PENTING! Ini Manfaat dan Cara Menciptakan Personal Branding di Lingkungan Kerja

Personal Branding

PENTING! Ini Manfaat dan Cara Menciptakan Personal Branding di Lingkungan Kerja – Personal branding atau citra diri adalah bagaimana kamu merepresentasikan dirimu, baik dari penampilan, gaya bicara dan dan juga karakter.

Setiap orang akan diberi “label” sesuai dengan apa yang orang lain lihat.

Misalnya saja, menurut orang si A merupakan karyawan yang disiplin.

Itu artinya personal branding yang ada pada diri si A merupakan citra yang positif.

Kesimpulan yang diambil dari orang-orang sekitar sehingga mengatakan bahwa si A merupakan orang yang disiplin mungkin bisa dilihat dari sifat si A yang tidak pernah datang terlambat ke kantor atau beberapa pertimbangan lainnya.

Lalu, apa manfaat dan bagaimana cara menciptakan personal branding di lingkungan kerja?


Manfaat Personal Branding

1. Sebagai Pembeda

Sebagai karyawan, tentunya kamu memiliki rekan kerja yang punya tanggung jawab pekerjaan serupa denganmu, misalnya saja kamu merupakan satu dari 5 orang marketing yang ada di perusahaan tersebut.

Secara profesi, kamu dan rekan kerjamu adalah sama.

Namun, personal branding yang ada diantara kamu dan rekan kerja kamu sudah pasti berbeda.

Kamu bisa menampilkan personal branding yang jauh lebih baik seperti selalu mengerjakan pekerjaan dengan cepat dan tepat, atau juga menunjukan inisiatif terhadap pekerjaanmu.

Dengan begitu, citra diri positif akan terbentuk.

Lebih sederhananya, melalui proses personal branding kamu seolah mengatakan bahwa inilah kualitas diri yang kamu miliki sedangkan mereka tidak.


2. Membangun Koneksi melalui Personal Branding

Jika citra diri yang kamu miliki positif tentunya ini akan mendatangkan keuntungan bagi kamu di lingkungan kerja.

Semakin tinggi citra positif yang ada pada diri kamu maka semakin tinggi pula tingkat kepercayaan yang rekan kerjamu berikan.

Dengan begitu, koneksi antara kamu dengan rekan kerja akan semakin luas.

Tidak hanya rekan kerja dalam tim, tapi bisa juga antar tim.

Bukankah menyenangkan untuk memiliki citra diri positif di lingkungan kerja?

Karena hal tersebut akan berkaitan dengan prestasi yang kamu raih sebagai karyawan.


3. Meningkatkan Level Authority

Pernahkah kamu memperhatikan bahwa ada pihak-pihak di perusahaan yang pendapatnya selalu di dengar walaupun ia bukan merupakan level tertinggi di perusahaan?

Jika iya, berarti orang tersebut telah berhasil meningkatkan level authority yang ada pada dirinya.

Meningkatnya level authority berarti meningkat pula kepercayaan yang diberikan oleh orang lain terhadap orang tersebut.

Kamu juga bisa meningkatkan level authority kamu dengan cara terus membangun citra diri yang positif.

Tunjukan bahwa kamu memang memiliki otoritas terhadap pekerjaan yang kamu miliki, dengan begitu orang akan mempercayai kamu ketika kamu memberikan pendapat terkait dengan bidang yang kamu kerjakan.


Bagaimana Cara Menciptakan Personal Branding?

1. Menjadi Diri Sendiri

Tidak ada gunanya berpura-pura menjadi orang lain hanya karena ingin mendapatkan citra yang positif.

Yang perlu kamu lakukan hanyalah menciptakan citra yang positif dengan tetap menjadi dirimu sendiri dengan memaksimalkan semua potensi yang ada pada dirimu.

Personal branding tidak dapat dibentuk dalam waktu satu atau dua hari, oleh karena itu konsistensi adalah hal yang paling utama.

Bukankah mencoba menjadi diri orang lain itu melelahkan? Makanya tetap jadi diri sendiri dan tunjukan kualitas dirimu, ya!


2. Fokus

Setiap orang terlahir dalam ketidaksempurnaan, tapi bukan berarti kamu tidak bisa menyempurnakan hasil dari pekerjaan yang kamu lakukan.

Memiliki berbagai keterampilan dan pengalaman bekerja memang hal yang baik, tapi akan lebih baik lagi apabila kamu menekuni satu bidang dan kemudian kamu menjadi expert dibidang tersebut.

Hal ini bukan berarti kamu harus menyepelekan keterampilan lain di luar dari bidangmu, hanya saja kamu membagi porsinya menjadi lebih sedikit.

Di jaman sekarang, memiliki banyak keterampilan yang saling bertolak belakang akan menjadi bumerang bagi para pencari kerja, karena mereka dinilai bimbang dan setengah-setengah dalam menekuni pekerjaan.

Jadi, tentukan fokus pekerjaanmu sekarang!


3. Konsisten

Semua pekerjaan butuh konsistensi, begitu pula dalam hal menciptakan personal branding.

Seperti yang dikatakan sebelumnya, personal branding merupakan sesuatu yang harus dibangun secara konsisten.

Hal ini karena personal branding merupakan gambaran dan penegasan terhadap siapa dirimu dan apa kualitas yang ada pada dirimu.

Jadi, tetap konsisten adalah hal yang paling utama.

Itulah manfaat dan cara untuk menciptakan personal branding di lingkungan kerja.

Mulailah bangun citra dirimu dari sekarang, karena hal tersebut merupakan sebuah investasi untuk kariermu di masa mendatang.

Berbicara tentang investasi, sudahkah kamu mencoba salah satu instrumen investasi sebagai persiapan dana masa tua?

Jika belum, kamu bisa mencoba untuk investasi peer-to-peer lending melalui KoinP2P dari KoinWorks.

KoinP2P memungkinkan kamu untuk mulai investasi hanya dengan Rp. 100.000, selain itu dengan menjadi pendana di KoinP2P kamu telah membantu untuk perkembangan UMKM di Indonesia, lho.

Klik disini untuk informasi lengkap tentang KoinP2P.

Dapatkan berbagai informasi seputar Investasi & Keuangan Pribadi dan Daily lainnya hanya di KoinWorks.

About the Author
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Financial calculator to calculate your needs

Calculate all your financial needs in one place