Danau Terindah Di Luar Negeri

danau - lake

Selain berlibur ke pantai, bagi Anda yang menyukai panorama alam cantik, danau-danau yang indah bisa menjadi pilihan destinasi wisata Anda. Kegiatan liburan yang bisa Anda lakukan di danau antara lain adalah berjalan-jalan di sekitar danau, piknik, berperahu, atau sekedar duduk santai dan menikmati keasrian pemandangan alam di depan mata. Tak hanya di tanah air kita, di seluruh dunia juga tersebar danau-danau indah yang terbentuk alami.

Inilah danau-danau paling indah di dunia sebagai referensi liburan Anda di tahun ini.

Danau Plivitce

Danau Plivitce ini sangat unik karena merupakan danau kecil yang tersambung dengan sebuah danau yang lebih besar dan juga air terjun. Lokasi wisata ini terletak di negara Kroasia dan sering dijadikan sebagai obyek wisata utama negara ini.

Danau Yucatan

Danau yang satu ini terletak di negara Mexico dan dijuluki sebagai salah satu danau alami yang paling cantik di dunia. Di sini Anda bisa menyaksikan panorama indah danau yang di sekelilingnya terdapat gua-gua yang terbuat dari batu kapur.

Danau Baikal

Inilah danau tertua dan terbesar di Rusia yang tak hanya menawarkan panorama alam yang indah tetapi juga unik. Di musim semi danau akan membeku dan mencair kembali di musim panas.

Danau Reed Flute

Danau terindah berikutnya terletak di negara Cina dengan pemandangan gua-gua kapurnya yang unik.

Danau Peyto

Danau Peyto berada di kawasan Alberta Kanada yang sangat populer dengan keindahannya. Air danau ini bisa berubah-ubah warna tergantung dengan musim yang tengah berlangsung.

Danau Pink

Di dalam perairan Danau Pink ini terdapat ganggang sehingga airnya tampak seperti susu strawberry yang cantik. Danau yang menawarkan pemandangan fenomena alam yang unik ini terletak di negara Australia.

Danau Malawi

Danau Malawi terletak di Benua Afrika dan terkenal tak hanya karena keindahan pemandangannya tetapi juga merupakan habitat berbagai jenis ikan air tawar.

Danau Melissani

Danau ini tak murni hanya menyuguhkan pemandangan perairan alias danau saja tetapi di sekelilingnya terdapat goa-goa yang terbentuk alami serta hutan lebat yang masih perawan.

Danau Tekapo

Danau ini terbentuk di atas permukaan laut dan ramai dikunjungi wisatawan karena pemerintah Selandia Baru memang menjadikan obyek wisata ini komersial dengan membangun banyak resor di sekitarnya.

Danau Tahoe

Bila berkesempatan berkunjung ke negara Amerika Serikat janga lupa berkunjung ke danau Tahoe karena panoramanya yang luar biasa dan dikelilingi pegunungan di sekitarnya.

Bagi para pecinta travelling pasti sudah tak sabar untuk memilih salah satu dari danau-danau cantik di atas dan menjadikannya sebagai tujuan wisata Anda di tahun ini. Tetapi tentu dibutuhkan dana yang tak sedikit untuk berlibur apalagi hingga ke luar negeri. Bila budget liburan yang Anda siapkan belum mencukupi mungkin pinjaman jangka pendek KTA bisa menjadi pilihan agar rencana liburan Anda tak berantakan.

KTA memang banyak difavoritkan masyarakat dan seirng menjadi target bagi mereka yang membutuhkan dana besar dalam waktu singkat misalnya untuk menambah modal usaha, dana pendidikan, membeli kendaraan atau alat elektronik, dan termasuk untuk liburan. Selama calon debitur dapat memenuhi seluruh persyaratan yang ditetapkan oleh bank maka dana KTA pasti bisa dicairkan. Persyaratan KTA juga tergolong cukup mudah dipenuhi seperti misalnya mempunyai upah di atas UMR, serta menggunakan kartu kredit dari bank yang bersangkutan paling kurang selama satu tahun dengan catatan pembayaran tagihan yang teratur.

KTA juga merupakan pinjaman jangka pendek dengan tenor pinjaman yang lebih singkat bila dibandingkan dengan produk kredit yang lain. Tenor pinjaman KTA ini mulai dari setahun hingga 5 tahun, sesuai dengan jumlah kredit yang Anda ajukan. Keuntungan dari tenor pinjaman yang pendek ini Anda tak perlu terus-menerus dibebani hutang karena kredit akan segera lunas. Meskipun demikian Anda harus sangat cermat memperhitungkan strategi untuk melunasi angsuran setelah liburan usai. Jangan sampai liburan yang hanya beberapa hari atau minggu bisa membuat keuangan Anda berantakan dalam jangka waktu lama. Nah, semoga bermanfaat!

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis lainnya hanya di KoinWorks.

About the Author
Financial calculator to calculate your needs

Calculate all your financial needs in one place