4 Masalah Utama di Bisnis Perlengkapan Bayi & Solusinya

Apa saja masalah utama yang mungkin kamu hadapi dalam menjalankan sebuah bisnis perlengkapan bayi?

Pertanyaan satu ini kemungkinan besar muncul dalam pikiran seseorang yang baru saja berkecimpung dalam bisnis perlengkapan bayi.

Memang, dalam berbisnis apapun, masalah akan terus datang silih berganti. Jika ada masalah yang memiliki potensi tinggi untuk terus terjadi, maka masalah tersebut bisa kamu sebut sebagai masalah utama.

Namun tidak perlu khawatir, karena setiap masalah pasti memiliki solusinya.


4 Masalah Utama di Bisnis Perlengkapan Bayi & Solusinya

Sebenarnya, masalah-masalah yang terjadi dalam bisnis berputar pada hal-hal yang sama.

Misalnya saja masalah mengenai waktu, produk & layanan, anggaran, dan lain sebagainya.

Nah, berikut adalah beberapa contoh masalah yang sering terjadi pada bisnis perlengkapan bayi, beserta rekomendasi solusinya.

Yuk, disimak!


1. Pengaturan waktu

Ini merupakan masalah umum terjadi dalam sebuah bisnis.

Biasanya para pekerja yang mengalami kendala dalam pembagian waktu dan kedisiplinan.

Jadi, entah itu manajer, staf keuangan, karyawan penjaga toko, hingga pemasok produk semuanya memiliki kendala dalam mengatur & menyesuaikan waktu kerja masing-masing. Sehingga, tidak jarang jika masalah ini bisa menyebabkan kerugian.

Contohnya manajer dan pemasok produk yang sama-sama mengulur waktu untuk melakukan kerja sama, staf keuangan yang terlambat melakukan audit, hingga karyawan penjaga yang terlambat membuka atau terlalu awal menutup toko.

Untuk mengatasi masalah ini, kamu sebagai pemilik bisnis sebaiknya mengupayakan ketegasan dalam membagi porsi waktu dan kedisiplinan.

Diskusikan dan sepakati aturan tentang porsi & kedisiplinan perihal waktu ini agar para sumber daya manusia yang berputar dalam bisnis perlengkapan bayi milikmu bisa bekerja secara optimal, dan kerugian bisa dicegah.


2. Cashflow

Tidak dapat kamu pungkiri, masalah satu ini memiliki potensi tinggi untuk terus menghampiri bisnismu.

Biasanya penyebab dari masalah utama ini adalah kesalahan pada kegiatan operasional bisnis.

Jadi, bisa saja karyawan dalam divisi keuangan salah memasukkan suatu nominal anggaran, kasir toko yang tidak jujur, hingga invoice yang bermasalah.

Selain itu, ada kemungkinan masalah keuangan datang dari faktor eksternal. Misalnya saja seperti pihak pemasok produk yang melakukan penipuan, piutang tidak kunjung dilunasi oleh pihak-pihak tertentu, hingga bencana alam yang tidak terduga.

Untuk mengatasi masalah satu ini, upaya yang bisa kamu lakukan adalah dengan mempersiapkan anggaran tidak terduga.

Kamu bisa mengusahakan satu pos khusus dalam anggaran bulanan untuk hal ini.
Setelah mempersiapkan pos khusus, maka selanjutnya adalah rutin mengisinya setiap bulan.

Dengan begini, anggaran yang terkumpul dalam pos khusus tersebut bisa menjadi dana cadangan jika terjadi masalah keuangan yang tiba-tiba terjadi.


3. Kualitas produk

Ini merupakan masalah yang sangat berpotensi terjadi, dan bisa saja menghancurkan bisnis milikmu.

Sebab, produk berkualitas buruk dan/atau palsu bisa menyebabkan konsumen menjadi skeptis, atau ragu terhadap bisnismu.

Memangnya apa saja produk-produk yang umum tersedia dalam bisnismu? Tentu saja bermacam-macam, mulai dari tempat tidur bayi, gendongan, mainan, hingga produk-produk untuk keseharian bayi, misalnya botol susu dan popok.

Produk yang berkualitas buruk dan/atau palsu dapat menyebabkan cedera dan luka, menimbulkan penyakit, hingga memicu kematian. Kasus-kasus seperti ini sudah terjadi hampir di seluruh dunia.

Untuk mengatasi masalah terkait kualitas & keaslian produk tersebut, kamu sebaiknya selalu meningkatkan kejelian, khususnya dalam aspek kualitas dan keaslian produk.

Pertanyakan pada para pemasok tentang sertifikasi dan legalitas setiap produk yang mereka tawarkan. Sertifikasi untuk produk seperti tempat tidur, kursi makan, dan sejenisnya bisa saja mencakup standar keamanan nasional dan internasional.

Sedangkan sertifikasi untuk produk seperti mainan dan botol susu, popok, dan sejenisnya yang berkontak langsung dengan bayi bisa kamu pastikan sertifikasinya lewat standar keamanan dan bahan-bahan yang digunakan.


4. Brand awareness

Masalah ini terkait dengan promosi dan pemilihan tempat lokasi.

Jadi, baik tidaknya strategi yang kamu lakukan untuk berpromosi, serta strategis tidaknya lokasi yang kamu pilih, bisa memengaruhi kepekaan target pasar terhadap keberadaan bisnismu.

Jika target pasar yang kamu tuju tidak begitu aktif dalam jejaring online, maka suatu kesalahan jika promosi gencar dilakukan secara online. Lalu, jika target pasar yang kamu tuju tidak tersedia di lokasi bisnismu berada, itu juga merupakan kesalahan.

Demi mengatasi masalah ketidaksadaran target pasar terhadap bisnismu, kamu bisa mengupayakan penyesuaian promosi, serta pemilihan lokasi bisnis yang tepat.

Jangan terpaku pada satu strategi promosi, namun coba semua strategi; baik itu online maupun offline.

Untuk lokasi sendiri, lebih baik menyewa tempat daripada membelinya. Selain itu, lakukan riset tentang target pasar sebelum memilih lokasi.


Siap Menyelesaikan Masalah Utama dalam Bisnis Perlengkapan Bayi?

Itulah ulasan beberapa masalah pada bisnis perlengkapan bayi dan solusi bagaimana mengatasinya.

Sebenarnya masih banyak masalah lain yang berpotensi muncul ketika kamu mulai merintis bisnis sendiri.

Namun, kamu harus selalu siap dan tidak tergesa-gesa dalam mengambil keputusan untuk menghadapinya.

Pelajari terlebih dahulu mengapa masalah tersebut bisa terjadi, sehingga solusi yang nanti kamu buat bisa menyelesaikan masalah sekaligus mencegah masalah yang sama terjadi kembali di lain waktu.

Semoga bermanfaat!

. . .

Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.

Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.

Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!


KoinWorks NEO Lead Gen Form
Kelola Bisnis Lebih Cepat dan Mudah.
Yuk, Daftar Menjadi Bagian dari KoinWorks NEO Sekarang!
Apakah Bentuk Usahamu Saat Ini?

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.