Cara Pinjam Uang Di Bank dan Beberapa Poin Penting Sebelum Anda Melakukan Pinjaman Bank

Mengajukan pinjaman ke pihak Bank merupakan solusi yang paling mungkin anda lakukan jika anda sedang membutuhkan dana untuk modal usaha atau dana yang terdesak lainnya. Bank sendiri memiliki fungsi dasar sebagai lembaga keuangan yang menyediakan jasa simpan pinjam uang. Setiap Bank memiliki kebijakan yang berbeda dalam prosedur pemberian pinjaman kepada nasabahnya. Namun secara umum setiap Bank memiliki persyaratan peminjaman yang sama yaitu memiliki KTP Warga Negara Indonesia, memiliki Akta Nikah bagi yang sudah menikah, fotokopi kartu keluarga untuk pengajuan kartu kredit, buku tabungan dan slip gaji. Setelah anda melengkapi persyaratan tersebut anda bisa langsung melakukan pengajuan pinjaman. Cara pinjam uang di Bank juga tidak sesulit yang dibayangkan. Kini banyak sekali Bank yang sudah memberikan banyak kemudahan bagi para nasabahnya jika ingin melakukan pinjaman. Jika anda masih merasa bingung, mari kita bahas cara pinjam uang di Bank berikut ini.

Setelah anda telah memastikan kelengkapan persyaratan pengajuan pinjaman, bawalah persyaratan tersebut ke Bank dan pastikan tidak ada persyaratan yang tertinggal. Setelah sampai ke Bank,  segeralah pilih nomor antrean ke bagian Custumer Service. Setelah itu sampaikanlah maksud anda untuk mengajukan permohonan pinjam uang atau kredit Bank. Setelah itu serahkan semua persyaratan pengajuan pinjaman yang anda miliki ke Customer service pada bagian kredit. Setelah itu petugan Bank akan memeriksa kelengkapan persyaratan anda dan memberikan pengarahan berupa ketentuan peminjaman dan prosedur lainnya. Untuk mengetahui disetujui atau tidaknya permohonan pengajuan pinjaman anda, biasanya dibutuhkan waktu beberapa hari karena diperlukan pemeriksaan berkas-berkas persyaratan lebih lanjut. Jika permohonan pengajuan pinjaman anda telah disetujui oleh pihak Bank maka Bank tersebut akan segera menghubungi anda.

Cara pinjam uang di Bank memang cukup mudah, namun sebelum anda melakukan pengajuan pinjaman ke Bank ada baiknya ada mempertimbangkan beberapa hal yang mungkin timbul saat anda akan membayar cicilan pinjaman anda, apalagi jika jumlah nominal pinjaman anda cukup besar dengan bunga yang besar pula. Hal pertama yang perlu anda pertimbangkan adalah mengenai jumlah pinjaman yang akan anda ajukan. Jangan pernah mengajukan jumlah pinjaman yang melebihi kemampuan anda. Setiap Bank mungkin akan memberikan penawaran pinjaman dalam jumlah besar yang begitu menggiurkan, namun sebaiknya anda tidak mudah tergiur dengan penawaran tersebut. Sesuaikanlah jumlah pinjaman dengan kemampuan dan kebutuhan anda, jangan sampai anda kewalahan saat periode pembayaran angsuran pinjaman.

Hal kedua yang perlu pertimbangkan adalah metode atau strategi pembayaran angsuran yang akan anda pilih. Rencanakanlah strategi pembayaran dari jauh jauh hari dan kelola skema keuangan yang anda dapatkan agar bisa mencicil pinjaman anda. Lakukanlah perencanaan pembayaran tersebut untuk mengindari hal-hal yang tidak diinginkan. Setelah itu pikirkan juga bentuk jaminan yang akan anda berikan serta resiko-resiko yang mungkin anda dapatkan saat proses pembayaran. Namun apabila anda tidak ingin mendapatkan masalah tersebut anda bisa memilih Bank yang menawarkan pinjaman tanpa jaminan, karena kini sudah tersedia beberapa Bank yang menawarkan pemberian pinjaman tanpa jaminan yang bisa mempermudah anda dalam mengajukan pinjaman.

Hal terakhir yang perlu anda pertimbangkan adalah pembebanan bunga yang diberikan oleh Bank tersebut agar jumlah pengembalian pinjaman anda tidak membengkak. Pilihlah Bank yang menerapkan bunga dengan angka yang rasional. Biasanya pihak Bank akan memberikan bunga kredit dengan kisaran angka sebesar 10% hingga 14%. Besaran bunga tersebut merupakan jumlah bunga yang umum diterapkan oleh beberapa Bank yang ada di Indonesia.

Meminjam uang memang lebih mudah daripada mengembalikannya, oleh karena itu bijaklah dalam menggunakan uang anda. Jangan sampai anda mendapatkan masalah baru setelah melakukan pinjaman uang ke Bank karena tidak mampu untuk melakukan pembayaran cicilan pinjaman anda. Pastikan anda cerdas dalam mengelola pemasukan dan pengeluaran anda dengan hemat dan bertanggung jawab. Dengan perencanaan keuangan yang matang, tentu akan mempermudah anda dalam melakukan pembayaran pinjaman kepada pihak Bank. Demikianlah informasi tentang cara pinjam uang ke Bank dan beberapa poin penting yang perlu anda perhatikan sebelum melakukan pinjaman ke Bank.

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Jonathan

Jonathan

Head of Marketing at KoinWorks
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.