Sebagian dari kamu mungkin sudah tidak asing lagi dengan surat keterangan kerja atau biasa juga disebut dengan paklaring.
Surat ini akan menjadi bukti tertulis jika seseorang pernah atau sedang bekerja di perusahaan tersebut.
Biasanya surat ini dibutuhkan untuk beberapa kebutuhan.
Terutama hal yang berhubungan dengan pencairan dana yang berhubungan dengan bank, biasanya akan membutuhkan surat ini.
Daftar Isi
Apa itu Surat Keterangan Kerja?
Pengertian dari surat keterangan kerja adalah dokumen yang menjadi bukti jika seseorang pernah ataupun sedang bekerja di tempat tersebut.
Biasanya, surat ini akan menjelaskan jika seseorang pernah bekerja di tempat tersebut.
Di dalam surat ini juga akan berisi detail tentang pekerja tersebut.
Biasanya informasi umum yang ada pada surat kerja tersebut adalah tanggal pertama masuk, lama kerja, kinerja karyawan, dan bagian kerja karyawan.
Meski demikian, beberapa informasi detail lain juga bisa ditambahkan jika memang dibutuhkan.
Prinsipnya adalah informasi yang akan dibagikan tidak boleh melanggar asas kerahasiaan, baik bagi perusahaan maupun untuk karyawan yang bersangkutan.
Fungsi Surat Keterangan Kerja
Ada beberapa hal yang dalam prosesnya membutuhkan surat keterangan kerja sebagai syaratnya.
Hal ini juga menjadi salah satu fungsi dari kepemilikan surat ini sendiri. adapun beberapa fungsi lainnya antara lain:
1. Salah Satu Syarat Melamar Pekerjaan di Tempat Baru
Ada beberapa perusahaan yang menjadikan paklaring di tempat lama sebagai syarat.
Hal ini untuk membuktikan jika calon karyawan tersebut memang pernah bekerja di tempat yang dituliskan di CV.
Selain itu, paklaring ini juga biasanya perusahaan butuhkan ketika mereka mencari calon karyawan yang sudah memiliki pengalaman.
Surat inilah yang nantinya akan menjadi bukti pengalaman tersebut.
2. Kebutuhan yang Berkaitan dengan Perbankan
Salah satu fungsi lain dari surat keterangan ini adalah sebagai dokumen pendukung ketika kamu akan berurusan dengan perbankan.
Misalnya, jika kamu akan mengajukan cicilan ke bank.
Untuk kamu yang akan mengajukan cicilan, seperti kredit untuk rumah ataupun kredit untuk kendaraan bermotor.
Biasanya surat keterangan kerja ini juga menjadi salah satu syarat dan dokumen pendukung yang perlu dilampirkan.
Surat keterangan ini akan menjadi patokan untuk bank menentukan apakah pengajuan kredit kamu bisa dilanjutkan atau tidak.
3. Dokumen Pendukung Pembuatan Visa
Jika kamu akan bepergian ke luar negeri, terutama ke negara yang mensyaratkan visa sebagai dokumen wajib, salah satu dokumen yang biasanya perlu terlampir adalah surat keterangan kerja.
Salah satu alasan mengapa hal ini diperlukan adalah untuk memastikan jika pemohon memiliki pekerjaan yang mengikat di negara asal.
Hal ini juga untuk menjaga supaya pemohon tidak tinggal di negara tujuan ketika urusannya sudah selesai.
Surat keterangan ini akan menjadi semacam jaminan jika pemohon visa akan kembali ke negara asal karena terikat dengan pekerjaan.
4. Klaim Dana BPJS Ketenagakerjaan
Salah satu fungsi penting lainnya dari surat keterangan kerja adalah jika kamu akan melakukan klaim ke BPJS Ketenagakerjaan.
Biasanya klaim ini akan berhubungan dengan dana JHT atau Jaminan Hari Tua.
Dana ini bisa kamu klaim salah satunya ketika kamu sudah tidak menjadi bagian dari perusahaan tersebut.
Dan salah satu syaratnya adalah dengan melampirkan paklaring.
Surat ini akan menjadi jaminan dan bukti jika kamu memang benar pernah bekerja di perusahaan tersebut dan sudah tidak bekerja lagi di tempat tersebut.
