6 Cara Ampuh Meningkatkan Omzet Bisnis Minuman Kekinian

produk minuman kekinian yang bisa meningkatkan omzet bisnis

Setelah musim cake kekinian, makanan pedas berlevel-level, saat ini menjadi eranya minuman kekinian.

Menjamurnya tren ini membuat para pemilik bisnis harus memikirkan cara meningkatkan omzet bisnis minuman mereka, supaya bertahan dalam jangka panjang.

Maka, sebagai pemilik bisnis kamu harus mencari strategi supaya dapat menarik konsumen bahkan hingga menjadi pelanggan setia yang akan terus membeli produk kamu baik promo atau tidak.

Banyaknya pesaing di bidang serupa memang membuat konsumen memiliki banyak pilihan untuk membeli minuman kekinian.

Lantas, bagaimana cara membuat konsumen setia membeli produk kamu?


Cara Meningkatkan Omzet Bisnis Minuman Kekinian

Para pemilik bisnis minuman kekinian perlu mencari cara supaya dapat meningkatkan penjualan agar tidak tenggelam.

Berikut cara-cara yang bisa diterapkan:

Temukan Pasar yang Tepat

Ketika kamu membayangkan akan berjualan minuman kekinian, kamu pasti sudah memikirkan tujuan atau target pasar nanti.

Namun, bagaimana caranya mengetahui bahwa kamu sudah berada di pasar yang tepat?

Supaya bisnis minuman kekinian kamu tidak kalah saing dengan kompetitor, kamu perlu mencari niche yang tepat untuk meningkatkan omzet bisnis minuman.

Kamu mungkin sudah memiliki target pasar, namun cobalah membuat lingkup target yang lebih spesifik dan kecil atau niche pasar.

Mengapa harus spesifik?

Sebab, disanalah terdapat pembeli potensial yang akan melakukan repeat order pada produk bisnis minuman kamu. Sehingga target pasar akan terpenuhi dengan mudah.

Perbanyak Promo

Promosi produk jelas akan membantu meningkatkan omzet pada bisnis minuman kekinian kamu.

Kamu perlu melakukan variasi promosi yang membuat konsumen membeli lebih banyak.

Promosi bisa menggunakan konsep batas waktu.

Misalnya, promo yang berlaku hanya sampai tanggal tertentu atau akhir bulan saja.

Dengan begitu, konsumen akan tergerak untuk segera membeli produk sebelum promo selesai.

Selain itu, kamu juga bisa melakukan promosi paket diskon seperti beli 2 gratis 1 produk tertentu supaya membuat menu yang jarang terjual menjadi laris.

Daftarkan Bisnis di Google My Business dan Jasa Pesan Antar

Dalam era serba online, penting untuk membuat bisnis minuman kekinian kamu mudah konsumen cari dalam mesin pencarian Google.

Salah satu caranya dengan mendaftarkan bisnis dalam layanan Google My Business. 

Hal lainnya yakni melakukan kerjasama dengan layanan pesan antar online supaya memudahkan akses konsumen untuk membeli produk kamu.

Selain itu, berbagai fitur pada jasa pesan antar akan memudahkan kamu melihat algoritma pesanan produk kamu.

Tingkatan Pesanan dengan Upselling

Penting bagi pemilik usaha untuk mengetahui strategi upselling untuk meningkatkan omzet bisnis produk minuman kekinian.

Tawarkan produk serupa dengan ukuran yang lebih besar, varian yang memiliki harga lebih tinggi, serta menawarkan tambahan produk lainnya.

Sebagai contoh, daripada menjual produk size small, cobalah menawarkan produk dengan size large supaya lebih puas.

Kamu juga bisa menawarkan varian menu lain yang baru atau menu pendamping seperti kue atau cookies supaya konsumen membeli lebih banyak.

Trik lainnya yang bisa kamu terapkan pada sistem penjualan online yakni dengan menerapkan harga tanggung, seperti Rp39.250,- dengan promo gratis ongkos kirim untuk pembelian minimal 40.000.

Dengan begitu, konsumen cenderung akan menambah 1 item produk supaya tidak terkena biaya ongkos kirim.

Buka Cabang

Untuk bisa menjangkau konsumen lebih banyak, kamu bisa membuka cabang sehingga konsumen yang berada terlalu jauh dari tempat bisnismu masih bisa menjangkaunya di cabang yang lain.

Hal ini akan sangat membantu meningkatkan omzet bisnis pada minuman kekinian kamu.

Pertahankan Interaksi dengan Konsumen

Seberapa penting interaksi dengan konsumen?

Jawabnya adalah sangat penting.

Untuk mengetahui perilaku, minat, respons, serta ulasan jujur dari konsumen, kamu harus berinteraksi dengan konsumen.

Bahkan, seusai pembelian atau transaksi, kamu perlu menjaga interaksi dengan pelanggan.

Interaksi dapat dilakukan secara relevan ketika transaksi di kasir, atau secara online dengan fitur yang telah ada pada jasa pesan antar.

Mengapa ini penting? Sebab, interaksi yang terjaga dan konsisten akan mempertahankan engagement konsumen terhadap bisnismu.

Dengan begitu, konsumen akan cenderung melakukan repeat order produk kamu.

Hal tersebut akan membantu meningkatkan omzet pada bisnis minuman kamu dalam jangka panjang.


Sudah Tahu Cara Meningkatkan Omzet Bisnis Minuman Kamu?

Supaya bisa meningkatkan omzet bisnis minuman dalam jangka panjang, cara-cara di atas perlu kamu lakukan dengan konsisten dan wajar.

Sebab, melakukannya secara berlebihan, seperti promosi berlebihan, juga hanya akan berakibat buruk bagi kelangsungan bisnis.

Untuk memulai bisnis, kamu perlu mempersiapkan modal dan strategi bisnis yang matang supaya meminimalisir kendala kedepannya.

Sudah siap meningkatkan omzet bisnis minuman kekinian kamu?

Semoga artikel ini dapat berguna!

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis dan Daily lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Friska

Friska

Ketika banyak orang membutuhkan panduan dalam menyelesaikan masalah keuangan yang mereka hadapi, mereka sering mengalami kesulitan dalam mencari sumber/ saran terbaik. Karena itulah tulisan melalui artikel adalah hal yang menjadi passion bagiku karena akan membantu banyak orang yang mengalami kesulitan-kesulitan tersebut.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.