Millenial Mau Membeli Produk Anda

Ajak pasangan untuk menabung dan berinvestasi agar semua kebutuhan di masa depan dapat terpenuhi dengan baik.

Jika Anda takut dengan resiko investasi, maka mulailah dengan berinvestasi di KoinWorks terlebih dahulu.

Mendanai di KoinWorks jauh lebih aman karena masing-masing investor akan mendapatkan fasilitas dana proteksi yang nilainya sampai dengan 100% tergantung tingkat resiko yang dipilih.


Menyembunyikan Jumlah Penghasilan Anda

rahasia keuangan orang terkaya - sumber penghasilan tambahan - modal pinjaman

Jangan sampai pasangan menganggap Anda menghasilkan lebih besar daripada yang sebenarnya terjadi dan meminta Anda untuk melakukan pembelian besar.

Pembelian besar seperti rumah, mobil, dan dana pendidikan perlu dipersiapkan dengan baik.

Baca Juga: Jangan Panik! Tidak Pernah Ada Kata Terlambat Untuk Mencari Pekerjaan

Anda harus terbuka terhadap pasangan untuk mengetahui berapa jumlah penghasilan bersih yang didapatkan.

Jika menemukan 6 tanda di atas di dalam diri, itu artinya Anda perlu lebih terbuka tentang keuangan terhadap pasangan.

Dapatkan berbagai informasi seputar Gaya Hidup lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Devayanti Pardi

Devayanti Pardi

Content Creator at KoinWorks
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.