Ahyana Rizky Pratama, Memantapkan Bakat IT Bersama KoinWorks & Hacktiv8

Ahyana Rizky Pratama, Memantapkan Bakat IT Bersama KoinWorks & Hacktiv8 – Mengembangkan potensi diri untuk bidang tertetu demi pencapaian yang lebih tinggi tentu menjadi sebuah keharusan bagi setiap orang.

Siapapun bisa mempelajari apapun, terlepas dari latar belakang pendidikannya untuk mencapai apapun yang menjadi targetnya.

Dalam borrower story KoinWorks kali ini, kami mendapat kesempatan untuk menggali lebih dalam bagaimana Ahyana Rizky Pratama, seorang pemuda lulusan Teknik Mesin, berjuang untuk mempelajari bidang yang mungkin masih asing baginya demi berkarir di bidang IT.

Baca Juga: Dane and Dine: Lewat Produksi Sepatu, Pengusaha Muda Indonesia Merajai Penjualan Online

Meski memang tidak mempelari IT secara khusus semasa kuliah dulu, Ahyana, sapaan akrabnya, memiliki target pribadi untuk dicapai yakni menjadi seorang programmer hingga mampu membangun sebuah startup.

As expected, ya, seperti semua informasi yang sudah saya dapatkan, banyak banget yang sebenarnya kita dapatkan dari Hacktiv8. (Mengenai pinjaman) yang saya suka lagi itu, semuanya bisa diurus secara remote, bahkan saya ngga perlu datang ke kantor KoinWorks.”

Sebagai seseorang yang tidak memiliki latar belakang IT, pilihan yang paling logis adalah dengan mulai mempelajarinya dari nol, dan Ahyana memutuskan untuk memulainya dengan mengambil kursus IT di Hacktiv8.

Awal Mula Ahyana Rizky Pratama Mengenal Hacktiv8 & KoinWorks

borrower story - testimonial borrower koinworks

Awalnya, Ahyana bercerita bahwa ia mengenal Hacktiv8 melalui sebuah iklan di Facebook. Karena ketertarikan khusus di bidang IT, yang menurutnya dilatar belakangi oleh banyaknya startup teknologi yang marak bermunculan sekarang ini, kemudian memacunya untuk mempelajari programming lebih jauh.

“Dari yang saya lihat di ads yang ada di Facebook, Hacktiv8 itu sangat memfasilitasi kita supaya bisa menjadi programmer yang handal,” jelas Ahyana saat ditanya mengenai kenapa memilih Hacktiv8.

Ahyana pun saat itu sudah memantapkan diri untuk melabuhkan minat belajarnya di Hacktiv8. Saat mencari tahu lebih dalam tentang Hacktiv8 di website-nya, Ahyana mengaku menemukan informasi tentang KoinWorks sebagai salah satu official partner.

“Sejujurnya, sih, dari awal kalau baca-baca dari website Hacktiv8 sudah ada informasi tentang KoinWorks, ya, sebagai salah satu official partner dalam bidang pendanaan Hacktiv8,“ terang Ahyana.

Baca Juga: Dari Sepiring Berdua Hingga Jadi Pengojek, Dedy Irawan Bangkit Bersama Jaxine Sprei and Bedcover

Ia melanjutkan, “Saya lihat-lihat, oh, di situ kan transparan banget informasinya, yang saya dapatkan waktu itu kebetulan transparan banget, sih. Jadi kita langsung bisa lihat total yang akan dibayarkan berapa. Informasinya sangat detil dan transparan-lah.”

Informasi mengenai KoinWorks, menurut Ahyana, sangat memuaskan sehingga mempengaruhinya untuk mengambil keputusan dengan cepat. “Ya kalau dari saya pribadi, informasi yang diberikan sangat memuaskan jadi saya bisa cepat ngambil keputusan.”

Proses Pinjaman Pendidikan di KoinWorks

Saat ditanya mengenai proses pinjaman di KoinWorks, Ahyana mengaku bahwa aplikasinya bisa diurus secepatnya bahkan bisa dilakukan dari rumah.

“Yang saya suka lagi itu, semuanya bisa diurus secara remote, bahkan saya ngga perlu datang ke kantor KoinWorks. Semuanya bisa dilakukan via online bahkan untuk unggah dokumen. Semua prosesnya sangat mudah karena bisa dilakukan dari rumah.”

“Semuanya bisa dilakukan via online bahkan untuk unggah dokumen. Semua prosesnya sangat mudah karena bisa dilakukan dari rumah.”

Hal ini juga menjadi tanda bahwa apa yang dilakukan KoinWorks dalam menjalankan misi sosial lewat pembiayaan, salah satunya pembiayaan pendidikan yang murah, mudah, dan transparan terpenuhi dan bisa terus ditingkatkan menjadi lebih baik lagi.

Selanjutnya, Ahyana menceritakan bagaimana proses pendidikan yang ia jalani bersama Hacktiv8, di mana ia juga membagikan tujuannya setelah lulus dari Hacktiv8.

