Ketika menjalankan bisnis, kamu dituntut untuk mengambil langkah tepat dalam mengambil keputusan. Apalagi kalau kamu mengelola bisnis kue yang produknya tidak tahan lama. Oleh karena itu, kamu perlu menerapkan kunci sukses dalam bisnis kue agar tetap laris dan eksis.
Daftar Isi
Kunci Sukses Menjalankan Bisnis Kue
Persaingan dalam bisnis kue cukup ketat, karena bisnis ini bisa dilakukan di rumah, asal bisa membuat kue dengan lezat. Kamu bisa membuat kue yang berbeda dan unik. Berikut ini kunci sukses dalam bisnis kue yang dapat kamu terapkan, yaitu:
Tentukan Nama Usaha yang Menarik
Nama usaha atau merek merupakan identitas produk. Sehingga, kamu perlu menentukan merek yang menarik, mudah diucapkan, mudah diingat, dan tidak pasaran.
Cara menentukan merek yang menarik pertama, kamu bisa memadukan elemen kata yang memberi kesan kehangatan dan kenyamanan. Misalnya, Sunset Sea Cake.
Nuansa kehangatan dapat dirasakan dari kata sunset, yaitu saat matahari terbenam dengan menghamburkan warna rona merah kekuning-kuningan. Sedangkan kesan kenyamanan berasal dari kata sea, yaitu suasana laut. Pemandangan ombak yang indah dan warna biru laut yang menawan bisa menimbulkan rasa nyaman.
Di samping itu, kamu bisa memakai kata yang saat dilafalkan memberi kesan unik, seperti bisnis kue milik Nagita Slavina, yaitu Gigi Eat Cake. Kata gigi dan eat memiliki keunikan, karena saat dilafalkan akan terdengar gigit. Sehingga, hal itu akan memberi kesan tersendiri bagi pelanggan.
Kamu juga bisa membuat nama usaha dengan menyisipkan produk yang akan kamu jual. Contohnya merek Dunkin Donut. Orang-orang akan paham jika produk yang dijual merupakan donat bukan jenis makanan lain.
Sajikan Kue yang Unik dan Berbeda
Kunci sukses kedua yang perlu kamu lakukan adalah membuat sajian kue yang unik dan berbeda dari bisnis serupa. Memang tidak mudah, tapi hasil dari cara ini akan berpengaruh terhadap kelangsungan bisnis kue milikmu.
Kue merupakan jenis makanan yang dihindari oleh orang yang memiliki penyakit gula, sedang diet, atau mereka yang menghindari makanan tinggi gula. Apalagi sekarang ini orang mulai sadar dengan pola hidup sehat yang harus diterapkan sedini mungkin.
Kondisi ini dapat kamu manfaatkan untuk memiliki produk kue yang unik, yaitu dengan membuat kue rendah gula dan tidak menggunakan pengawet. Di samping itu, kamu bisa membuat menu kue berbahan sayuran atau buah-buahan.
Jika itu belum cukup, kamu bisa membuat menu kue yang banyak disukai, namun dengan sedikit variasi. Misalnya, cheesecake dengan bagian atasnya dibuat gosong dan tengahnya dibuat cekung, yaitu kue Basque Burnt Cheesecake.
Selain bentuknya unik seperti kue rumahan yang gagal, Basque Burnt Cheesecake memiliki rasa gurih, tekstur lembut, dan creamy. Jika kamu berhasil menyajikan menu kue yang unik dan berbeda, tentu pelanggan akan berdatangan mengunjungi toko kue mu.
Gunakan Strategi Promosi yang Kreatif
Promosi merupakan bagian dari faktor kesuksesan dalam bisnis kue, karena berperan mengenalkan produk ke calon pelanggan.
Kamu dapat mengawali promosi dari lingkungan sekitar. Tawarkan kue yang kamu jual kepada tetangga, saudara, atau kerabat dekat. Selain menghemat biaya promosi, kamu juga bisa langsung menerima kritik dari mereka mengenai rasa kue buatanmu.
Selain itu, kamu bisa menyediakan tester agar calon pelanggan bisa mengetahui rasa kue. Sehingga, mereka akan percaya karena merasakannya secara langsung dan memutuskan untuk membelinya.
Selanjutnya, strategi promosi yang bisa kamu lakukan, yaitu dengan memanfaatkan media sosial seperti kisah Dewi Intan Lestari, penjual kue kering yang mengaku meraup keuntungan Rp 40.000.000/bulan hanya melalui media sosial.
Kamu pun bisa melakukannya dengan menyajikan konten video. Misalnya, cara pembuatan kue dengan dapur yang bersih, review produk dari orang lain, ataupun suasana toko saat pelanggan sedang berdatangan. Namun, pastikan kualitas video jernih.
Di samping itu, lewat media sosial kamu bisa berinteraksi secara aktif dengan pelanggan. Misalnya, dengan membalas komentar, direct message yang masuk, dan membagikan ulang postingan jika ada pelanggan yang memberi tag.
Jika kamu memiliki keuangan yang cukup baik, kamu bisa menggunakan jasa endorsement selebgram. Biaya yang dikeluarkan sekitar Rp 50.000 hingga jutaan rupiah untuk sekali posting, tergantung jumlah followers selebgram tersebut.
Tidak Berhenti Belajar
Kunci sukses dalam bisnis kue yang terakhir, yaitu kamu tidak boleh berhenti belajar. Cara ini telah diterapkan oleh Fitriah, pemilik usaha kue kering Zie’s Delight yang mengaku totalitas dan gigih dalam belajar, sehingga berhasil memiliki 8 jenis kue kering.
Oleh karena itu, kamu jangan mudah puas terhadap hasil yang sudah dicapai. Lakukan evaluasi, mulai dari kualitas bahan, rasa, promosi, dan kinerja karyawan jika kamu memilikinya.
Bila perlu, kamu bisa membuat pelatihan kepada karyawan cara membuat kue yang lezat dengan memperhatikan takaran bahan-bahan sesuai komposisi. Sehingga, kamu bisa mempertahankan loyalitas pelanggan dan bisnismu tetap eksis.
Sudah Siap Menerapkan Kunci Sukses dalam Bisnis Kue?
Nah, itulah beberapa kunci sukses dalam menjalankan bisnis kue agar selalu laris dan tetap eksis. Kamu bisa langsung menerapkan strategi tersebut, supaya bisnis kue dapat menghasilkan keuntungan berlimpah.
Untuk para pelaku usaha kecil dan menengah, online sellers, dan freelancers. Kamu bisa lihat artikel lainnya di KoinWorks untuk dapatkan insight positif bagaimana cara berbisnis!
Nikmati kemudahan transaksi bisnis dan keuangan kamu dalam satu aplikasi hanya di KoinWorks NEO!