Setiap pemilik usaha pasti menginginkan perkembangan dalam bisnisnya. Apalagi pemilik brand make up yang pesaingnya sangat banyak. Cara mengembangkan bisnis model ini tentu berbeda dengan usaha lain.
Salah satu bisnis model yang bisa diterapkan untuk brand make up adalah model canvas. Bisnis model ini merupakan sebuah tools untuk mempermudah kamu dalam merancang ide usaha. Elemen-elemen dalam model bisa disusun dalam satu halaman (canvas).
Cari tahu mengenai model bisnis ini dan cara mengembangkannya pada brand make up yuk!
Daftar Isi
Elemen Penting pada Model Bisnis Canvas
Ada 9 elemen penting yang harus ada dalam model bisnis ini. Yuk simak penjelasan beserta contohnya.
Customer Segments
Segmentasi pelanggan adalah pangsa pasar brand make up kamu. Saat ingin mengembangkan usaha, kamu harus menelaah kembali segmentasi pasar kamu antara lain: usia pelanggan, masalah apa yang dialami pelanggan, atau wilayah/geografi pelanggan.
Contoh bisnis make up Emina. Sister brand dari Wardah ini fokus pada permasalahan kulit remaja sehingga produk yang dikembangkan adalah make up yang aman untuk remaja dan solusi atas masalah pubertas yang ada pada remaja.
Value Proposition
Selanjutnya adalah proposisi nilai pada sebuah produk make up. Apa sih keunikan dari produk make up kamu dibanding produk lain? Jika selama ini bisnis kamu masih tak memiliki value yang menonjol, segera lakukan perubahan.
Masih mengambil contoh brand make up Emina yang menyasar remaja. Karena fokus yang diambil adalah permasalahan remaja, maka value produknya juga jelas, yakni kosmetik dengan kandungan aman untuk remaja.
Channels
Setelah mengetahui nilai pada produk, lanjutkan dengan merancang channels atau kanal untuk media promosi. Dimana sebaiknya kamu melakukan branding bisnis make up?
Sesuaikan dengan target pasar yang kamu susun. Apabila segmentasi kamu adalah anak muda, maka pilih kanal untuk muda-mudi seperti Instagram, TikTok dan lain sebagainya.
Menjadi kurang tepat jika brand make up kamu menyasar anak muda, namun kamu hanya melakukan promosi di Facebook. Segera lakukan evaluasi untuk mengembangkan bisnis kamu.
Customer Relationship
Cara mengembangkan bisnis model berikutnya yakni dengan menjaga hubungan baik antara penjual dan pembeli. Usahakan untuk terus melakukan interaksi bersama pelanggan.
Pada elemen ini, kamu bisa menyusun bagaimana cara kamu berkomunikasi dengan pelanggan make up kamu, misalnya dengan:
- Mengadakan event kecantikan
- Membuka kanal khusus untuk pelanggan melakukan review produk make up
- Memberikan diskon setiap beberapa kali pembelian
Revenue Streams
Maksud dari elemen ini adalah pendapatan atau pemasukan dari setiap pembelian dari produk make up, maupun event kecantikan. Catat pendapatan dan lakukan evaluasi ke depan.
Dari pencatatan ini kamu bisa mendapatkan analisa produk make up apa yang memiliki nilai jual tinggi dan produk apa yang tidak terlalu baik penjualannya.
Key Activities
Elemen ini merupakan sebuah kegiatan yang menjelaskan mengenai operasional bisnis kamu. Bagaimana cara kamu untuk memasarkan make up. Lalu juga bagaimana cara kamu terus berinovasi dalam mengeluarkan produk.
Key activities menjadi sangat penting karena merupakan “otak” dalam bisnis canvas. Kamu bisa terus mengevaluasinya ya.
Key Resources
Berikutnya adalah sumber daya yang akan menunjang keberlangsungan aktivitas bisnis kamu. Key resources ini bisa berupa modal usaha, sumber daya manusia hingga berbagai peralatan untuk produksi make up.
Key activities tidak bisa berjalan jika tidak memiliki key resources. Jadi, kamu harus betul-betul memperhatikan terkait hal ini.
Key Partners
Kolaborasi dalam sebuah bisnis itu sangat penting. Kamu bisa mencari vendor sebagai partner bisnis kamu untuk mencapai target.
Misal kamu belum memiliki produk make up sendiri dan ingin membuat brand, kamu bisa mencari pabrik maklon yang bisa memenuhi tujuan kamu.
Pabrik ini sebagai tempat untuk memproduksi make up yang kamu mau. Kamu tinggal mengutarakan keinginan, formulasi produk dan elemen lain yang dibutuhkan.
Cost Structure
Terakhir adalah rincian biaya dari sebuah bisnis. Hal ini begitu penting untuk keberlangsungan usaha kamu.
Biaya ini sebaiknya dirinci dari apa yang telah kamu tuang dalam key activities, supaya kamu bisa menyiapkan budget yang sesuai dan lebih terstruktur.
Perhatikan Ini saat Mengembangkan Bisnis Model Canvas Brand Make Up
Riset
Riset ini dilakukan sebelum mengembangkan produk make up. Lihat tren pasar kosmetik akhir-akhir ini. Jangan lupa menganalisisnya dengan brand kompetitor.
Kemudian kamu bisa menambah produk make up yang banyak dicari masyarakat atau meningkatkan kualitas produk make up kamu yang sudah ada dengan menambah formulasi.
Review Canvas
Cara mengembangkan bisnis model selanjutnya adalah dengan melakukan evaluasi terhadap canvas. Elemen mana yang harus direvisi atau ditambahkan.
Misal kamu ingin menambah target pasar. Tidak hanya mengeluarkan produk kosmetik untuk kaum muda, namun juga dewasa. Seluruh elemen dalam model bisnis canvas perlu disesuaikan dengan penambahan target pasar kamu.
Sesuaikan Bisnis dengan Kondisi
Saat mengembangkan bisnis, terkadang terlalu muluk untuk mencapai seluruh keinginan. Hal ini bukan membuat brand make up makin maju, malah mundur karena cenderung setengah-setengah.
Sebagai contoh, kamu ingin menambah variasi produk dengan target pasar berbeda di saat produk make up yang sudah ada belum optimal dalam memenuhi kebutuhan pelanggan.
Untuk itu, sadar akan kondisi sangat perlu. Kamu harus fokus pada canvas yang sudah ada dengan terus melakukan evaluasi produk menjadi lebih baik. Jika dirasa belum waktunya menambah target, maka jangan dilakukan dahulu.
Memang tak mudah untuk menerapkan cara mengembangkan bisnis model canvas untuk brand make up. Setiap konsep dalam model bisnis canvas membutuhkan perencanaan yang matang. Namun semua akan indah pada wkatunya kalau kamu berusaha semaksimal mungkin dan terus belajar.
Bank digital hadir untuk pelaku UKM, freelancers, dan online sellers di Indonesia.
Urus segala keperluan bisnis dan keuangan pakai KoinWorks NEO. Kemudahan berbagai layanan seperti bebas biaya transfer antar bank dan pinjaman modal tanpa agunan untuk bisnismu hanya dengan satu aplikasi!
Lihat juga berbagai panduan dan informasi bisnis hanya di KoinWorks.