Ingin Produk Tas Kamu Masuk ke Komunitas? Ini Strateginya!

produk tas di komunitas pecinta Korea

Bisnis tas saat ini sedang menjamur karena banyak diminati oleh masyarakat Indonesia.

Apalagi dengan banyaknya peluang sumber daya yang melimpah sehingga bisa dimanfaatkan sebagai sebuah usaha.

Beberapa pengusaha mencoba untuk mengatur strategi agar produk tas masuk komunitas atau instansi yang membuat target pasar meluas.

Itu karena jika kamu sebagai pengusaha tas bisa membuat produk yang dijual masuk ke dalam komunitas, akan semakin besar kemungkinan produk kamu dikenal oleh banyak orang dan bisa menarik perhatian mereka untuk membeli produk tas yang kamu jual.

Akan tetapi, tentu saja kamu membutuhkan strategi yang tepat agar produk tas masuk ke komunitas atau instansi tertentu, khususnya komunitas yang sudah berkembang dan terkenal sehingga bisa memberi dampak besar pada usaha kerajinan tas kamu.


Strategi agar Produk Tas Kamu Masuk ke Komunitas Tertentu

Untuk kamu yang masih bingung bagaimana strategi agar produk tas masuk ke komunitas atau instansi, simak penjelasannya berikut ini:

1. Menentukan Target Pasar Produk Kamu

Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah menentukan target pasar yang sesuai dengan produk tas.

Jangan sampai kamu justru terjebak pada proses produksi yang tidak sesuai dengan selera pasar.

Oleh karena itu, menyesuaikan kebutuhan konsumen dan target pasar adalah hal yang harus kamu kuasai.

Agar produk tas masuk komunitas atau instansi tertentu, kamu perlu menyesuaikan mana kah komunitas yang sesuai dengan target pasar produk tas yang kamu jual.

Dengan begitu, nantinya kamu dapat lebih mudah dalam memasarkan produk tas sesuai dengan target pasar tersebut.

2. Membuat Produk Tas yang Unik dan Menarik

Setelah selesai menentukan target pasar, maka selanjutnya kamu bisa mulai membuat produk tas yang unik dan menarik sesuai kebutuhan konsumen.

Tentunya hal ini hanya bisa kamu lakukan setelah melakukan survei dan observasi terkait dengan keinginan dan kebutuhan target pasar.

Produk yang unik akan membuat kompetisi bisnis yang kamu jalani menjadi lebih berdaya saing dan konsumen memiliki beberapa alternatif pilihan terkait dengan jenis produk tas yang mereka inginkan. 

Selain itu, perbedaan produk akan membuat tas kamu menjadi lebih mencolok dan istimewa daripada produk kompetitor.

Kamu bisa melakukan inovasi ketika membuat produk tas yang sekiranya akan konsumen suka.

Bila perlu, jangan sungkan untuk meminta saran dan ide dari pelanggan.

3. Melakukan Promosi Sesuai dengan Target Pasar

Promosi adalah hal yang wajib dilakukan oleh setiap pemilik bisnis.

Dengan melakukan promosi sesuai target pasar, maka kamu akan lebih mudah menentukan strategi yang tepat supaya produk tas kamu dikenal oleh masyarakat luas. 

Strategi ini juga sangat cocok agar produk tas masuk komunitas atau instansi.

Hal ini karena biasanya para komunitas akan melihat-lihat iklan dan media promosi untuk mencari potensi anggota potensial yang bisa bergabung dengan komunitas mereka.

Apabila kamu masih belum menemukan konsep promosi yang sesuai, maka bisa menggunakan beberapa cara berikut ini:

Mencari Insight yang Relevan

Terkadang, kamu membutuhkan insight yang relevan dari target pasar supaya bisa lebih paham dan mengetahui bagaimana cara melakukan promosi yang sesuai dengan kebutuhan.

Tujuannya sudah pasti agar promosi yang kamu lakukan bisa memberi hasil maksimal.

Melakukan Analisis Kompetitor

Tidak ada salahnya untuk melakukan analisis terhadap kompetitor.

Kamu bisa menggunakan cara Amati, Tiru, dan Modifikasi (ATM) pada produk usaha tas kamu supaya terlihat adanya sebuah inovasi baru.

Menentukan Tema Promosi

Menentukan tema saat melakukan promosi adalah hal yang sering terlewatkan oleh para pemilik usaha.

Padahal sebenarnya dengan menentukan tema, maka kamu bisa lebih menarik orang untuk melakukan tindakan.