Selain itu, saat ini klaim BPJS juga bisa kamu ambil sebagian untuk keperluan tertentu. Misalnya untuk kebutuhan DP rumah.
Dan jika kamu mau mengajukan klaim ini, maka surat keterangan ini pun tetap kamu perlukan.
Surat ini akan menjadi bukti jika kamu memang karyawan di perusahaan tersebut.
5. Pengajuan Beasiswa
Surat keterangan kerja juga akan kamu perlukan ketika kamu mau mengajukan beasiswa.
Terutama jika kamu akan mengajukan beasiswa lewat jalur profesional.
Di dalam surat ini biasanya juga akan berisi catatan tentang kinerja kamu.
Selain itu, bagi beberapa penyedia beasiswa juga memerlukan surat ini sebagai bukti profesi.
Biasanya hal ini diperlukan ketika beasiswa tersebut memang khusus untuk profesi tertentu saja.
Cara Mendapatkan Surat Keterangan Kerja
Sebetulnya, surat keterangan ini merupakan hak bagi setiap karyawan.
Untuk mendapatkannya, ada beberapa ketentuan yang perlu kamu perhatikan:
- Karyawan bisa langsung meminta atau mengajukan surat keterangan ini ketika yang bersangkutan mengundurkan diri.
- Karyawan bisa meminta surat keterangan kerja ketika semua tanggung jawabnya sudah terselesaikan. Hal ini akan berkaitan dengan aturan dan administrasi perusahaan.
- Di beberapa perusahaan, paklaring hanya akan terbit untuk karyawan yang berstatus karyawan tetap. Namun ada juga yang menerbitkan surat keterangan ini ketika karyawan sudah bekerja dalam kurun waktu tertentu.
- Karyawan bisa meminta surat keterangan kerja ketika mereka membutuhkannya untuk suatu kepentingan.
Ketentuan Surat Keterangan Kerja
Dalam pembuatannya, surat keterangan ini juga memiliki beberapa ketentuan.
Ketentuan ini sendiri merupakan format umum yang biasa digunakan.
Meski demikian, dalam aplikasinya nanti, setiap perusahaan memiliki aturan sendiri dalam penerapan ketentuan ini.
Adapun ketentuan umum dari surat ini seperti:
1. Kop Surat
Surat keterangan ini harus dibuat di kertas yang memiliki kop surat dari perusahaan yang bersangkutan.
Ini merupakan faktor penting yang harus ada.
Kop surat ini akan menjadi identitas dan juga menandakan jika surat tersebut bersifat asli dan resmi.
2. Adanya Bukti yang Sah
Surat keterangan kerja juga perlu memuat cap dan tanda tangan basah.
Hal ini untuk menunjukan jika surat tersebut dibuat dengan penuh tanggung jawab dan nantinya akan memiliki kekuatan hukum.
Dalam beberapa kasus, perusahaan juga biasanya memberikan salinan dari surat keterangan ini yang sudah mereka legalisir.
3. Isi Surat Merupakan Pernyataan yang Positif
Surat keterangan kerja biasanya juga menjadi apresiasi dari perusahaan bagi karyawannya selama yang bersangkutan bekerja.
Itulah mengapa di dalamnya biasanya berisi ulasan yang positif mengenai rekam jejak dari yang bersangkutan.
4. Berisi Informasi yang Diperlukan
Hal penting lain yang juga menjadi ketentuan dalam isi surat keterangan kerja adalah adanya informasi yang diperlukan.
Biasanya informasi tersebut berisi tentang nama, jabatan terakhir, jangka waktu bekerja, dan alasan mengundurkan diri.
Informasi ini biasanya juga akan digunakan oleh perusahaan selanjutnya sebagai bahan pertimbangan.
5. Ucapan Terima Kasih
Hal lain yang juga biasanya ada pada paklaring adalah ucapan terima kasih.
Ini merupakan salah satu bentuk apresiasi dari perusahaan kepada karyawan atas kerjasamanya selama yang bersangkutan bekerja.
Informasi Penting dalam Surat Keterangan Kerja
Surat keterangan kerja merupakan dokumen yang di dalamnya akan berisi beberapa informasi penting. Surat keterangan ini juga memiliki struktur baku.
Seperti, harus memiliki kop surat yang di dalamnya berisi informasi tentang nama perusahaan, alamat kantor, dan juga no telepon.
