10 Kesalahan yang Harus Dihindari Pada Bisnis Ayam Goreng

Kesalahan yang harus dihindari dalam bisnis Ayam Goreng

Tidak semua pengusaha bisa mencapai kesuksesannya dengan mudah, sebagian besar di antara mereka pasti pernah mengalami kegagalan. Kamu harus mengetahui apa saja kesalahan yang harus dihindari dalam bisnis ayam goreng untuk meminimalisir terjadinya hal tersebut.

Dengan mengetahui hal-hal yang harus dihindari kamu bisa lebih berhati-hati dalam melangkah. Memutuskan langkah bisnis tidak bisa dilakukan secara sembarangan dan harus ada analisanya agar bisnis bisa berkembang.

Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Menjalankan Bisnis Ayam Goreng

Meskipun terlihat mudah, sebenarnya bisnis ayam goreng memiliki banyak saingan. Semakin banyak kompetitor akan semakin sempit peluangmu mendapatkan hati pelanggan.

Oleh karenanya, kamu harus mempersiapkan bisnis dengan matang dan hindari membuat keputusan yang salah. Berikut ini ada beberapa hal yang harus dihindari saat menjalankan bisnis ayam goreng.

Mengabaikan Pentingnya Survei Pasar

Kesalahan yang paling sering terjadi, yaitu tidak melakukan survei pasar karena menganggap bahwa bisnis ayam goreng merupakan bisnis sepele. Padahal dalam menjalankan bisnis apa pun itu, pengusaha harus melakukan survei pasar terlebih dahulu.

Tanpa melakukan survei pasar, kamu tidak tahu produk ayam goreng seperti apa yang sedang diminati pelanggan. Tidak hanya itu, kamu juga akan kesulitan menentukan harga dan strategi pemasaran yang tepat. 

Saat melakukan survei pasar, kamu akan mendapatkan informasi dan data-data yang lengkap seputar perilaku pelanggan dan kompetitor. Jadi, jangan abaikan proses ini sebelum membuka bisnis ayam goreng terutama jika dilakukan dalam skala besar. 

Tidak Mempelajari Perilaku Target Pelanggan dan Kompetitor

Kesalahan satu ini biasanya dilakukan pemula yang belum tahu langkah-langkah menjalankan bisnis. Pengusaha yang sudah berpengalaman pasti akan memahami target pelanggan dan kompetitornya terlebih dahulu sebelum menjalankan bisnis.

Kenapa harus mempelajari perilaku target pelanggan dan kompetitor? Karena dengan mengetahui bagaimana perilaku mereka kamu bisa tahu produk apa yang dibutuhkan pelanggan dan seberapa besar kemampuan daya beli mereka.

Tidak hanya itu, kamu juga perlu mengetahui kelebihan dan kekurangan kompetitor untuk membuat model bisnis yang lebih baik. Lalu bagaimana cara mempelajari perilaku target pelanggan dan kompetitor? Caranya mudah yakni dengan melakukan riset pasar seperti pada poin pertama. 

Pemilihan Lokasi Usaha yang Kurang Tepat

Kesalahan satu ini juga bisa dialami oleh pengusaha berpengalaman karena kurangnya modal yang mereka miliki. Seperti yang kamu tahu harga sewa tempat di lokasi strategis sangat mahal.

Jika kamu memiliki uang lebih, sebaiknya pilihlah lokasi usaha di tempat yang strategis dan dekat dengan pusat keramaian. Dengan begitu bisnis ayam gorengmu bisa lebih cepat mendapatkan pelanggan karena mudah diakses. 

Sistem Manajemen yang Tidak Tepat

Sistem pengelolaan menjadi pokok utama yang akan mempengaruhi kinerja suatu bisnis, termasuk di bidang kuliner. Penerapan sistem manajemen yang tidak tepat akan membuat kamu kesulitan mengelola bisnis dengan baik. Ini adalah kesalahan yang harus dihindari dalam membangun bisnis ayam goreng.

