Pentingnya Bayar Paylater Tepat Waktu, Apa Saja?

pentingnya bayar paylater tepat waktu

Apa pentingnya bayar paylater tepat waktu?

Bayar tagihan paylater secara tepat waktu merupakan kewajiban seseorang ketika telah memutuskan untuk membeli barang atau jasa dengan metode pembayaran paylater. 

Sayangnya, masih banyak orang yang tidak disiplin dalam membayar tagihan tepat waktu.

Padahal hal tersebut jelas akan merugikan diri sendiri karena harus membayar tagihan sekaligus denda keterlambatan. 

Selain itu, terdapat beberapa keuntungan lainnya yang bisa kamu nikmati ketika membayar paylater tepat waktu, lho. 

Sebelum membahas hal tersebut, kenali dahulu apa itu paylater, yuk!


Apa itu Paylater?

Paylater adalah metode pembayaran yang memungkinkan pelanggan melakukan pembelian dan membayarnya di kemudian hari. 

Artinya, perusahaan penyedia layanan paylater akan menalangi pembayaran kamu terlebih dahulu. 

Kemudian, saat tanggal jatuh tempo kamu harus membayar tagihan paylater kamu ke perusahaan tersebut beserta bunganya. 

Metode pembayaran ini kurang lebih sama dengan sistem kartu kredit. 

Bedanya, pengajuan paylater yang jauh lebih mudah membuat makin banyak orang yang terpapar untuk menggunakan metode pembayaran yang satu ini. Belum lagi penawaran promo dan cashback yang menarik. 

Menariknya, berdasarkan laporan SurveySensum di tahun 2022 peminat fasilitas paylater di Indonesia tumbuh kurang lebih 45% dari tahun sebelumnya. 

Tak hanya itu, mereka juga melakukan survei ke 300 pengguna e-commerce dan hasilnya 55% di antaranya pernah menggunakan paylater sebagai opsi pembayaran!

Tak heran jika metode pembayaran ini terbilang populer beberapa tahun belakangan.


Pentingnya Bayar Paylater Tepat Waktu

Setelah mengetahui apa itu paylater, kamu juga harus mengetahui alasan pentingnya bayar paylater tepat waktu. 

Layaknya sebuah janji, ketika telah memutuskan membeli barang atau jasa menggunakan paylater kamu harus membayarnya sebelum jatuh tempo. 

Selain kewajiban tersebut, terdapat beberapa keuntungan yang bisa kamu rasakan ketika membayar paylater tepat waktu, lho. 

Berikut pentingnya bayar paylater tepat waktu:


1. Tidak Dikenai Denda

Alasan pentingnya bayar paylater tepat waktu yang paling utama adalah kamu tak perlu membayar denda. 

Artinya, kamu hanya perlu membayar biaya tagihan paylater-nya saja.

Daripada untuk membayar denda, kamu bisa gunakan uang tersebut untuk membeli keperluan lainnya yang lebih mendesak. 


2. Kredit Skor Bersih

Secara umum, paylater memiliki prinsip yang serupa dengan kartu kredit, yaitu akan berdampak pada kredit skor pribadi apabila tidak menggunakannya secara bijak. 

Apa itu kredit skor?

Singkatnya, kredit skor adalah cara yang digunakan oleh bank atau lembaga pembiayaan lainnya untuk menentukan kelayakan mendapatkan pinjaman. Salah satunya dalam mengajukan Kredit Pemilikan Rumah (KPR). 

Melansir dari CNN Indonesia, pengecekan kredit skor yang sebelumnya dilakukan oleh Bank Indonesia (BI) kini beralih ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan dikenal dengan istilah Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) OJK. 

Penilaian tersebut dilakukan dengan skoring dari skala 1 sampai 5, berikut rinciannya:

  • Skala 1 = Kredit lancar. 
  • Skala 2 = Kredit Dalam Perhatian Khusus (DPK) atau kredit yang tidak lancar selama 1-2 bulan.
  • Skala 3 = Kredit tidak lancar selama 3-6 bulan.
  • Skala 4 = Kredit diragukan, yaitu kredit tidak lancar yang sudah jatuh tempo tetapi belum juga diselesaikan oleh debitur. 
  • Skala 5 = Kredit macet, yaitu usaha pengaktifan kembali kredit tidak lancar namun tetap gagal. 

Jika kamu di posisi pemberi pinjaman pasti akan lebih memilih nasabah dengan kredit skor yang bersih, bukan?

Maka dari itu, usahakan bayar paylater tepat waktu supaya kredit skor tetap bersih, ya!


3. Lebih Mudah Mendapat Tambahan Limit

Pentingnya bayar paylater tepat waktu yang terakhir adalah supaya lebih mudah mendapat tambahan limit. 

Terlebih jika kamu seorang pebisnis yang memanfaatkan paylater sebagai pinjaman modal usaha

Yap. Kamu tidak salah baca, kok!

Paylater memang dikenal sebagai metode pembayaran untuk berbelanja online. Akan tetapi, tak sedikit pebisnis yang memanfaatkan paylater sebagai tambahan modal bisnis, lho. 

KoinWorks sebagai fintech yang mendukung pemberdayaan UMKM di Indonesia memiliki layanan Paylater khusus yang dikenal juga dengan KoinPayLater. 

Melalui KoinPayLater, pelaku UMKM di Indonesia bisa mendapatkan manfaat berupa pembelian kebutuhan usaha dengan mudah, tanpa biaya tersembunyi, dan pastinya bisa bayar di kemudian hari. 


Mengapa Harus KoinPayLater?

KoinPayLater memiliki beragam kemudahan belanja kebutuhan usaha dengan mudah. 

Selain itu, terdapat beberapa keunggulan lainnya, yaitu: 

  • Limit pinjaman yang besar. Yap! Kamu bisa mengajukan paylater hingga Rp2 Miliar untuk belanja kebutuhan bisnis kamu. 
  • Tenor Fleksibel, yaitu hingga 120 hari.
  • Pendaftaran Mudah, yaitu cukup mengisi data bisnis yang diperlukan, tunggu persetujuan, paylater siap kamu gunakan.
  • Aman, Nyaman, dan Tanpa Agunan. Kamu tak perlu khawatir karena KoinWorks telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan sistem yang aman dan terintegrasi. 

Jadi, tunggu apalagi?

Nikmati kemudahan belanja kebutuhan bisnis kamu dengan KoinPayLater!

Kunjungi KoinPayLater!

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis dan Daily lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.