Bagaimana cara yang mudah dan kreatif untuk membuat video marketing untuk sebuah bisnis fotografi?
Video marketing atau video pemasaran merupakan salah satu media yang cukup efektif dalam meningkatkan brand awareness dari bisnismu.
Untuk itu, kamu sebagai seorang pemilik bisnis fotografi harus mampu mempelajari berbagai metode video marketing, agar mendapatkan berbagai manfaatnya.
Di antaranya adalah bisa menarik perhatian lebih banyak audience, meningkatkan conversion rate, dan bisa memberikan dampak sosial yang positif.
Apa saja cara dalam membuat video marketing tersebut? Berikut ulasannya.
Daftar Isi
6 Cara Membuat Video Marketing untuk Bisnis Fotografi
Pada dasarnya, cara membuat video marketing hampir sama dengan cara pembuatan video pada umumnya.
Hanya saja ada beberapa poin tambahan agar video tersebut mendapat respon yang positif dari konsumen yang menjadi audience-mu.
Beberapa hal yang harus kamu perhatikan dalam membuat video marketing di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Analisis konten
Cara pertama dalam membuat video pemasaran adalah melakukan analisis terlebih dahulu terhadap konten video yang akan kamu buat.
Ini bertujuan agar video tersebut relevan dengan brand bisnis fotografi dan lebih terarah. Saat melakukan analisis konten, ada 2 tahap yang harus kamu lakukan, yaitu:
Menentukan jenis konten
Kamu harus memperhatikan nilai (value) konten yang akan kamu sebelum menentukan jenis konten.
Contohnya seperti bagaimana konten tersebut bisa memberikan manfaat bagi para konsumen.
Berkaitan dengan hal ini, ada beberapa jenis konten yang bisa kamu gunakan, di antaranya adalah konten tutorial, konten ulasan atau review, konten edukasi umum, dan jenis konten lainnya.
Mengetahui target bisnis
Tentu akan lebih mudah untuk membuat konten jika kamu mengetahui target bisnis secara spesifik.
Caranya adalah dengan membuat buyer persona, yaitu strategi untuk mengidentifikasi keinginan konsumen dengan melakukan riset ke konsumen secara mendalam.
2. Buat rancangan video
Setelah mengetahui target bisnis dan jenis konten yang akan kamu gunakan, cara membuat video marketing berikutnya adalah membuat rancangan video.
Hal ini bertujuan untuk menciptakan hasil video yang lebih maksimal. Dalam merancang sebuah video, kamu bisa menggunakan:
- Storyboard, terdiri dari berbagai gambar thumbnail yang nantinya bisa menggambarkan video yang kamu buat.
- Script, bentuknya berupa teks yang berisi mengenai poin-poin penting yang akan kamu sampaikan dalam video tersebut.
Agar pembuatan video marketing tepat sasaran, kamu bisa membuat video dengan metodologi inbound; yaitu pendekatan pemasaran dan penjualan yang memiliki kecenderungan fokus dalam menarik perhatian audience melalui berbagai konten.
Cara yang bisa kamu lakukan untuk mewujudkan hal tersebut adalah dengan membuat interaksi yang relevan, dan memiliki manfaat yang besar bagi audience.
Jika digambarkan secara garis besar, konten video tersebut akan memandu audience untuk melakukan perjalanan; mulai dari menjadi sadar, melakukan evaluasi sikap, dan akhirnya membeli produk atau layanan yang ada di tayangan video tersebut.
3. Buat storyboard
Cara membuat video marketing selanjutnya adalah mulai membuat storyboard video dengan membuat script, seperti ketika kamu ingin membuat unggahan di blog.
Selain itu, kamu juga harus memperhatikan pembicara atau host. Pilihlah pembicara yang memiliki jenis suara dan penampilan menarik, agar audience tertarik untuk menonton video yang kamu unggah.
Pastikan video tersebut mampu menarik perhatian audiens dan bertahan minimal selama 7 detik saja. Ceritakan tentang bisnis yang kamu kelola, dan berikan informasi yang relevan dengan kehidupan audience.
Untuk memastikan audience yang telah menonton video sebelumnya akan menonton konten berikutnya, kamu bisa melakukan interaksi dengan cara merespon komentar, atau meminta mereka untuk memberikan opini.
4. Rekam & sunting video
Tahap berikutnya saatnya untuk mulai merekam video dengan menggunakan beberapa peralatan seperti kamera, mikrofon, dan lain-lain.
Setelah selesai, jangan lupa untuk menyunting rekaman tersebut agar hasilnya lebih maksimal.
Untuk mempermudah proses ini, kamu bisa menggunakan beberapa aplikasi edit video seperti, AVS Video Editor, Adobe Premiere Pro, Sony Vegas Pro, dan sebagainya.
5. Lakukan SEO video
Untuk bisa menghasilkan konten video yang menarik namun, kamu harus melakukan optimasi SEO video, dengan cara:
Menentukan nama file
Pastikan ketika membuat nama file untuk video sesuai dengan kata kunci yang kamu gunakan dengan file format video “mp4”.
Menggunakan keyword
Keyword merupakan kata kunci dalam pembuatan video yang bisa orang cari melalui YouTube, dan muncul di mesin pencarian.
Cara menemukan video keyword ini adalah dengan mencari kata kunci yang berhubungan dengan channel YouTube yang kamu kelola, kemudian lakukan pencarian di Google.
Jika pada halaman pertama Google muncul video YouTube yang sesuai dengan kata kunci tersebut, itu artinya keyword tersebut sangat tepat untuk kamu gunakan dalam pembuatan video marketing.
Menentukan judul
Buatlah judul video yang sesuai dengan isinya, agar mendapat peringkat yang lebih bagus di mesin pencarian.
Membuat closed caption
Dalam membuat konten video marketing, jangan lupa menambahkan call-to-action dan link yang menuju ke website maupun landing page.
Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan pula fitur tagging di YouTube. Di akhir video, buatlah closed caption berupa teks deskripsi mengenai isi video marketing tersebut, dengan tujuan agar audience lebih memahami isi video.
6. Bagikan video
Tahap akhir adalah membagikan video marketing tersebut ke tempat pemasaran yang tepat.
Seperti di YouTube, Instagram, Facebook, website, Twitter, blog, dan platform lainnya. Ini perlu kamu lakukan agar video marketing tersebut semakin banyak terlihat oleh orang lain.
Buat Video Marketing untuk Bisnis Fotografi Sekarang!
Itulah beberapa cara dan tahap pembuatan video marketing yang harus kamu terapkan jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal dalam membangun brand bisnis fotografi.
Jangan lupa, buatlah video semenarik mungkin agar semakin banyak orang yang tertarik untuk membeli produk, atau layanan fotografi lain yang kamu tawarkan.
Semoga bermanfaat!
. . .
Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.
Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.
Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!