4 Strategi Menjalankan Bisnis Cerdas ala Kylie Jenner

kylie jenner - memasarkan produk ke generasi millennial

4 Strategi Menjalankan Bisnis Cerdas ala Kylie Jenner – Di umurnya yang baru menginjak usia 20 tahun, Kylie Jenner sudah menjadi CEO bisnis makeup yang dijalaninya, Kylie Cosmetics.

Selain membintangi reality show “Keeping Up with the Kardashians”, Kylie juga tampil dalam acara “Life of Kylie” yang memberikan bocoran soal pelajaran bisnis.

Baca juga: 9 Bisnis Seleb Indonesia yang Bisa Anda Curi Idenya

Sebagai informasi, perempuan ini mampu meraup $420 juta hanya dalam waktu 18 bulan saja. Bahkan, bisnisnya ini tercatat sebagai billion dollar enterprise, berdasarkan Women’s Wear Daily.

Tak hanya itu, Kylie juga menjadi yang termuda yang masuk ke dalam daftar Forbes Celebrity 100 yang mana dirinya meraup penghasilan sekitar $41 juta pada 2017 lalu. Pendapatan itu ia miliki dari endorsement, TV Show, penjualan kosmetik, juga penjualan pakaian.

Baca juga: Lebih Asyik Belajar Soal Bisnis Lewat 5 Channel YouTube Ini

Lantas, apa rahasia sukses Kylie Jenner dalam mengembangkan bisnisnya secara pesat? Berikut bocorannya.

4 Strategi Menjalankan Bisnis Cerdas ala Kylie Jenner

1. Jadilah orang yang bersahabat, tapi tetap tegas

Lakukan 4 Kebiasaan Seorang Jenius Ini agar Anda Lebih Sukses! - menjalankan bisnis cerdas

Jika menonton reality show-nya, Anda akan menyadari bahwa Kylie adalah orang yang sangat bersahabat.

Misalnya, ia bisa bebas bercanda dengan makeup artist-nya, Ariel Tedja. Namun, di kala ada hal yang tidak disukai Kylie dari Ariel, ia tidak akan sungkan untuk mengatakannya.

Baca juga: Tips Menjalankan Bisnis Tanpa Karyawan

“Sebenarnya aku harus belajar menyeimbangkan antara persahabatan dan bisnis, aku hanya mencoba mengambil peran sebagai seorang pemimpin dan berdiri sesuai caraku sendiri karena orang-orang bisa saja memanfaatkanmu,” terangnya.

Hal ini pun semakin menegaskan bahwa dekat kepada karyawan adalah hal yang menyenangkan. Tidak ada salahnya dengan hal tersebut. Namun, Anda juga perlu memiliki batasan-batasan sendiri, terutama soal pekerjaan.

Baca juga: Sering Beriklan Online Tapi Omset Tak Kunjung Naik? Mungkin Masih Ada yang Salah!

Jika ada hal yang tidak sesuai dengan fungsi bisnis, Anda berhak untuk menjadi pemimpin yang tegas.

Jangan diam saja, meski Anda mengenal betul atau berteman baik dengan karyawan Anda. Dengan begitu, Anda bisa menjalankan bisnis cerdas yang sesuai tempat dan waktunya.


2. Jangan takut hadapi para copycats atau pesaing!

mengapa orang tidak membeli produk - menolak

Suatu kali, Kylie pernah menemukan bahwa ada penjual yang menjajakan kosmetik palsu dengan brand-nya. Rupanya, kandungan dalam kosmetik tersebut tidak baik untuk kulit, bahkan bisa menyebabkan jerawat dan infeksi.

Baca juga: 5 Hal yang Pebisnis Harus Pelajari dari Coca-Cola

Oleh karena itu, perempuan kelahiran Los Angeles, 10 Agustus 1997 ini pun mengingatkan para penggemarnya untuk tidak membeli kosmetik palsu tersebut.

