5 Strategi Sukses Membangun Bisnis Roti Bagi Pemula

Apa saja strategi yang tepat untuk kamu lakukan dalam membangun sebuah bisnis roti?

Bisnis roti merupakan salah satu bisnis yang banyak masyarakat cari.

Selain memiliki pasar yang luas, bisnis roti juga merupakan bisnis yang mampu bertahan dalam jangka panjang.

Namun, terkadang para pemilik bisnis masih kebingungan untuk menentukan strategi dalam membangun bisnis roti.

Lalu, bagaimana cara yang tepat untuk membangun sebuah bisnis roti?


5 Strategi Jitu Membangun Bisnis Roti

Membangun bisnis roti merupakan hal yang menyenangkan sekaligus menantang.

Dalam mengembangkan dan menjalankannya, tentu kamu perlu memiliki perencanaan atau strategi yang matang.

Nah, berikut adalah beberapa cara untuk membangun bisnis roti, yang bisa segera kamu terapkan pada bisnis roti yang sedang kamu rintis.

Silakan disimak!


1. Membuat branding dan tema yang menarik

Branding dan tema suatu bisnis merupakan salah satu kunci keberhasilan suatu bisnis, terutama bisnis kuliner dan bakery.

Dengan adanya branding yang unik, akan meningkatkan brand awareness, sehingga bisnis rotimu akan berkembang. 

Berikut ini adalah hal yang kamu perlu perhatikan dalam mengembangkan bisnis roti:

  • Tema umum bisnis roti. Beberapa tema bisnis roti yang dapat kamu aplikasikan, antara lain tema tradisional, tema Western, tema aesthetic ala bakery store Korea, hingga tema Timur Tengah.
  • Memilih warna tema. Untuk produk roti dan bakery sebaiknya kamu menggunakan warna tema yang cerah, agar memiliki kesan rapi dan bersih. Kamu dapat menggunakan warna putih, warna pastel, atau kuning dan jingga.
  • Membuat logo bisnis. Kamu dapat membuat logo bisnis sesuai dengan tema yang kamu pilih melalui aplikasi Canva atau Adobe Ilustrator. Apabila kamu kesulitan, kamu dapat menggunakan layanan jasa desain logo.
  • Mendesain interior bakery store sesuai dengan tema. Kamu dapat membuat desain melalui aplikasi AutoCad dan sebagainya. Namun, apabila terlalu susah, kamu juga dapat menggunakan layanan jasa desain interior.

2. Menciptakan resep & rasa terbaik

Bisnis roti merupakan bisnis yang berorientasi kepada produk.

Oleh karena itu, kamu perlu menciptakan resep dan rasa terbaik sebagai strategi membangun bisnis roti untuk memuaskan selera konsumen.

Untuk menciptakan rasa dan resep tersebut, kamu perlu mempelajari resep melalui berbagai media.

Adapun media online yang kamu bisa manfaatkan secara gratis untuk mencari berbagai resep adalah:

  • Cookpad 
  • Yummy
  • Resep Mamiku
  • Resep Koki

Selain mempelajari resep roti secara online, kamu dapat mempelajarinya melalui buku.

Salah satunya adalah Buku Roti Rumahan yang dapat kamu beli dengan harga Rp100.000,00. Untuk visualisasi resep, kamu juga bisa menonton beragam resep roti unik di YouTube.


3. Aktif melakukan promosi

Setelah membuat branding menarik dan mengembangkan produk, hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah aktif melakukan promosi.

Promosi adalah salah satu upaya untuk mengenalkan produk yang kamu buat ke para calon konsumen. Promosi dapat kamu lakukan secara online maupun offline. 

Adapun promosi secara online yang bisa kamu lakukan adalah:

  • Menggunakan fitur iklan berbayar, seperti Google Ads, Instagram Ads, Facebook Ads, dan Tiktok Ads. Biaya promosi mulai dari Rp20.000,00 per hari.
  • Menggunakan jasa endorsement selebgram kuliner, seperti Mgdalenaf, Kokobuncit, Zahrah Ateerah, dan lain sebagainya. Biaya endorsement sangat bervariasi. Umumnya mulai dari Rp2.000.000,00 per satu unggahan.

Sedangkan untuk promosi secara offline dapat kamu lakukan dengan cara: 

  • Menyebarkan brosur di keramaian, seperti acara pasar minggu, event musik, car free day, dan lain sebagainya. Biaya pencetakan brosur mulai dari Rp50.000,00/100 lembar.
  • Menyewa baliho atau papan reklame. Biaya sewa papan reklame sangat bervariasi. Umumnya mulai dari Rp1.600.00,00 per 1 m².

4. Berpartisipasi sebagai sponsor

Berpartisipasi sebagai sponsor pada suatu acara merupakan salah satu cara untuk mengenalkan dan membangun bisnis roti secara cepat kepada masyarakat.

Dengan berpartisipasi sebagai sponsor, bisnismu akan dipromosikan secara langsung di depan banyak orang.

Namun, kamu harus pintar memilih acara yang akan kamu jadikan sebagai mitra sponsor. Adapun tips memilih mitra acara sponsor pada bisnis roti adalah:

  • Pilih event atau acara yang memiliki pangsa audience berusia 17 hingga 40 tahun, karena target pasar bisnis roti rata-rata adalah orang pada usia tersebut.
  • Pilih event yang memiliki jumlah audience besar. Hal itu dapat kamu amati dari akun media sosial milik acara tersebut.
  • Pilih acara yang memberikan feedback menarik bagi pelaku bisnis, seperti booth gratis, dan sebagainya.

5. Menjual produk secara online

Selanjutnya adalah menjual produk secara online.

Pada era digitalisasi saat ini, sebagai pemilik bisnis kamu perlu mengikuti perkembangan zaman, salah satunya adalah digitalisasi pemesanan makanan. 

Ada banyak platform pesan antar makanan yang dapat kamu coba, seperti GoFood, GrabFood, ShopeeFood, dan sebagainya.


Yuk, Jalankan Strategi Membangun Bisnis Roti Milikmu!

Itulah beberapa rekomendasi strategi dalam membangun bisnis roti yang bisa segera kamu terapkan.

Dalam membangun sebuah bisnis tentu akan selalu ada tantangan yang menunggu. Oleh karena itu, jangan lelah dan terus berupaya untuk membangun bisnismu, ya.

Semoga bermanfaat!

. . .

Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.

Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.

Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!


KoinWorks NEO Lead Gen Form
Kelola Bisnis Lebih Cepat dan Mudah.
Yuk, Daftar Menjadi Bagian dari KoinWorks NEO Sekarang!
Apakah Bentuk Usahamu Saat Ini?

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.