Namun, tentu saja tema tersebut harus original dan kreatif, ya. 

4. Memanfaatkan Online Marketing

Perkembangan teknologi yang semakin pesat bisa kamu manfaatkan sebagai media online marketing produk tas kamu.

Salah satu strategi agar produk tas masuk komunitas tertentu adalah bisa menjangkau target pasar seluas-luasnya.

Tentu kamu bisa memanfaatkan online marketing sebagai strateginya.

Kamu bisa membuat akun berbagai media sosial dan website agar konsumen bisa dengan mudah menjangkau produk tas yang kamu jual jika mereka tertarik untuk mencari tahu lebih jauh.

Pastikan juga jika konten yang kamu unggah pada media sosial cukup menarik perhatian target pasar.

Jangan lupa untuk memaksimalkan SEO atau Search Engine Optimization ketika akan menggunakan strategi online marketing ini.

Apabila perlu, kamu juga bisa memasang iklan produk tas yang kamu jual untuk meningkatkan brand awareness ke konsumen.

5. Mengikuti Event dan Bazar

Usaha tas yang kamu jalani tidak akan berkembang pesat jika tidak melibatkan masyarakat secara langsung.

Oleh karena itu, kamu bisa memanfaatkan berbagai event dan bazar yang ada di daerah terdekat agar membuat masyarakat lebih mengenal produk tas kamu.

Selain itu, strategi ini juga dapat meningkatkan peluang kamu agar produk tas masuk komunitas atau instansi yang sudah terkenal.

Dengan mengikuti event dan bazar, kamu bisa memperlihatkan bentuk dan fungsi produk tas secara langsung kepada calon konsumen.

Tidak hanya itu saja, secara tidak langsung kamu juga akan membangun relasi dengan pemilik usaha kerajinan tas lainnya dan bahkan bisa membuat komunitas baru dengan visi dan misi yang selaras.

6. Menjalin Hubungan Baik dengan Konsumen

Kamu juga perlu menjalin hubungan yang baik dengan konsumen, terutama konsumen yang loyal.

Hal ini karena mereka sudah berpartisipasi dan berulang kali membeli produk tas yang kamu jual.

Jangan sampai konsumen kamu hilang dan beralih ke brand kompetitor hanya karena kamu tidak bersikap baik dengan mereka.

Sesekali kamu juga bisa memberikan penghargaan atau diskon kepada konsumen yang kamu anggap loyal.

Selain itu, pastikan kamu selalu menanggapi masukan konsumen dengan baik.

Cara kamu dalam menjalin hubungan dengan konsumen tentu akan menentukan citra produk yang kamu jual.

7. Melakukan Teknik Pemasaran Mouth to Mouth

Selain memanfaatkan media sosial, kamu juga bisa melakukan teknik pemasaran mulut ke mulut.

Strategi ini juga dianggap bisa memberi peluang agar produk tas masuk komunitas atau instansi yang kamu inginkan.

Tim pemasaran bisa menjalin komunikasi secara langsung kepada konsumen yang potensial.

Meski begitu, strategi ini hanya dapat dilakukan jika kamu sudah menentukan target pasar dan konsep promosi yang tepat.

Jadi, teknik pemasaran ini hanya bisa kamu lakukan jika kedua hal tersebut sudah direncanakan dengan matang.


Strategi Terbaik agar Produk Tas Kamu Masuk Komunitas atau Instansi Tertentu

Nah, itu dia penjelasan tentang beberapa strategi agar produk tas masuk komunitas atau instansi yang kamu inginkan.

Saat ini, kehadiran komunitas memang menjadi peran penting bagi keberlangsungan sebuah usaha.

Jadi, kamu perlu memanfaatkan peluang ini dengan baik agar bisa mengembangkan produk usaha tas yang kamu bangun.

Dengan bergabung ke komunitas, maka kamu akan mendapatkan banyak ilmu tentang strategi pemasaran dan tips agar tingkat penjualan selalu meningkat.

Selain itu, kamu juga saling berbagi pengalaman dengan pengusaha lainnya.

Jadi, apakah kamu tertarik untuk melakukan strategi tersebut agar produk tas masuk komunitas?

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis dan Daily lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Friska

Friska

Ketika banyak orang membutuhkan panduan dalam menyelesaikan masalah keuangan yang mereka hadapi, mereka sering mengalami kesulitan dalam mencari sumber/ saran terbaik. Karena itulah tulisan melalui artikel adalah hal yang menjadi passion bagiku karena akan membantu banyak orang yang mengalami kesulitan-kesulitan tersebut.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.