“Aku hanya tidak ingin orang berpikir bahwa (kosmetik palsu) ini adalah representasi dari produk dan siapa diriku, ujar Kylie.


3. Gunakan media sosial sebagai media pemasaran gratis

instagram story

Strategi ketiga yang bisa Anda terapkan dalam menjalankan bisnis cerdas ialah gunakan media sosial Anda.

Untuk diketahui, saudari model Kendall Jenner ini mengakui bahwa ia tidak mengeluarkan uang untuk memasarkan produknya. Ia lebih memilih untuk menggunakan media sosialnya, seperti Instagram dan Snapchat untuk mempromosikan kosmetiknya.

Baca juga: 5 Keterampilan Sederhana yang Bisa Membantu Anda Menjadi Kaya dan Sukses

Biasanya, Kylie akan mencoba lipstik pada bibir atau memulaskan eye shadow pada matanya untuk memberikan gambaran warna produknya. Selain itu, ia juga memberikan tutorial singkat kepada para pengikutnya.

Zaman kini, banyak perusahaan yang meningkatkan penggunaan media sosial untuk berkomunikasi dengan konsumennya. Entah bisa berupa kuis, meme lucu nan interaktif, pemberian diskon spesial jika mem-follow media sosial si perusahaan, dan sebagianya.


4. Dapatkan rasa hormat di tempat kerja

mengadakan webinar

Betapa Kylie menyadari, di umurnya yang baru 20 tahun, tidak semua orang berpikir bahwa dirinya adalah seorang CEO.

“Aku tidak terlalu serius menganggap diriku sebagai seorang business woman karena umur dan reputasiku,” akunya. “Namun, aku mulai mencoba untuk tidak main-main akan hal tersebut. Aku akan membuktikan bahwa orang lain keliru.”

Baca juga: 4 Tips yang Perlu Diikuti Agar Bisnis Anda Mendapatkan Perhatian Gen Z

Rasanya Anda pun setuju bahwa seorang CEO atau pebisnis lainnya bisa memimpin lewat contoh yang baik.

Misalnya, Anda ingin memberitahu karyawan Anda untuk tidak telat datang ke setiap meeting. Karenanya, setiap hari Anda datang ke kantor tepat waktu, bahkan datang 30 menit sebelum jam kerja reguler dimulai.

Baca juga: Jangan Lakukan! 5 Kesalahan yang Melanggar Etika Berbisnis (Dengan Melakukan Spamming)

Di samping itu, Anda juga bisa mengandalkan mentor dalam menjalankan bisnis. Dengan begitu, segala contoh yang baik bisa Anda terapkan bukan hanya untuk karyawan Anda, melainkan untuk diri Anda sendiri.

Nah, itu dia 4 tips menjalankan bisnis dengan cerdas dari Kylie Jenner yang bisa Anda tiru. Selain empat hal penting di atas, ada satu hal penting lainnya yang tidak boleh terlewatkan, yakni modal usaha.

Baca Juga: Proses Pengajuan Pinjaman dan Tips Agar Pinjaman Bisnis Anda di KoinWorks Disetujui

Jika dalam perjalanan bisnis Anda membutuhkan pinjaman modal usaha, jangan ragu untuk mengajukannya ke KoinWorks, sebuah platform peer-to-peer lending yang bisa menyediakan pinjaman modal bisnis yang mudah dan terjangkau .

Anda pun bisa mengaksesnya dengan mudah, kapan dan di mana saja. Bunga yang dikenakan terbilang rendah, mulai dari 0,75% hingga 1,67% flat per bulan.

Dengan begitu, biarkan bisnis yang sudah Anda jalankan semakin berkembang dari hari ke hari, entah dari segi manajemen, pemasaran, maupun arus keuangannya.

Nah, itulah 4 strategi menjalankan bisnis cerdas ala Kylie Jenner yang bisa segera Anda terapkan. Bagaimana menurut Anda? Semoga bermanfaat!


Sumber gambar: www.wmagazine.com

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.