Salah Memilih Tenaga Ahli

Dalam menjalankan bisnis ayam goreng pasti memerlukan karyawan yang ahli di bidang masak-memasak, khususnya ayam goreng. Apa jadinya jika kamu merekrut karyawan secara asal-asalan tanpa melihat keahliannya.

Tentu ayam goreng yang dihasilkan tidak akan sempurna karena mereka tidak paham dengan metode pembuatan ayam goreng yang benar. Jadi, pastikan latar belakang pendidikan, pengalaman kerja, dan keahlian yang mereka miliki sebelumnya merekrutnya. 

Tidak Merencanakan Keuangan dengan Matang

Perencanaan keuangan merupakan tugas utama yang harus dilakukan secara serius. Dalam masalah ini kamu tidak bisa asal menghitung modal dan biaya operasional yang akan dibutuhkan.

Semua hal yang berkaitan dengan perencanaan keuangan harus didasari dengan analisa bisnis. Dengan begitu kegagalan dalam mengatur dan mengelola keuangan bisa dihindari. 

Perencanaan keuangan tidak hanya dilakukan di awal mendirikan bisnis tapi harus dilakukan secara berkesinambungan.

Kesalahan dalam Perhitungan Modal

Banyak pengusaha pemula salah memperkirakan modal yang akhirnya membuat mereka kekurangan dana dalam mengembangkan bisnisnya. Kesalahan ini merupakan buntut dari kurang matangnya perencanaan keuangan di awal mendirikan bisnis.

Itulah mengapa kamu harus merencanakan keuangan dengan cermat agar tidak terjadi masalah yang lebih besar di kemudian hari.

Memiliki Visi dan Misi yang Tidak Jelas

Visi dan misi sangat dibutuhkan dalam menjalankan berbagai bidang bisnis, termasuk kuliner. Untuk meraih keberhasilan kamu harus mempunyai visi dan misi yang jelas agar bisnis bisa berjalan dengan baik.

Ini karena visi dan misi yang tidak jelas akan membuat bisnis berjalan tanpa arah dan tujuan yang pasti. Alhasil bisnis ayam gorengmu pun tidak bisa menghasilkan keuntungan secara maksimal. 

Berhenti Melakukan Inovasi

Inovasi merupakan hal penting yang selalu dilakukan di setiap bisnis, khususnya di bidang kuliner. Perkembangan kuliner terus mengalami perubahan yang cukup dinamis sehingga kamu harus membuat inovasi untuk menyesuaikan dengan kondisi pasar.

Harga dan Kualitas Tidak Sebanding

Tidak hanya soal cita rasa, persaingan bisnis juga terjadi dalam penentuan harga. Banyak pengusaha yang rela mendapatkan keuntungan sedikit demi memberikan harga terjangkau untuk menarik pelanggan.

Namun, nyatanya banyak bisnis ayam goreng yang mematok harga murah tapi kualitas dan cita rasanya kurang menggugah selera. Untuk mengatasi kompetitor yang demikian kamu bisa membuat ayam goreng yang lebih enak dengan harga yang sedikit lebih tinggi. 

Karena sebagian besar pelanggan akan memilih produk yang sedikit lebih mahal tapi kualitas dan cita rasanya lebih terjamin.

Sudah Siap Menjalankan Bisnis Ayam Goreng?

Bagi kamu yang sudah siap memulai bisnis ini sebaiknya perhatikan beberapa kesalahan yang harus dihindari pada pembahasan di atas. Supaya bisnis ayam gorengmu bisa berjalan sesuai harapan dengan lebih mudah.


Bank digital hadir untuk pelaku UKM, freelancers, dan online sellers di Indonesia. 

Urus segala keperluan bisnis dan keuangan pakai KoinWorks NEO. Kemudahan berbagai layanan seperti bebas biaya transfer antar bank dan pinjaman modal tanpa agunan untuk bisnismu hanya dengan satu aplikasi! 

Lihat juga berbagai panduan dan informasi bisnis hanya di KoinWorks.

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.