Faktor Pemilihan Lokasi yang Penting untuk Perluas Bisnis Kue

Semua jenis bisnis, termasuk bisnis kue membutuhkan lokasi yang tepat. Lokasi tempat bisnis dijalankan menjadi salah satu faktor penentu keberhasilan bisnis tersebut. Karena itu, sebagai pelaku bisnis kue, kamu tidak bisa sembarangan soal pemilihan lokasi dan harus mempertimbangkan beberapa faktor yang mempengaruhinya. 

Apa saja faktor pemilihan lokasi yang penting untuk perluas bisnis kue? Simak ulasan berikut ini!

Faktor Pemilihan Lokasi yang Penting untuk Bisnis Kue

Lokasi yang tidak tepat dapat membuat bisnis kue menjadi tidak terlihat dan mengakibatkan bisnis menjadi sepi pengunjung. Berikut adalah faktor-faktor penting yang harus kamu pertimbangkan untuk menghindari risiko tersebut:

Sesuaikan dengan Budget

Faktor pertama dan sangat penting adalah keuangan. Kamu harus mampu merancang anggaran biaya dengan sebaik mungkin. Pertimbangkan berapa anggaran biaya yang sudah kamu siapkan untuk membeli atau menyewa lokasi usaha. 

Akan jauh lebih baik jika kamu sudah menyiapkan budget yang cukup besar. Apalagi lokasi yang ramai dan strategis umumnya akan disewakan atau dijual dengan harga yang relatif tinggi. Budget yang besar akan membuat kamu memiliki lebih banyak pilihan tempat, hingga kamu bisa memutuskan lokasi mana yang terbaik.

Kamu bisa memutuskan lebih dulu apakah kamu akan membeli atau menyewa, agar kamu memiliki tujuan yang lebih spesifik. Selain itu, di setiap kota atau daerah biaya jual maupun sewa tempat pasti berbeda-beda. Misalnya, kamu ingin memulai usaha di daerah Jabodetabek seperti Tangerang yang merupakan kota satelit Jakarta.

Berarti kamu harus menyiapkan budget hingga miliaran rupiah jika ingin membeli sebuah bangunan untuk usaha. Karena berdasarkan Rumah123.com, harga jual sebuah ruko di Tangerang ada di kisaran harga Rp 1,2 hingga Rp 3,68 miliar tergantung pada luas tanah dan bangunannya.

Lain halnya jika kamu memiliki rencana untuk menyewa, budget yang perlu kamu siapkan akan lebih terjangkau. Berdasarkan Rumah123.com harga sewa sebuah ruko di kawasan strategis Tangerang adalah sekitar Rp 45 hingga Rp 102 juta per tahun.

Mudah Dijangkau

Meskipun produk yang kamu jual menarik, jika lokasi tempat kamu memulai usaha terpencil, kebanyakan konsumen akan mengurungkan niatnya untuk datang. Kebanyakan orang cenderung menghindari lokasi dengan akses yang sulit. Karena itu, sebaiknya kamu mencari lokasi yang mudah dilihat dan dijangkau oleh semua orang. 

Hindari tempat yang berada di dalam gang dan pilihlah tempat dengan row jalan yang lebar. Contohnya adalah ruko yang ada di tepi jalan. Kamu juga bisa memilih lokasi di dalam mall, namun tetap pastikan lantai tempat usaha berdiri selalu ramai pengunjung. Misalnya adalah lantai satu atau lantai dua. 

Memiliki Lahan Parkir yang Cukup

Tidak semua konsumen yang datang akan menggunakan kendaraan umum atau hanya berjalan kaki. Karena itu, ketika menentukan lokasi kamu harus mempertimbangkan kemungkinan konsumen membawa kendaraan pribadi yang tentunya akan membutuhkan tempat parkir. 

Jadi, sebisa mungkin hindari tempat dengan lahan yang sempit dan terbatas. Apalagi jika kamu ingin membangun bisnis kue yang memiliki cafe di dalamnya. Karena kemungkinan besar konsumen akan menghabiskan waktu lebih banyak di cafe. 

Contoh lokasi yang tepat adalah ruko dengan lahan parkir yang luas. Pilihan lainnya adalah kios di dalam mall, karena tempat tersebut sudah pasti memiliki lahan parkir tersendiri.

Ramai dan Padat Penduduk

Faktor selanjutnya adalah tingkat keramaian dan kepadatan penduduk di sekitar lokasi bisnis. Lokasi yang ramai dan padat penduduk mampu memberikan keuntungan yang lebih besar untuk sebuah bisnis, seperti bisnis kue. 

Sebaiknya kamu memilih lokasi yang banyak dilalui oleh kendaraan bermotor dan juga pejalan kaki. Tujuannya adalah untuk menarik perhatian dan membuat nama usaha semakin dikenal oleh banyak kalangan.

Namun, ingat kamu juga harus menentukan lokasi sesuai target pasar. Misalnya, kamu ingin membuka usaha kue kekinian yang sedang populer, maka tempat yang bisa kamu jadikan sasaran sebaiknya dekat dengan sekolah, kampus, atau perkantoran.

Memiliki Tingkat Kompetisi Rendah

Faktor yang terakhir adalah tingkat kompetisi di sekitar lokasi tempat kamu merencanakan pembangunan bisnis. Sebaiknya kamu menghindari tempat yang sudah memiliki bisnis yang serupa atau kompetitor. 

Faktor ini sangat penting, khususnya untuk seorang pemula. Karena merebut hati konsumen bukan hal yang mudah. Tingkat kompetisi yang tinggi untuk sebuah bisnis yang baru dibangun dan belum dikenal memiliki risiko kerugian yang tinggi. 

Misalnya, kamu membangun bisnis kue ulang tahun, namun ternyata di sekitar lokasi yang menjadi target sudah terdapat bisnis yang serupa dengan target pasar yang juga sama. Jika kamu belum siap untuk berkompetisi dan melakukan inovasi, maka jangan ambil tempat tersebut dan cari lokasi lain dengan kompetisi yang rendah.

Sudah Tahu Apa Saja Faktor Pemilihan Lokasi untuk Bisnis Kue?

Itulah 5 faktor pemilihan lokasi yang penting untuk memperluas bisnis kue. Lokasi yang tepat akan memberikan peluang agar kamu bisa meraup keuntungan yang lebih besar. Semoga informasi di atas bermanfaat dan bisa menjadi bahan pertimbangan kamu dalam menentukan lokasi bisnis kue. Jangan sampai salah pilih, ya!


Untuk para pelaku usaha kecil dan menengah, online sellers, dan freelancers. Kamu bisa lihat artikel lainnya di KoinWorks untuk dapatkan insight positif bagaimana cara berbisnis!

Nikmati kemudahan transaksi bisnis dan keuangan kamu dalam satu aplikasi hanya di KoinWorks NEO!

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.