5 Cara Bayar Tagihan IndiHome dari Aplikasi, Bank, Hingga E-commerce

bayar tagihan indihome

Menjadi salah satu provider internet yang banyak digunakan masyarakat Indonesia, menjadikan banyak orang ingin mengetahui bagaimana cara bayar tagihan IndiHome.

Sebagai produk dari Perusahaan Telkom, IndiHome menawarkan layanan Triple Play yang terdiri dari Internet Rumah (Fixed Broadband Internet), Telepon Rumah (Fixed Phone), dan TV Interaktif (IndiHome TV).

Tentu saja karena digunakan oleh banyak masyarakat Indonesia, IndiHome menyediakan beragam cara untuk membantu penggunanya melakukan bayar tagihan.

Sampai dengan saat ini, sekiranya terdapat 5 cara yang bisa digunakan pengguna IndiHome untuk bayar tagihan.

Apa saja?

Yuk, kita lihat caranya, setelah itu kamu bisa mengetahui mana cara yang lebih mudah untuk kamu melakukan bayar tagihan IndiHome!


1. Melalui aplikasi myIndiHome

Sebagai salah satu provider penyedia layanan internet populer di Indonesia, tentu saja IndiHome memiliki Aplikasi sendiri untuk membantu penggunanya bayar tagihan, hingga melihat kecepatan internet.

Adapun, cara untuk melakukan bayar tagihan adalah sebagai berikut:

  • Unduh aplikasinya di Play Store untuk Android atau App Store untuk iOS.
  • Log in aplikasi myIndiHome.
  • Buka menu navigasi di Beranda.
  • Pilih ikon Tagihan.
  • Di halaman Tagihan, cek tagihan layanan IndiHome setiap bulan.
  • Klik Bayar untuk melakukan pembayaran.
  • Pilih metode pembayaran yang diinginkan.
  • Lanjutkan proses pembayaran hingga selesai.


2. Melalui aplikasi LinkAja

LinkAja merupakan layanan uang elektronik dari PT Fintek Karya Nusantara dan termasuk salah satu aplikasi transfer uang di Indonesia.

Sebagai informasi, Aplikasi ini sudah diunduh oleh 400 ribu pengguna Android dan 40 ribu pengguna iOS.

Walaupun menyediakan layanan dompet digital, LinkAja juga bisa digunakan sebagai membayar tagihan IndiHome.

Bagaimana caranya?

  • Unduh aplikasi LinkAja di Play Store bagi Android atau App Store untuk iOS.
  • Daftar/Masuk ke aplikasi LinkAja.
  • Pastikan memiliki saldo di Aplikasi.
  • Masuk ke Menu dan pilih Lainnya.
  • Pilih Beli/Bayar tagihan, lalu klik Telepon/internet.
  • Masukkan nomor layanan dan pilih Lanjutkan.
  • Tunggu proses transaksi hingga selesai, kamu bisa klik pilihan Detail Transaksi jika diperlukan.
  • Klik Selesai ketika proses sudah berhasil.
  • Cek notifikasi berhasil yang dikirim melalui SMS/email.


3. Melalui Indomaret/Alfamart

Cara bayar tagihan IndiHome selanjutnya adalah melalui minimarket terdekat seperti Indomaret atau Alfamart.

Dengan cara bayar tagihan ini, para pengguna IndiHome bisa dengan mudah datang ke minimarket terdekat domisilnya.

Lalu, bagaimana caranya?

Indomaret

  • Kunjungi Indomaret terdekat di lokasi domisili.
  • Beritahukan kasir Indomaret kalau kamu ingin membayar tagihan IndiHome.
  • Setelah itu berikan ID internet atau nomor telepon kepada kasir.
  • Petugas kasir akan memproses pembayaran dengan mencocokkan data dan informasi yang diberikan.
  • Jika data yang diberikan sudah sesuai, kamu bisa langsung bayar tagihan IndiHome dengan uang tunai atau non-tunai.
  • Struk akan diberikan oleh petugas kasir sebagai bukti pembayaran.

Alfamart

  • Kunjungi Alfamart terdekat di lokasi domisili.
  • Infokan petugas kasir Alfamart bahwa kamu ingin membayar tagihan IndiHome.
  • Berikan ID internet atau nomor telepon kepada kasir.
  • Petugas kasir akan memproses pembayaran dengan mencocokkan data dan informasi yang diberikan.
  • Jika datanya sudah sesuai, kamu dapat melakukan pembayaran tagihan IndiHome menggunakan uang tunai atau non-tunai.
  • Struk akan diberikan oleh petugas kasir sebagai bukti pembayaran.


4. Melalui Bank

Kalau kamu memiliki rekening bank, kamu juga bisa bayar tagihan IndiHome dengan cara mendatangi ATM terdekat di domisili, menggunakan Internet atau Mobile Banking.

