Tertarik Masuk Jurusan Matematika? Berikut 6 Peluang Kerja yang Bisa Anda Dapatkan

peluang perkerjaan mahasiswa matematika

Tertarik Masuk Jurusan Matematika? Berikut 4 Peluang Kerja yang Bisa Anda Dapatkan – Jika Anda suka dengan angka dan bersemangat dengan matriks atau persamaan eksponensial, maka mengambil kuliah di jurusan matematika merupakan pilihan yang sangat tepat.

Hal yang menjadi masalah adalah banyak keraguan yang dirasakan oleh calon mahasiswa baru tentang apa pekerjaan yang bisa mereka dapatkan dengan pendidikan tersebut. Atau jenjang karir seperti apa yang bisa didapatkan dengan gelar sarjana matematika.

Baca Juga: Pesan Steve Jobs kepada Sarjana Muda

Untuk menjawab pertanyaan dan keraguan Anda, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan tentang 5 peluang kerja mahasiswa jurusan matematika.

Simak penjelasannya di bawah ini.

Tertarik Masuk Jurusan Matematika? Berikut 4 Peluang Kerja yang Bisa Anda Dapatkan

Aktuaris

akturis jurusan matematika

Seorang Aktuaris akan menggunakan statistik untuk mengetahui kemungkinan terjadinya peristiwa tertentu. Selanjutnya, mereka akan berusaha untuk meminimalkan risiko yang terkait dengan peristiwa tersebut.

Seorang Aktuaris biasanya bekerja di industri asuransi, di mana mereka akan membantu perusahaan untuk merancang kebijakan dan menetapkan premi yang harus dibayar. Pendidikan matematika merupakan salah satu jurusan yang memungkinkan Anda untuk bekerja sebagai seorang Aktuaris.

Analis Riset Pasar

analis riset pasar

Seorang Analis Riset Pasar akan membantu perusahaan untuk memutuskan produk apa yang akan dibeli konsumen dan bagaimana cara mempromosikannya.

Mereka akan menggunakan data yang sudah dikumpulkan di lapangan dan menggunakan metode statistik untuk menganalisisnya.

Analis Riset Pasar akan membagikan temuan yang mereka dapatkan kepada para pemimpin perusahaan dengan mempersiapkan laporan tertulis dan gambaran secara grafis hasil survei.

Guru atau Tenaga Pengajar

Seorang guru memiliki tugas untuk membantu siswa mempelajari konsep mata pelajaran yang sedang diikuti. Jika Anda memiliki keterampilan dan pengetahuan yang baik di bidang matematika, maka Anda berkesempatan untuk bekerja di sekolah menengah atau lembaga pendidikan non-formal sebagai seorang guru.

Penaksir Biaya

penaksir biaya jurusan matematika

Penaksir biaya merupakan seseorang yang bertugas untuk menghitung biaya penyelesaian proyek konstruksi atau manufaktur. Panaksir biaya akan memperhitungkan pengeluaran atau biaya yang berhubungan dengan tenaga kerja, bahan mentah, dan peralatan yang digunakan.

Seorang penaksir biaya membutuhkan kemampuan matematika yang kuat agar proyek konstruksi berjalan secara efisien.

Penasehat Keuangan

penasihat keuangan jurusan matematika

Menjadi seorang penasehat keuangan memungkinkan Anda untuk membantu merencanakan tujuan keuangan jangka pendek dan juga jangka panjang.  Penasehat keuangan akan merencanakan tabungan, biaya kuliah di masa depan, pensiun, investasi yang perlu dilakukan, asuransi, dan pajak.

Penasehat Keuangan membutuhkan keterampilan matematika yang baik. Hal inilah yang membuat jurusan matematika bisa menjadi pilihan yang tepat agar Anda bisa bekerja dan berkarir sebagai seorang penasihat keuangan.

Ahli Statistik

ahli statistik jurusan matematika

Jika diartikan secara sederhana, ahli statistik bekerja dengan cara mengumpulkan data yang memungkinkan pemerintah, perusahaan, dan perguruan tinggi menjawab pertanyaan tertentu.

Ahli statistik akan menggunakan teknik matematika, memutuskan metode apa yang akan digunakan, dan bagaimana mengatasi masalah yang sedang dihadapi. Mereka juga bertugas untuk merancang survei, eksperimen, dan jajak pendapat untuk selanjutnya menganalisa data yang telah dikumpulkan.

Pendidikan di bidang statistik atau matematika sangat diperlukan agar Anda bisa menjalani aktivitas pekerjaan ini dengan optimal. Jika memungkinkan, Anda bisa mengambil gelar pascasarjana untuk memantapkan keterampilan agar menjadi lebih baik.

Berdasarkan penjelasan di atas dapat kita ketahui bahwa ada banyak sekali peluang kerja yang bisa diambil oleh lulusan matematika. Mulai dari bekerja sebagai ahli statistik, aktuaris, sampai menjadi seorang penaksir biaya.

Baca Juga: 5 Kendala Pendidikan di Seluruh Dunia, termasuk Indonesia!

Secara garis besar, pekerjaan di bidang matematika mengharuskan Anda untuk bisa mengolah data dengan baik dan menafsirkan temuan yang didapatkan di lapangan.

Jika Anda menyukai angka dan perhitungan, jurusan matematika bisa menjadi pilihan pendidikan tinggi yang bisa dipilih.

Bagaimana dengan biaya pendidikan tinggi saat ini?

Berkuliah di perguruan tinggi sebenarnya bisa dimudahkan dengan adanya bantuan beasiswa. Hal yang menjadi permasalahan adalah tidak semua calon mahasiswa berkesempatan untuk mendapatkan beasiswa.

Apa yang harus dilakukan saat hal di atas terjadi?

Alternatif pembiayaan yang bisa Anda gunakan adalah dengan mengambil pinjaman dana pendidikan. Hanya saja, Anda harus berhati-hati saat akan mengambil pinjaman dana pendidikan di lembaga keuangan. Bunga pinjaman biasanya cukup tinggi dan bisa memberatkan para orangtua yang membayar biaya pendidikan tersebut.

KoinPintar merupakan salah satu solusi pinjaman dana pendidikan yang menawarkan suku bunga rendah mulai dari 0,75% per bulan saja. Selain itu, pinjaman yang Anda ambil bisa diangsur sampai dengan 12 bulan ke depan. Hal seperti ini tentu saja jauh lebih ringan daripada harus membayar biaya pendidikan di muka.

Semoga informasi yang kami sampaikan di atas memberikan banyak manfaat!

Dapatkan berbagai informasi seputar Gaya Hidup lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Wahyu Utama

Wahyu Utama

Freelance Content Writer
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.