Aplikasi Transfer Antar Bank Gratis, Sudah Punya Belum?

Aplikasi Transfer Antar Bank Gratis

Sekarang ini sudah bukan zamannya lagi untuk melakukan transfer uang dari mesin ATM, karena di Indonesia sudah banyak sekali aplikasi transfer antar bank gratis yang bisa kamu akses melalui smartphone

Bukan hanya anti ribet, tapi aplikasi transfer uang antar bank gratis ini bisa membantu kamu untuk lebih banyak menghemat uang. 

Bayangkan saja jika untuk setiap transaksi transfer kamu dikenakan Rp. 7.500 maka apabila kamu melakukan 10 kali transfer uang kamu sudah mengeluarkan uang Rp. 75.000 hanya untuk membayar biaya administrasi transfer uang saja!

Sangat boros, bukan?

Untuk itu mari maksimalkan fasilitas yang tersedia di smartphone kamu dengan mengakses beberapa dari aplikasi transfer uang antar bank gratis yang tersedia di Indonesia, diantaranya:


Flip

Aplikasi transfer uang antar bank gratis pertama adalah Flip. 

Kamu pasti sudah tidak asing dengan aplikasi yang satu ini, karena memang akhir-akhir ini aplikasi Flip banyak dibicarakan oleh masyarakat terutama kaum milenial. 

Untuk dapat menggunakan aplikasi ini caranya sangat mudah yaitu kamu hanya perlu mengunduh aplikasi ini di iOS ataupun Playstore. 

Setelah itu, kamu bisa memilih jenis akun yang kamu butuhkan diantara Flip atau Big Flip.

Ada beberapa perbedaan fitur yang bisa kamu nikmati diantara keduanya, yaitu:

transfer uang - flip

Sumber gambar: Flip

Jika kamu membutuhkan akun yang mampu melakukan transfer ke banyak akun sampai dengan 20.000 secara bersamaan maka Big Flip lebih direkomendasikan untuk kamu.

Intinya adalah kamu sesuaikan kebutuhan dengan fitur-fitur yang tersedia di flip agar kamu semakin merasakan nyaman ketika bertransaksi.


Gopay

Aplikasi selanjutnya adalah Gopay.

Bukan hanya sekedar dompet digital yang bisa melakukan berbagai jenis pembayaran melalui scan QRIS tapi Gopay juga bisa melakukan transfer antar bank, lho.

Namun, untuk dapat menikmati fitur transfer antar bank ini kamu harus melakukan upgrade dari akun gopay biasa menjadi akun gopay plus.

Cara transfer antar bank dari gopay plus:

  • Masuk ke aplikasi Gojek
  • Pilih menu “Pay”
  • Kemudian pilih nomor rekening yang kamu tuju
  • Masukan nominal yang ingin kamu kirimkan
  • Pastikan nominal sudah sesuai dan saldo gopay mencukupi
  • lalu masukin pin dan konfirmasi

OVO 

Hampir sama dengan gopay, untuk dapat menikmati fitur transfer antar bank maka kamu juga harus melakukan upgrade ke akun ovo premier.

Cara upgrade ke ovo premier:

  • Masuk ke aplikasi ovo lalu pilih menu profil dan klik tombol “upgrade”
  • Kemudian foto dan unggah KTP kamu melalui kamera yang tersedia di dalam aplikasi ovo tersebut
  • Setelah itu, isi data dengan lengkap dan sesuai
  • Apabila data telah lengkap, lalu klik konfirmasi
  • Kamu akan mendapatkan notifikasi terkait pengajuan upgrade ke akun premier ini melalui email

Apabila akun ovo kamu telah berhasil ter-upgrade, berikut ini cara menggunakan aplikasi transfer antar bank gratis ovo:

  • Masuk ke aplikasi ovo dan pilih menu transfer yang ada pada laman utama
  • Pilih menu “Ke Rekening Bank” dan kemudian pilih Bank tujuan
  • Input nomor rekening tujuan, diikuti dengan nominal transfer
  • Kemudian klik lanjutkan untuk melanjutkan proses transfer
  • Setelah itu kamu akan diarahkan ke halaman konfirmasi transfer untuk memastikan bahwa nomor rekening penerima dan nominal sudah sesuai
  • Apabila semua data sudah benar, klik transfer
  • Dengan begitu proses transfer telah selesai.