Berikut caranya:

Bank Mandiri

ATM

  • Masukkan kartu ATM
  • Masukkan PIN
  • Pilih Pembayaran/Pembelian > Telepon/HP > Telkom/Internet/Vision
  • Masukkan kode area + nomor telepon atau masukkan nomor telepon Anda (12 digit).
    Contoh:
    Pembayaran telepon / INDIHOME: 0215234576 / 02170635456
    Pembayaran Internet / Usee TV / INDIHOME / 01228711250524 (diawali dengan angka 0).
  • Pilih benar untuk melakukan Pembayaran.
  • Transaksi telah selesai dan biasanya akan dikeluarkan struk sebagai bukti.

Internet Banking

  • Masuk ke Internet Banking Bank Mandiri
  • Pilih menu Bayar > Telepon.
  • Pilih Penyedia Jasa > pilih Telkom
  • Masukkan kode area
  • Masukkan nomor Telepon
  • Klik Lanjutkan
  • Masukkan PIN (Token)
  • Klik Kirim

Mobile Banking

  • Log in ke aplikasi Mandiri Online.
  • Setelah masuk ke Menu Utama, klik menu Bayar.
  • Klik Buat Pembayaran Baru.
  • Selanjutnya, klik Internet.
  • Klik Penyedia Jasa, lalu pilih Internet Telkom.
  • Masukkan nomor telepon atau ID IndiHome.
  • Klik Lanjut untuk menampilkan detail tagihan.
  • Jika sudah benar, klik “Konfirmasi”
  • Langkah selanjutnya, masukkan PIN Mandiri Online.
  • Transaksi telah selesai dan bukti pembayaran akan ditampilkan.

Bank BCA

 ATM

  • Masukkan kartu ATM
  • Ketik PIN
  • Pilih Menu lainnya
  • Pilih Pembayaran
  • Pilih Telepon/HP
  • Pilih Telkom/Internet/Vision
  • Masukkan kode area + nomor telepon.
    Contoh:
    Pembayaran telepon / INDIHOME: 0215234576 / 02170635456
    Pembayaran Internet / Usee TV / INDIHOME / 1228711250524
  • Pilih Ya untuk pembayaran.
  • Transaksi selesai.

Internet Banking

  • Pilih menu Pembayaran
  • Lalu pilih Pembayaran Telepon
  • Pilih Telkom
  • Masukan nomor Jastel
  • Klik Lanjutkan
  • Lalu masukkan Pin Token
  • Klik Kirim jika data sudah benar

Mobile Banking

  • Aktifkan menu m-BCA di ponsel.
  • Pilih menu m-BCA dan tekan OK/YES.
  • Pilih menu m-payment dan tekan OK/YES.
  • Pilih Telkom dan tekan OK/YES
  • Masukkan kode area dan nomor telepon, lalu tekan OK/YES.
  • Masukkan pin m-BCA dan tekan OK/YES.
  • Jika terdapat lebih dari 1 rekening yang terhubung ke m-BCA, pilih nomor rekening yang akan digunakan kemudian tekan OK/YES.
  • Pastikan data di layar telah benar
  • Tekan OK/YES untuk melanjutkan.
  • Masukkan pin m-BCA dan tekan OK/YES.
  • Kamu akan menerima notifikasi yang berisi informasi transaksi pembayaran.

Bank BRI

ATM

  • Masukkan kartu ATM
  • Ketik PIN
  • Pilih Pembayaran
  • Pilih Telkom
  • Masukkan kode area + nomor telepon.
    Contoh:
    Pembayaran telepon / INDIHOME: 0215234576 / 02170635456
    Pembayaran Internet / Usee TV / INDIHOME / 1228711250524
  • Periksa kembali nomor yang dimasukkan.
  • Jika sudah sesuai, pilih Benar
  • Pilih Ya untuk melakukan pembayaran.
  • Transaksi telah selesai.

Internet Banking

  • Buka situs resmi internet banking BRI di https://ib.bri.co.id/
  • Selanjutnya, masukkan user ID, PIN dan pilih Log In.
  • Kemudian pilih menu pembayaran.
  • Pilih menu telepon.
  • Isi sumber rekening, nama tagihan kode area dan nomor telepon.
  • Kemudian pilih Submit.
  • Detail informasi tagihan IndiHome akan ditampilkan
  • Selanjutnya, masukkan PIN dan m-Token yang didapatkan melalui SMS.
  • Setelah itu klik Konfirmasi.
  • Transaksi telah selesai.