Program Pendidikan IT di Hacktiv8 & Tujuan ke Depannya

Setelah seluruh proses selesai, Ahyana pun resmi menjadi bagian dari Hacktiv8. Saat itu Ahyana tergabung menjadi siswa Hacktiv8 Batch ke-2 yang dimulai bulan September 2016 silam.

Selama mengikuti program pendidikan IT di Hacktiv8, Ahyana mengaku apa yang ia dapat sesuai dugaan.

Apalagi banyak challenge yang disediakan demi memantapkan kemampuannya di bidang IT.

As expected, ya, seperti semua informasi yang sudah saya dapatkan, banyak banget yang sebenarnya kita dapatkan dari Hacktiv8.” katanya.

Ahyana mengaku terlibat dalam coding bootcamp di mana seluruh siswa termasuk dirinya bersama-sama menghabiskan seluruh challenge yang berisi berbagai materi fundamental dan dasar yang diperlukan untuk menjadi seorang web programmer, khususnya bahasa pemrograman Javascript. “Yang pasti semua basic sudah kita dapat bangetlah kalau dari Hacktiv8 ini.”

Selain itu, menurut Ahyana, banyak tantangan untuk mengasah kemampuan yang terdapat di program Hacktiv8 sehingga mampu memantapkan siswanya untuk menjadi web developer yang berbeda dari developer lainnya.

Bila ditanya soal target pribadi setelah selesai mengenyam pendidikan di Hacktiv8, Ahyana mengaku bahwa dirinya ingin menjadi seseorang yang punya kemampuan di bidang programming. “Sejujurnya, target pribadi saya setelah Hacktiv8 adalah saya memiliki skill sebagai seorang programmer,” jelasnya.

Baca Juga: Bagus Juang, Bakat Baru di Bidang IT Hasil Kolaborasi KoinWorks & Hacktiv8

“Jujur saja, bagi saya pribadi, program ini sangat membantu saya di dunia programming. Jadi, oke bangetlah kalau memang teman-teman nantinya mau belajar di Hacktiv8.
Dan untuk pendanaan di KoinWorks, saya pribadi juga sangat terbantu dengan adanya pendanaan ini. Pendanaan ini juga sebagai option yang baik untuk teman-teman dan saya rekomendasikan.”

Ahyana juga menambahkan bahwa dirinya ketika memiliki kemampuan di bidang IT, ia ingin terlibat dalam pengembangan startup. “Jadi, ketika kita sudah memiliki skill ini (programming), entah itu membuat startup atau bekerja di tempat orang, kita sudah memiliki skill yang dibutuhkan. Jadi, apapun tujuannya, yang penting saya harus memiliki skill terlebih dahulu”, jelas Ahyana mengenai tujuan pribadinya.

Saat ini, Ahyana sudah selesai melewati program pendidikannya di Hacktiv8 dan resmi menjadi alumni. Meski memang tidak memiliki latar belakang IT sebelum bergabung, tujuan dan hasratnya untuk memiliki kemampuan programming sudah tercapai. Ahyana menjadi salah satu lulusan terbaik Hacktiv8.

Kepada kita semua, Ahyana memberikan kesan bahwa program di Hacktiv8 dapat membantunya dalam dunia programming dan mendorong teman-teman yang lain untuk tidak ragu melabuhkan niatnya untuk belajar programming di Hacktiv8.

“Jujur saja, bagi saya pribadi, program ini sangat membantu saya di dunia programming. Jadi, oke bangetlah kalau memang teman-teman nantinya mau belajar di Hacktiv8. Dan untuk pendanaan di KoinWorks, saya pribadi juga sangat terbantu dengan adanya pendanaan ini. Pendanaan ini juga sebagai option yang baik untuk teman-teman dan saya rekomendasikan.”

Sebagai investor yang tergabung di KoinWorks, pendanaan Anda terbukti mampu mendukung pengembangan potensi diri melalui bidang pendidikan yang dipilih. Ahyana Rizky Pratama merupakan salah satu dari sekian banyak contoh bagaimana seseorang bisa memantapkan bakat yang sebenarnya baru dalam hidupnya untuk mengejar cita-citanya di bidang IT.

Teruslah marakkan semangat gotong-royong dalam membantu sesama dan mari bersama-sama mewujudkan kesejahteraan bangsa dengan membantu mewujudkan impian mereka yang membutuhkan uluran tangan. Mari dukung KoinWorks dalam mewujudkan misi sosial untuk kesejahteraan di bidang ekonomia, kesehatan, dan pendidikan.

Baca Juga: 

https://koinworks.com/kisah-anna-amanda-bekerja-sekaligus-kuliah-tak-membuatnya-berhenti-berbisnis/

Semoga kisah Ahyana Rizky Pratama ini mampu menjadi inspirasi tersendiri bagi Anda. Selamat mendanai kebutuhan sesama di KoinWorks!

Cerita Menarik Lainnya

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi