Perlengkapan yang Dibutuhkan dalam Bisnis Martabak beserta Fungsinya

ini perlengkapan yang harus disiapkan sebelum memulai bisnis martabak

Tidak bisa dipungkiri, martabak sangat cocok untuk lidah orang Indonesia. Bagi kamu yang ingin mencoba berbisnis kuliner, martabak bisa menjadi satu pilihan yang tepat.

Apalagi, setelah pandemi Covid-19, banyak sekali peluang yang bisa kamu manfaatkan untuk bisnis martabakmu.

Kamu bisa menggunakan aplikasi online untuk membuka toko mu secara virtual. Selain itu kamu juga bisa mengupload martabakmu ke media sosial agar bisa menjangkau banyak orang. Bahkan, kamu bisa mempromosikan lewat grup-grup pesan cepat online.

Kamu tidaklah terlambat jika baru mau membuka bisnis sekarang, karena dengan kemajuan teknologi saat ini, semua orang mempunyai kesempatan yang sama untuk menang di bisnis mereka masing-masing.

Jika kamu ingin memulai bisnis kuliner dengan menjual makanan nikmat ini, tentunya kamu perlu mengetahui apa saja perlengkapan bisnis martabak yang kamu perlukan.


Macam-macam Perlengkapan Bisnis Martabak

Berikut ini list peralatan yang kamu perlukan:

1. Gerobak dengan Etalase

Perlengkapan bisnis martabak pertama yang harus kamu miliki adalah gerobak dengan etalase. Kisaran harga dari gerobak ini mulai dari Rp2.500.000. Kamu juga bisa berinvestasi sedikit lebih mahal dengan membuat gerobak yang berbahan kayu lebih tahan lama.

Kenapa spesifik gerobak dengan etalase? Karena biasanya sekali membuat martabak kamu akan membuat lebih dari satu loyang. Itulah kenapa kamu memerlukan etalase. Karena pembeli bisa melihat betapa enaknya visual dari martabak buatanmu.

Selain itu, fungsi etalase ini juga akan menambah kecerahan lapak martabakmu. Pastikan memakai lampu putih yang cerah untuk gerobakmu agar pembeli tidak takut dan bisnismu terkesan segar.

Gerobak dengan etalase juga membantumu untuk memajang bahan-bahan yang kamu pakai seperti susu, mentega dan lain sebagainya. Pastikan kamu memakai bahan yang kualitasnya bagus.

Sehingga, bahan yang kamu pajang tidak hanya untuk kamu gunakan nantinya, tapi sekaligus menjadi bahan promosi secara tidak langsung.

2. Kompor dan Tabung Gas

Kamu tidak akan bisa jualan jika tidak ada perlengkapan bisnis martabak yang satu ini. Kompor dan gas menjadi alat utama yang kamu perlukan.

Memang beberapa orang masih menggunakan arang sebagai media pembakaran.

Namun jika kamu mempertimbangkan efektifitasnya, menggunakan gas tentunya akan jauh lebih memudahkanmu.

Pertama, arang cukup sulit ditemukan saat ini, sementara gas jauh lebih mudah. Kamu bahkan bisa mendapatkannya di toko-toko kelontong sekitar.

Untuk biaya pembelian pertama kompor dan gas sekitar Rp300.000.

3. Wajan Datar dan Spatula

Perlengkapan bisnis martabak yang satu ini biasanya digunakan untuk membuat martabak telur. Terutama untuk memasak bagian pinggir martabak.

Jika lapakmu tidak terlalu besar kamu bisa membeli wajan datar dengan ukuran sedang saja.

Wajan datar ini berguna juga untuk meletakan martabak yang sudah kamu buat namun belum dibeli. Jika kamu meletakkan di etalase, tentunya martabak yang kamu buat akan cepat dingin. Tapi jika diletakkan di pinggiran wajan, kamu bisa menjaga kehangatan dari martabak telur.

Harga wajan datar dan spatula kira-kira sekitar Rp300.000.

4. Loyang

Spesial untuk martabak manis kamu membutuhkan loyang. Kamu bisa membeli beberapa loyang untuk cadangan.

Selain itu, kamu juga bisa memodifikasi loyangmu dengan cara menambah cetakan baru di tiap loyang.

Dengan begitu, kamu bisa menghemat membeli kompor tambahan karena loyangmu jauh lebih banyak. Untuk biaya loyang sendiri kita-kira sekitar Rp250.000.

5. Alat Saring Minyak

Martabak telur pastinya akan membutuhkan banyak minyak. Jika kamu ingin menghemat, kamu bisa menggunakan beberapa kali minyak untuk menggoreng martabak. Dengan saringan minyak kamu bisa menjaga kualitas minyak tetap higienis.

Alat saringan minyak tidak perlu yang mahal. Cukup Rp50.000.

6. Pisau

Karena martabak biasanya disajikan untuk banyak orang. Kamu perlu memotong martabak yang kamu buat menjadi beberapa bagian agar bisa dihidangkan untuk orang banyak sebelum mengemas martabaknya kamu bisa membeli menjadi 8 bagian.

Harga untuk pisau standar sekitar Rp35.000. Tapi kamu bisa berinvestasi dengan membeli satu set pisau seharga Rp150.000.

Jika kamu membedakan penggunaan pisau, kamu bisa menjaga ketahanan mata pisau jadi lebih lama.

Selain itu, kamu tidak mau kan ada rasa bawang di dalam martabak manis yang kamu buat. Karena pisaunya habis digunakan memotong bahan martabak telur. Jadi, menyediakan pisau yang cukup banyak merupakan perlengkapan bisnis martabak yang penting buatmu.

7. Wadah Plastik

Khusus untuk wadah plastik, siapkanlah beberapa wadah. Kamu bisa menggunakan ini untuk bahan siap masak di martabak telur. Selain itu, wadah plastik juga bisa kamu gunakan untuk meletakan sisa mentega yang sudah tanggung namun belum habis.

Jika kamu ingin merasakan vibe berbisnis martabak sungguhan, kamu bisa menyediakan wadah plastik untuk meletakan uang kembalian. Kira-kira harga untuk wadah plastik sekitar Rp150.000.

8. Alat Parut Keju

Perlengkapan bisnis martabak yang satu ini penting. Tidak perlu yang mahal. Kamu bisa membeli alat parut yang ada di pasar tradisional. Harganya beragam, sekitar Rp35.000

9. Peralatan Lainnya

Di atas merupakan peralatan wajib yang kamu memang harus punya. Untuk peralatan lainnya bisa kamu beli perlahan untuk mempermudah kamu membuat martabak terenak yang ada di Indonesia.

Misalnya, alat cuci piring untuk membersihkan peralatan yang telah dipakai. Kamu juga bisa menyediakan teko air untuk pembeli yang menunggu. Atau kamu bisa menyediakan meja dan kursi jika kamu sudah PD untuk membuat tempat bisnismu bisa makan dine in.


Sudah Tahu Apa Saja Rekomendasi Perlengkapan Bisnis Martabak?

Kamu tinggal sesuaikan alat pelengkap lainnya sesuai dengan kebutuhan di tempat bisnismu. Bahkan jika kamu memerlukan speaker musik agar tempat bisnismu makin ceria, silahkan saja. 

Asal kamu mempertimbangkan dengan baik terlebih dahulu sebelum membeli. Pertimbangkan bukan hanya karena murah namun juga karena bermanfaat lama.

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis dan Daily lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Friska

Friska

Ketika banyak orang membutuhkan panduan dalam menyelesaikan masalah keuangan yang mereka hadapi, mereka sering mengalami kesulitan dalam mencari sumber/ saran terbaik. Karena itulah tulisan melalui artikel adalah hal yang menjadi passion bagiku karena akan membantu banyak orang yang mengalami kesulitan-kesulitan tersebut.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Simulasi Pinjaman v2
  • Ajukan Pinjamanmu
  • Data Diri
3000000
3

Jumlah Pinjaman 15 juta untuk 3 Bulan sebesar 5.187.500/bulan

*) Simulasi pinjaman diatas berdasarkan bunga sebesar 15%.

**) Simulasi pinjaman di atas hanya sebagai referensi. Tingkat suku Bunga yang sebenarnya dapat bervariasi tergantung pada skor kredit peminjam dan persyaratan dokumen-dokumen lainnya. Ini berarti suku bunga bisa lebih rendah atau lebih tinggi dari simulasi tergantung pada kriteria yang diminta.
Silakan mendaftar dan ajukan pinjaman untuk melihat tingkat suku bunga Anda yang sebenarnya.

Info Lebih Lanjut

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.