Wanita Indonesia Yang Sukses dari Internet

3 Alasan Mengapa Perempuan Bisa Berinvestasi Lebih Baik dari Pria - jenis investasi untuk ibu rumah tangga

Dunia modern membutuhkan wanita. Itulah kenyataannya karena tidak semua bidang bisa diselesaikan dengan baik oleh kaum pria. Wanita mempunyai keterampilan sendiri untuk melakukan berbagai hal hingga akhirnya bisa menjadi sosok yang hebat dan sukses. Melalui dunia maya, internet memegang peranan yang penting untuk mendukung kiprah wanita dalam menjalankan apa yang mereka inginkan. Sehingga dari internet lah muncul wanita wanita Indonesia yang sukses dan meraih apa yang diinginkannya dengan gemilang tanpa lupa dengan dirinya sebagai wanita dan sebagai ibu rumah tangga. Perubahan gaya hidup wanita mempengaruhi pola pikir mereka dimana emansipasi telah melahirkan banyak wanita yang hebat.

Berbicara tentang kesuksesan, wanita Indonesia ternyata banyak sekali yang sudah sukses dan memberikan pengaruh pada lingkungannya. Mereka membuat inovasi besar dalam kehidupan terutama dalam bidang bisnis yang mereka kerjakan secara online. Adanya internet benar benar memberikan jalan dan membuka peluang untuk mereka mengembangkan sayapnya menjadi wanita yang sukses dari internet. Siapa saja kah sosok wanita yang sukses tersebut?

Catherine Hindra Sutjahyo. Siapa sangka dibalik kesuksesan Zalora ternyata asa wanita cantik yang mengelolanya. Pecinta belanja pasti sudah mengenal situs tersebut sebagai salah satu situs terkemuka dan paling besar di tanah air. Awalnya dia masih menjadi karyawan untuk sebuah perusahaan ternama namun kemudia dirinya merasa harus melakukan sebuah pekerjaan yang lebih besar sehingga akhirnya memutuskan untuk keluar dari pekerjaannya dan memulai busnis di internet dengan membuat Zalora di tahun 2012. Lama kelamaan bisnis yang dikembangkannya ternyata meraih kesuksesan di dtanah air dan beberapa negara sahabat

Aulia Halimatussadiah. Dari namanya jelas terlihat bahwa wanita ini adalah wanita berhijab. Dirinya sukses mendirikan nulisbuku.com yang merupakan perusahaan self publising yang dilakukan secara online. Mbak Olli mulai membangun bisnisnya di tahun 2006 dimana dirinya mulai mempunyai toko online seperti kutukutubuku.com dan nulisbuku.com. Adanya website ini menjadi sebuah dukungan untuk para penulis tanah air supaya mereka terus berkarga dalam menghasilkan tulisan tulisan berkualitas yang bisa diterbitkan dan disebar luaskan ke masyarakat sebagai sebuah karya yang layak untuk dininati. Website ini pun banyak diminati oleh para penulis indie yang mau menulis secara bebas namun tetap memperhatikan ketentuan yang ada.

Yenti Elizabeth dan Claudia Wijaya. Kedua wanita ini adalah pecinta fashion sehingga mereka pun mendirikan sebuah btoko online yang bernama Berrybenka sejak tahun 2011. Nama tokonya semakin dikenal dan banyak digemari sebagai salah satu fashion ikon di Indonesia. Investor pun banyak yang mau menanam saham di toko tersebut hingga ada yang keluar modal hingga 63 milyar dari East Venture dan Gree Venture. Maka pantas saja jika toko online ini memberikan kekayaan kepada pemiliknya juga semakin besar perkembangannya di dunia bisnis online.

Diajeng Lestari. Nama ini adalah nama wanita aktif yang pernah bekerja menjadi karyawan di sebuah perusahaan. Keputusannya memilih bisnis sendiri adalah tepat melalui internet atau e-commerce. Dia menjual aneka jenis busana muslim karena Indonesia memiliki penduduk dengan mayoritas penduduk muslim. situsnya saat ini sangat populer yaitu Hijup.com yang mampu memperoleh pendanaan yang tinggi. Pengembangan website semakin besar apalagi trend busana muslim dewasa ini semakin banyak minatnya di kalangan para wanita muslim.

Cynthia Tenggara. Wanita Indonesia yang satu ini berani untuk memulai bisnisnya sendiri dengan cara melakukan resign dari status karyawannya di Groupon Indonesia. Dia kemudian memulai bisnis di Berykitchen dimana usaha ini merupakan usaha pengiriman katering untuk makan siang. Segmen pasarnya adalah karyawan kantoran hingga mereka yang tidak sempat masak. Bisnis ini mendapat sambutan yang luar biasa hingga akhirnya  berkembang pesat sebagai situs kuliner terpandang di Indonesia.

Semua wanita tersebut telah menginspirasi banyak orang untuk melakukan hal besar. Keputusan mereka untuk meninggalkan perusahaan dan status sebagai karyawan, kemudian memulai usaha sendiri patut diacungi jempol. Apalagi sekarang bisnisnya semakin berkembang dan semakin banyak yang melakukan kegiatan e-commerce melalui internet. Semoga ke depannya akan hadir lebih banyak wanita Indonesia yang menjadi kaya karena Internet.

Dapatkan berbagai informasi seputar Gaya Hidup lainnya hanya di KoinWorks.

About the Author
Financial calculator to calculate your needs

Calculate all your financial needs in one place