Untuk memberikan pengalaman yang lebih nyaman dan tanpa kendala dalam menggunakan aplikasi dan akun KoinWorks, kami telah mengurasi Top 5 Information about Your KoinWorks App and Account yang harus kamu tahu.
Yuk, lihat semua informasinya di bawah ini!
Daftar Isi
- 1. Apa yang dapat dilakukan dengan saldo di Fintech Account?
- 2. Apakah saya dapat melakukan penarikan terhadap saldo di Fintech Account?
- 3. Saya sudah foto selfie dan upload foto KTP, kenapa belum bisa terverifikasi?
- 4. Mengapa saya tidak menerima kode OTP?
- 5. Kenapa aplikasi saya sering crash dan tertutup tiba-tiba?
1. Apa yang dapat dilakukan dengan saldo di Fintech Account?
Saldo Fintech Account adalah saldo kas yang tersedia di akun kamu yang dapat kamu gunakan untuk mendanai produk pinjaman yang tersedia di KoinWorks.
Kamu juga dapat menggunakan saldo Fintech Account untuk melakukan penarikan dana ke rekening pribadi yang sudah kamu daftarkan di aplikasi KoinWorks.
2. Apakah saya dapat melakukan penarikan terhadap saldo di Fintech Account?
Iya, betul!
Kamu dapat menggunakan saldo Fintech Account untuk melakukan penarikan dana ke rekening pribadi yang sudah kamu daftarkan di aplikasi KoinWorks.
Kamu bisa melihat cara melakukan penarikan dana di sini!
3. Saya sudah foto selfie dan upload foto KTP, kenapa belum bisa terverifikasi?
Pastikan kembali Nama Lengkap yang kamu tuliskan di kolom registrasi sesuai dengan nama pada identitas yang dilampirkan, termasuk penempatan titik koma pada nama, jika ada.
Pada saat pengambilan foto, posisikan kamera tepat di wajah tidak terhalang apapun.
Apabila terdapat kendala, silakan coba kembali dan ikuti arahan dengan tepat.
4. Mengapa saya tidak menerima kode OTP?
Pastikan kamu sudah melakukan hal-hal berikut dan jangan melakukan request OTP di waktu yang berdekatan, ya!
- Silakan atur date and time (waktu dan tanggal) terlebih dahulu. Berikut caranya:
- Settings > Additional Settings > Date & Time > Matikan kemudian hidupkan lagi > user network provided time > Lanjut coba registrasi / login lagi;
- Untuk menerima kode OTP melalui SMS pastikan nomor telepon kamu selalu aktif dan mohon menunggu beberapa saat;
- Untuk menerima kode OTP melalui email pastikan nomor email kamu masih aktif dan lakukan pengecekan di menu inbox atau spam pada email kamu;
- Untuk menerima kode OTP melalui WhatsApp pastikan nomor telepon kamu selalu aktif dan terdaftar di WhatsApp.
5. Kenapa aplikasi saya sering crash dan tertutup tiba-tiba?
Ketika aplikasi kamu crash, coba lakukan clear cache terlebih dahulu atau install ulang aplikasi kamu.
Itu tadi Top 5 Information about Your KoinWorks App and Account! Bookmark laman ini sebagai panduan kamu dalam menggunakan aplikasi KoinWorks.
Apabila kamu masih mempunyai pertanyaan, kamu bisa cek di laman Bantuan KoinWorks terlebih dahulu atau silakan hubungi KoinCare, layanan pelanggan kami.