Apa saja riset penting yang harus dijalankan secara konsisten di sebuah bisnis hampers?
Bagi kamu seorang pemilik bisnis hampers, mungkin pernah atau bahkan sedang merasakan kondisi bisnis yang stagnan, atau bahkan mengalami kemunduran.
Dalam mengatasi kondisi tersebut, kamu tidak hanya butuh evaluasi terhadap bisnismu. Namun, kamu juga perlu mengadakan riset mengenai beberapa hal penting.
Berikut adalah berbagai macam riset yang harus konsisten kamu jalankan sebagai seorang pemilik bisnis hampers, agar bisnis bisa terus berkembang.
Daftar Isi
7 Riset yang Konsisten Harus Dilakukan di Bisnis Hampers
Mungkin kamu mengenal riset sebagai sesuatu yang identik dengan hal-hal ilmiah.
Namun, dalam konteks ini, riset adalah kegiatan dalam rangka mencari cara untuk mengembangkan bisnis.
Selain untuk mengembangkan bisnis, riset akan kamu perlukan agar bisnismu terhindar dari kerugian.
Nah, berikut adalah beberapa contoh hal yang perlu kamu lakukan riset secara berkala dan konsisten, khususnya pada bisnis hampers yang sedang kamu rintis.
Silakan disimak!
1. Varian produk
Hal pertama yang harus menjadi fokus dari risetmu adalah varian produk.
Dalam menjalankan bisnis, kamu pasti sudah mempunyai daftar produk yang kamu akan jual. Namun, bila produk tidak kamu update secara berkala, konsumen bisnismu akan bosan.
Carilah ide-ide baru untuk memperbarui varian produkmu.
Kamu bisa mencari ide-ide tersebut di internet atau melihat tren pasar. Di samping itu, kamu juga bisa menghadirkan beberapa produk khusus yang hanya kamu jual di perayaan-perayaan tertentu.
Setelah menemukan ide-ide baru, kamu bisa mulai memilih mana yang paling tepat dan sesuai untuk kamu jalankan di bisnis hampers milikmu.
Kamu bisa mengubah produk lamamu, dan menambahkannya dengan ide-ide baru.
Ini bisa kamu lakukan karena berbagai alasan, seperti karena produk lamamu kurang laku. Namun, kamu juga bisa menambahkan ide-ide baru tersebut di varian produk, tanpa menghapus produk lama.
Selain produk, kamu juga dapat memperbarui varian desain kemasan hampers-mu dengan menggunakan cara di atas.
2. Konsumen
Kamu juga perlu mencari tahu lebih detail mengenai demografi konsumenmu.
Dalam riset ini, kamu perlu mengetahui siapa saja yang akan menjadi konsumen bisnismu, lalu mengelompokkannya sesuai umur, status sosial, jenis kelamin, dan lain-lain.
Pada akhirnya carilah kelompok dengan jumlah konsumen terbesar.
Riset demografi konsumen berperan penting terhadap strategi pemasaranmu, varian produk, harga, dan lain sebagainya.
Sebagai contoh, konsumenmu rata-rata adalah para wanita berumur 18 sampai 22 tahun, yang berprofesi sebagai mahasiswi.
Maka dari itu, kamu bisa berfokus dengan strategi pemasaran melalui media sosial yang sering mereka pakai.
Demografi konsumen juga kamu perlukan bila kamu ingin mengembangkan bisnis khusus hanya kepada jenis kelompok konsumen yang berpotensi.
3. Harga
Salah satu riset yang harus konsisten kamu jalankan adalah mengenai harga.
Cari tahu apakah harga produkmu terlalu mahal, atau mungkin terlalu murah, bagi para konsumen.
Riset harga ini bisa kamu lakukan dengan melihat harga kompetitor, modal, dan biaya usaha lainnya.
Usahakan kamu menentukan harga yang tepat, dan memang terjangkau oleh para konsumen; tetapi tetap tidak membuatmu rugi.
Riset harga juga harus mempertimbangkan konsumen seperti yang sudah dibahas di poin nomor dua. Bisa saja harga yang kamu pilih terlalu murah untuk kelompok konsumen tertentu, akan tetapi terlalu mahal untuk kelompok lainnya.
4. Kualitas pelayanan
Riset terkait pelayanan tak kalah penting bagi kemajuan bisnismu, ketahui pelayanan apa saja yang bisa kamu tingkatkan dalam bisnismu.
Dalam riset mengenai pelayanan ini, kamu bisa melihat bagaimana pelayanan yang bisnis lain berikan kepada konsumen mereka.
Tidak hanya bisnis hampers, kamu juga dapat melihat pelayanan jenis bisnis lainnya sebagai inspirasi.
Di samping itu, kamu juga bisa meminta pihak-pihak terkait seperti konsumen, untuk memberikan masukan terhadap pelayanan bisnismu.
Setelah mendapatkan beragam data, kamu bisa menyesuaikannya dengan bisnis hampers-mu.
5. Jam kerja
Meskipun terdengar remeh, tetapi riset jam kerja ini juga penting bagi bisnismu.
Bisnis yang baik bukanlah bisnis dengan jam kerja yang lama, namun jam kerja yang tepat.
Kamu bisa mencari tahu kapan para konsumen sering menghubungi bisnismu. Di samping itu, kamu juga bisa mencari tahu berapa lama karyawanmu dapat bekerja dengan optimal.
Bila sudah mempunyai kedua data ini, kamu bisa saling menyesuaikannya.
6. Bahan baku
Prinsip berbisnis adalah mendapatkan keuntungan yang maksimal, dengan modal yang minimal.
Oleh sebab itu, kamu perlu mengadakan riset terkait harga bahan baku yang kamu perlukan.
Kemudian, kamu juga perlu mempertahankan kualitas produk, atau bahkan meningkatkannya. Maka dari itu, carilah supplier yang dapat memasok harga bahan baku termurah, dengan kualitas terbaik.
Dalam riset bahan baku, kamu juga perlu mencari cara mengelolanya dengan baik. Pengelolaan ini meliputi pendataan dan berapa banyak bahan baku yang perlu kamu beli dalam suatu periode waktu.
7. Tren pasar
Riset terakhir yang harus selalu kamu jalankan dengan konsisten dan tak kalah penting adalah tren pasar.
Lihatlah bagaimana tren pasar yang sedang terjadi saat ini, serta perkiraan tren yang akan datang.
Riset mengenai tren pasar bisa membantumu dalam mengembangkan bisnismu agar tidak ketinggalan zaman dan masih relevan di mata konsumen.
Yuk, Segera Lakukan Riset yang Penting di Bisnis Hampers!
Itulah beragam riset yang harus konsisten kamu jalankan untuk bisnis hampers milikmu.
Pada dasarnya, riset-riset di atas saling berkaitan satu sama lain. Oleh sebab itu, riset akan terasa kurang lengkap bila kamu melewatkan satu poin saja.
Semoga bermanfaat!
. . .
Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.
Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.
Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!