Mobile Banking

  • Masuk ke BRI Mobile, pilih Internet Banking.
  • Log in ke akun.
  • Pilih Menu Pembayaran.
  • Pilih Telepon.
  • Masukkan kode area dan ID IndiHome.
  • Masukkan PIN dan pilih Kirim.
  • Struk pembayaran akan muncul di layar ponsel.
  • Screenshot struk tersebut sebagai bukti pembayaran.

Bank BNI

ATM

  • Masukkan kartu ATM.
  • Ketik PIN.
  • Pilih menu Lainnya
  • Pilih Pembayaran.
  • Pilih menu Berikutnya.
  • Pilih Telkom
  • Masukkan kode area dan nomor telepon
    Contoh:
    Pembayaran telepon / INDIHOME: 0215234576 / 02170635456
    Pembayaran Internet / Usee TV / INDIHOME / 01228711250524 (diawali dengan angka 0).
  • Pilih Benar untuk pembayaran.
  • Transaksi telah selesai.

Internet Banking

  • Pilih Pembelian/Pembayaran.
  • Pilih Pembayaran Tagihan.
  • Masukkan opsi Telepon/Seluler/Pascabayar (kode area).
  • Pilih Operator, kemudian pilih Telkom.
  • Masukkan kode area dan nomor telepon.
  • Klik Lanjutkan

 Mobile Banking

  • Buka aplikasi BNI Mobile Banking.
  • Kemudian log in.
  • Setelah log in, pilih menu Pembayaran.
  • Pilih menu Internet.
  • Tekan bagian Speedy, lalu pilih nama produk (Telepon/Internet).
  • Masukkan nomor ID IndiHome.
  • Jumlah tagihan akan muncul.
  • Konfirmasi bahwa data yang dimasukkan sudah sesuai.
  • Klik Kirim apabila data sudah sesuai.
  • Transaksi telah selesai.

5. Melalui E-Commerce

Cara bayar tagihan IndiHome selanjutnya adalah melalui Ecommerce, seperti TokoPedia, Shopee, dan Lazada.

Ini caranya!

TokoPedia

  • Masuk ke alamat website Tokopedia (www.tokopedia.com) atau Aplikasi TokoPedia.
  • Login terlebih.
  • Setelah berhasil login, kemudian pilih menu Lainnya dan pilih menu Telkom.
  • Masukkan detail produk yang ingin dibayarkan (Telepon/Internet).
  • Periksa kembali detail pembayaran tagihan.
  • Pilih metode pembayaran yang diinginkan. Terdapat dua pilihan, yaitu bayar melalui bank atau gerai yang telah bekerja sama dengan Telkom.
  • Lakukan pembayaran.
  • Bukti pembayaran akan ditampilkan setelah transaksi berhasil.

Shopee

  • Buka aplikasi Shopee
  • Pilih menu Pulsa: Tagihan & Hiburan.
  • Pilih menu Telkom, lalu pilih IndiHome sebagai produk yang ingin dibayarkan.
  • Masukkan nomor pelanggan atau telepon pada kolom yang tersedia.
  • Selanjutnya, klik Lihat Tagihan.
  • Klik tombol Lanjut dan lakukan pembayaran via metode yang dipilih.
  • Pembayaran berhasil.

Lazada

  • Buka aplikasi Lazada
  • Pilih menu Pulsa & Tagihan.
  • Pilih menu Tagihan, lalu pilih Internet & TV.
  • Pilih Tagihan IndiHome/ Telkom.
  • Masukkan nomor akun pelanggan pada kolom yang tersedia
  • Jika sudah, klik Lanjutkan.
  • Lakukan pembayaran via metode yang telah dipilih.
  • Pembayaran berhasil.

Itulah 5 cara yang bisa kamu lakukan untuk bayar tagihan IndiHome.

Dari 5 cara di atas, mana yang ingin kamu gunakan?

Membayar tagihan dengan rutin memang penting untuk dilakukan, karena kalau sudah menunggak tentu akan menimbulkan masalah keuangan untuk kamu.

Tapi, perlu diketahui kalau melakukan investasi juga penting supaya uang yang kamu miliki tidak tergerus inflasi.

Sebagai alternatif investasi, kamu bisa mulai dengan melakuan pendanaan di KoinRobo dari KoinWorks.

KoinRobo menawarkan imbal hasil terprediksi 4%-13% per tahunnya, lho.

Bahkan, kamu juga bisa memulai dari modal Rp100.000 saja.

Selamat mencoba!

Dapatkan berbagai informasi seputar Gaya Hidup dan Daily lainnya hanya di KoinWorks.

About the Author
Firda Nur Asmita

Firda Nur Asmita

As Firda enters her twenties, financial things become exciting stuff for her. Born with no golden steps on her shoes, make her sticks a big goal in life: financial freedom. So here it is, she's digging more and more knowledge to reach her goal. Then, share it with you through something she loves: words.
Financial calculator to calculate your needs

Calculate all your financial needs in one place