Setelah pada bagian isi akan memuat data dari karyawan yang bersangkutan.
Secara umum data ini akan berisi nama, jabatan, no identitas, dan juga no induk karyawan.
Setelah itu, pada bagian selanjutnya akan dijelaskan juga jika karyawan tersebut merupakan bagian dari perusahaan atau pernah menjadi bagian dari perusahaan tersebut.
Pada bagian ini juga biasanya akan berisi informasi tentang kapan karyawan mulai bekerja dan sudah berapa lama yang bersangkutan bekerja di perusahaan tersebut.
Pada bagian tersebut juga biasanya berisi penilaian kinerja dari karyawan yang bersangkutan.
Dan jika ada informasi lain yang dianggap perlu juga biasanya akan dimunculkan di bagian ini.
Selain itu, pada bagian akhir surat juga harus ada cap dan tanda tangan dari perusahaan tersebut.
Biasanya surat ini akan ditandatangani oleh HRD atau orang yang terkait.
Di dalam surat tersebut juga biasanya ada nomor kontak dari atasan langsung karyawan tersebut.
Contoh Surat Keterangan Kerja
Berikut adalah beberapa surat keterangan kerja untuk beberapa keperluan:
Surat Keterangan Kerja Umum
Ini merupakan paklaring pada umumnya.
Biasanya penggunaannya hanya untuk melamar kerja ke tempat selanjutnya.
Berikut contohnya:
PT Media Nusantara
Jalan TB. Simatupang No 1, Jakarta
Telp : 021 – 265433
Surat Keterangan Kerja
Nomor : SK/HRD/10/2020
Kami yang bertanda tangan di bawah ini. Menerangkan bahwa:
Nama : Andreas Irfansyah
Jabatan : Field Engineer
Departemen : Teknik
Telah bekerja di Perusahaan PT. Media Nusantara sejak tanggal 1 Februari 2015 sampai 15 Agustus 2020.
Kami memberikan penghargaan atas segala kerjasama yang telah diberikan selama yang bersangkutan bekerja di tempat kami.
Demikian surat keterangan kerja ini diberikan kepada yang bersangkutan untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya
Hormat Kami
Jakarta, 15 Agustus 2020
Irawati
HR & Ops Manager
Surat Keterangan Kerja untuk KPR
Ini merupakan contoh umum paklaring yang penggunaanya untuk mengajukan KPR.
Yang harus diperhatikan adalah, biasanya setiap perusahaan memiliki formatnya sendiri.
Namun secara umum format yang biasa digunakan seperti ini:
PT Garuda Sakti
Jalan Burangrang No 20 Bandung, Jawa Barat
Telp 022 – 477876
Surat Keterangan Kerja
No : 101/HRD/10/2021
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Alvian Sinaga
Jabatan : Direktur Operasional PT Garuda Sakti
Dengan ini menerangkan jika yang bersangkutan di bawah ini:
Nama : Rahmat Setiawan
Jabatan : Staff Operasional
Alamat : Jalan Kenari 15 Bandung
Dengan ini menyatakan bahwa saudara Rahmat Setiawan merupakan karyawan tetap di PT Garuda Sakti sampai saat ini. Dan yang bersangkutan saat ini menjabat sebagai Staff Operasional.
Surat Keterangan Kerja ini dibuat untuk dipergunakan sebagai syarat administrasi pengajuan KPR oleh Saudara Rahmat Setiawan.
Demikian surat keterangan ini dibuat. Semoga dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Jakarta, 1 Juni 2021
Alvian Sinaga
Dir Ops PT Garuda Sakti
Itulah beberapa hal tentang surat keterangan kerja yang perlu untuk kamu ketahui.
Hal yang harus dipahami juga adalah jika tidak ada masalah, maka surat keterangan ini harus langsung diterbitkan dengan sesegera mungkin.
Surat keterangan ini atau paklaring merupakan hak dari karyawan.
Dalam beberapa keperluan, surat ini merupakan syarat yang harus ada dan wajib untuk melampirkannya.
Surat ini juga akan menjadi bukti yang memiliki kekuatan hukum jika orang yang bersangkutan pernah bekerja di suatu perusahaan.
Oleh karena itu, pembuatan surat ini juga perlu diperhatikan dengan baik.