Bagaimana cara memperoleh bahan baku berkualitas untuk sebuah bisnis nasi goreng?
Bisnis kuliner apa pun, termasuk bisnis nasi goreng, tentunya harus menggunakan bahan baku berkualitas, agar bisa menghasilkan makanan yang lezat dan sehat.
Bahan makanan yang berkualitas juga membantu konsumen kamu terhindar dari keracunan makanan.
Lalu, bagaimana cara mendapatkan bahan baku yang berkualitas tersebut?
Daftar Isi
6 Strategi Memperoleh Bahan Baku Bisnis Nasi Goreng
Masakan yang enak haruslah menggunakan bahan yang berkualitas juga.
Sebagai pemilik bisnis nasi goreng, kamu sebaiknya tidak hanya menyediakan makanan yang terjangkau dan enak, tetapi juga harus memikirkan kepentingan kesehatan konsumen.
Nah, berikut adalah beberapa cara mendapatkan bahan baku berkualitas untuk bisnis nasi goreng yang sedang kamu rintis.
Silakan disimak!
1. Temukan supplier bahan baku yang kompeten
Tempat paling mudah menemukan supplier bahan yang tepat adalah di pasar tradisional.
Berbelanja di pasar adalah salah satu strategi penting dalam mendapatkan bahan baku bisnis nasi goreng berkualitas baik.
Ada beberapa keuntungan berbelanja bahan makanan di pasar, yaitu:
- Ada banyak pilihan pedagang yang bisa menjadi supplier bahan baku bisnismu.
- Kamu bisa membandingkan harga antar pedagang untuk mendapatkan harga termurah.
- Ada banyak pilihan grade bahan makanan yang bisa kamu sesuaikan dengan budget dan modal. Berbeda dengan supermarket yang biasanya hanya menyediakan bahan baku high grade, yang umumnya tidak terjangkau oleh pemilik bisnis npemula.
- Bisa tawar menawar. Ketika belanja di pasar, kamu bisa melakukan tawar menawar dan dapat harga yang paling murah.
- Bisa membangun relasi yang baik dengan pedagang. Jika kamu bisa membangun dan menjaga hubungan baik dengan pedagang atau supplier, kamu akan mereka utamakan dalam penyediaan bahan makanan terbaik.
2. Datang lebih awal
Strategi mendapatkan bahan baku dengan kualitas bagus berikutnya adalah dengan datang paling pagi atau lebih awal.
Biasanya, pengiriman bahan makanan dari produsen dilakukan pada pagi hari. Sehingga, sayur, daging, dan bahan lainnya datang dalam kondisi segar.
Dengan datang lebih awal, kamu bisa memilih bahan makanan yang terbaik dari yang lain.
Oleh karena itu, pagi hari adalah cara paling baik untuk mendapatkan bahan makanan yang berkualitas untuk bisnis nasi goreng kamu.
Sedangkan bila kamu datang agak siang, maka kamu hanya akan mendapatkan bahan-bahan sisa pilihan pembeli sebelumnya.
Selain itu, bahan yang tersisa pun biasanya sudah tidak tampak segar lagi.
3. Beli dalam jumlah besar
Ketika kamu berhasil datang pagi dan ada banyak bahan nasi goreng yang berkualitas, sebaiknya kamu membeli bahan tersebut dalam jumlah besar.
Ini adalah strategi mendapatkan bahan baku bisnis nasi goreng berkualitas baik yang cukup efisien.
Jika kamu membeli bahan dalam jumlah besar, akan membantu kamu dalam menghemat waktu dan biaya; di mana kamu bisa mendapatkan harga yang lebih murah, serta bisa lebih hemat biaya transportasi.
4. Berlangganan langsung dengan produsen
Jika bisnis kamu sudah mulai stabil dan modal usaha kamu juga sudah lebih besar, kamu bisa berlangganan langsung dengan para produsen seperti petani dan peternak.
Misalnya, kamu berlangganan dengan petani untuk mendapatkan sayuran berkualitas, dan berlangganan dengan peternak untuk mendapatkan telur dan daging yang berkualitas.
Apabila kamu berlangganan langsung dengan petani dan peternak, kamu bisa mengawasi bagaimana proses bahan tersebut dihasilkan.
Dengan begitu, kamu pun bisa memastikan bahan nasi goreng bisa terjaga kualitasnya.
5. Datang langsung ke supermarket
Strategi mendapatkan bahan baku bisnis nasi goreng berkualitas baik adalah datang langsung ke supermarket.
Ini adalah cara paling mudah, karena supermarket biasanya sudah memiliki standar sendiri untuk produk yang mereka jual.
Biasanya, supermarket memiliki aturan untuk membuang bahan makanan yang sudah tidak layak.
Namun, kamu juga harus pastikan supermarket yang kamu kunjungi memiliki track record atau kredibilitas yang baik dalam menjual produknya.
Seandainya kamu ingin menggunakan strategi ini, kamu harus melakukan penyesuaian lagi pada target pasar bisnismu, karena produk-produk yang supermarket sediakan biasanya memiliki harga yang lebih tinggi.
Jika target pasarmu menengah ke bawah, tentu kamu akan rugi.
Oleh karena itu, strategi ini lebih cocok kamu gunakan jika kamu memiliki bisnis nasi goreng sekelas restoran, yang memiliki target pasar menengah ke atas.
6. Memproduksi bahan baku sendiri
Strategi mendapatkan bahan baku kualitas bagus yang terakhir adalah menanam sendiri bahan sayuran yang kamu butuhkan.
Kamu pun tidak perlu memiliki lahan luas untuk menanam bahan baku yang kamu butuhkan.
Salah satu cara menanam sayuran sendiri adalah dengan teknik hidroponik.
Modal awal untuk membuat tanaman hidroponik sekitar Rp3.000.000,00 hingga Rp5.000.000,00, tergantung jumlah jenis tanaman yang ingin kamu tanam.
Ada beberapa bahan yang bisa kamu tanam sendiri, seperti kol, pakcoi, daun bawang, tomat, dan berbagai bumbu seperti jahe, kunyit, kencur, dan lainnya.
Sudah Paham Cara Memperoleh Bahan Baku Berkualitas?
Itulah beberapa cara atau strategi memperoleh bahan baku bisnis nasi goreng berkualitas, yang bisa kamu gunakan pada bisnis nasi goreng milikmu.
Menggunakan bahan baku berkualitas sangatlah penting untuk menghasilkan produk nasi goreng yang tidak mengecewakan konsumen. Jadi, sebaiknya tidak kamu abaikan prosesnya.
Semoga bermanfaat!
. . .
Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.
Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.
Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!