LinkAja

Aplikasi selanjutnya adalah LinkAja.

Untuk dapat mengakses menu transfer uang antar bank kamu juga harus melakukan upgrade ke layanan full service.

Berikut cara transfer uang melalui LinkAja full service:

  • Pilih menu “kirim uang”
  • Kemudian pilih Bank tujuan transfer, misalnya BCA, BNI, Mandiri dan lain sebagainya.
  • Masukkan nomor rekening tujuan dan klik lanjut
  • Masukkan nominal yang ingin di transfer dan klik tombol checklist
  • Pastikan nominal dan nomor rekening penerima sudah sesuai lalu klik konfirmasi untuk melanjutkan proses transfer
  • Masukkan pin dan kamu akan menerima notifikasi apabila proses transfer telah berhasil


DANA

transfer uang - dana

Dompet digital berikutnya yang juga bisa digunakan sebagai aplikasi transfer antar bank gratis adalah DANA.

Cara transfer uang dari aplikasi DANA:

  • Masuk ke aplikasi DANA
  • Klik “Kirim” kemudian “Kirim ke Teman:
  • Masukkan nomor rekening penerima
  • Masukkan nominal yang ingin di transfer
  • Pilih saldo DANA sebagai metode pembayaran yang akan digunakan
  • Klik “Bayar” dan masukkan PIN untuk melanjutkan proses transaksi
  • Pastikan rincian data penerima serta nominal sudah sesuai dan juga pastikan saldo DANA cukup.

Sebagai catatan, fitur transfer antar bank ini hanya tersedia bagi pengguna DANA premium.

Untuk itu pastikan upgrade akun kamu untuk dapat menggunakan fitur ini, ya!


OY! Indonesia

Jika dibandingkan dengan aplikasi-aplikasi sebelumnya mungkin kamu belum begitu akrab dengan aplikasi OY! Indonesia.

Meskipun begitu, sebenarnya aplikasi ini sudah ada sejak tahun 2018 lalu.

Aplikasi anak bangsa ini mengalami perkembangan cukup pesat sejak hari pertama peluncurannya.

Aplikasi OY! Indonesia bisa kamu gunakan sebagai aplikasi transfer antar bank gratis baik rekening di dalam ataupun di luar negeri.

Cara transfer uang melalui OY! Indonesia:

  • Buka aplikasi OY!
  • Klik menu transfer
  • Klik bank tujuan
  • Masukkan nomor rekening penerima
  • Masukkan nomor ponsel penerima
  • Pilih metode pembayaran atau sumber dana
  • Kemudian klik transfer dan OY! Indonesia akan melakukan verifikasi secara otomatis.

KoinWorks NEO

Aplikasi transfer uang antar bank gratis yang terakhir adalah KoinWorks NEO

KoinWorks NEO adalah layanan keuangan digital yang hadir untuk mempermudah segala kebutuhan bisnis dan finansial UMKM di Indonesia. 

Salah satu fitur dari KoinWorks NEO adalah transfer uang dari akun NEO ke semua bank di Indonesia secara GRATIS tanpa biaya admin!

Fitur transfer di KoinWorks NEO juga dilengkapi dengan fitur dokumentasi transfer berdasarkan kebutuhan bisnis. Hal ini akan memudahkan kamu memonitor pengeluaran berdasarkan kategori pengeluarannya. 

Tak hanya itu, nikmati kemudahan transfer uang secara realtime atau terjadwal sesuai yang kamu inginkan. 

Cara Transfer Uang dengan KoinWorks NEO

  1. Buka menu NEO di aplikasi KoinWorks
  2. Pilih “Transfer”
  3. Pilih dari rekening mana kamu akan melakukan transfer
  4. Lengkapi data dan periksa kembali isinya
  5. Konfirmasi, dan transfer uang selesai dilakukan!

Nah, itulah beberapa aplikasi transfer uang antar bank gratis yang bisa kamu coba.

Semoga bermanfaat, ya!

Dan jangan lupa klik button di bawah ini kalau kamu tertarik untuk transfer uang menggunakan KoinWorks NEO.

Gabung KoinWorks NEO Sekarang!

Dapatkan berbagai informasi seputar Investasi & Keuangan Pribadi dan Daily lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.