OJK Dorong Startup Fintech untuk Meningkatkan Inklusi Keuangan

startup fintech - ojk - p2p fintech lending - inklusi keuangan

OJK Dorong Startup Fintech untuk Meningkatkan Inklusi Keuangan – Maraknya pertumbuhan startup Fintech menjadi perhatian Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Mengacu pada hal tersebut, OJK bahkan memberikan dukungan atas pertumbuhan startup yang bergerak di bidang Fintech, yakni layanan keuangan berbasis teknologi.

Seperti yang dikutip dari MetroTVnews.com, OJK memberikan dukungan bagi pertumbuhan startup Fintech di Bali untuk mendorong tingkat inklusi keuangan di Indonesia.

Baca Juga: Ini 7 Strategi OJK dalam Memperluas Akses Keuangan Bagi Masyarakat dan UMKM

OJK juga memberikan perhatian dengan memberikan keleluasaan bagi pertumbuhan startup dalam rangka peningkatan inklusi keuangan di Indonesia, menurut Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan OJK Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara, Nasirwan Ilyas, seperti yang dikutip dari Antara.

Di antara banyak sektor jasa keuangan yang kini digarap di tubuh startup lokal, OJK memberikan perhatian khusus terhadap layanan pinjam meminjam uang berbasis teknologi informasi, atau yang akrab disebut dengan P2P Fintech Lending seperti KoinWorks.

Terkait P2P Fintech Lending, OJK bahkan sudah mengeluarkan peraturan khusus regulasi lewat Peraturan OJK 77/POJK.01/2016 yang diterbitkan bulan Desember tahun 2016 lalu.

Baca Juga: Optimalisasi Keuangan oleh P2P Fintech Lending

P2P Fintech Lending sendiri dianggap sangat membantu dalam meningkatkan akses terhadap layanan jasa keuangan berbasis teknologi informasi bagi masyarakat tanpa harus mendatangi kantor dan bertemu tatap muka.

Pihak terkait, yakni masyarakat yang membutuhkan pinjaman dana dan masyarakat yang memberikan pinjaman bahkan tidak perlu saling mengenal untuk berinteraksi atau bertransaksi soal finansial.

Baca Juga: Ini 4 Hal Penting dari Peraturan OJK untuk Regulasi Peer to Peer Lending

Direktur Pengawasan Nasirwan Ilyas beranggapan bahwa keunggulan utama dari layanan tersebut antara lain tersedianya dokumen perjanjian dalam bentuk elektronik secara online untuk kebutuhan para pengguna dan tersedianya kuasa hukum dalam mempermudah transaksi tanpa harus tatap muka tersebut.

Baca Juga: Mendorong Perekonomian Indonesia dengan P2P Lending

Keunggulan lain yang eksis antara lain penilaian risiko terhadap para pihak serta informasi tagihan yang jelas, tersedianya informasi mengenai status pinjaman, hingga (diwajibkan) tersedianya escrow account dan virtual account di bank agar seluruh kegiatan pembayaran dana berlangsung dalam sistem perbankan semuanya dalam jaringan.

Terkait hal tersebut, menurut Nasirwan Ilyas, layanan P2P Fintech Lending diharapkan mampu memenuhi kebutuhan pinjaman dana tunai dengan lebih cepat, mudah, dan efisien, serta mampu meningkatkan daya saing.

Baca Juga: Bank Indonesia Persiapkan Regulatory Sandbox Demi Mendukung Pelaku Fintech

Menurutnya juga, praktik Fintech berkembang karena masyarakat yang memiliki kebutuhan atas dana cepat atau yang sulit mendapatkan pendanaan dari lembaga jasa keuangan umum seperti perbankan menganggap hal ini sebagai alternatif pembiayaan.

Di KoinWorks, peminjam yang membutuhkan dana cepat bisa mengajukan pinjaman tanpa jaminan secara online, dan hanya perlu mengunggah dokumen dan melengkapi formulir aplikasi pengajuan pinjaman yang hanya memakan waktu sekitar 15 menit.

Setelah tim KoinWorks melakukan penilaian kelayakan kreditnya dan aplikasi pengajuan pinjaman lolos, pinjaman akan diklasifikasikan ke dalam credit scoring sebagai penentuan bunga pinjaman, dan apabila peminjam setuju dengan bunga yang ditetapkan, pinjaman akan diterbitkan ke dalam platform KoinWorks dan siap untuk didanai oleh ribuan investor yang tergabung.


Ajukan Pinjaman


Dari sisi investor, setiap orang hanya perlu membuat sebuah akun Investor di KoinWorks dan mengunggah dokumen identitas legal yakni KTP, dan setelah itu, setiap orang bisa mulai mendanai sembari memenuhi kebutuhan finansial peminjam mulai dari Rp 100.000 dan kelipatannya.

Tertarik untuk berinvestasi? Kalkulasikan keuntungan investasi Anda lewat form di bawah ini: