6 Cara Tingkatkan Respon Positif di Bisnis Pakaian Anak

Bagaimana cara meraup respon positif dari para konsumen di sebuah bisnis pakaian anak?

Untuk bisa mengembangkan bisnis pakaian anak serta menambah banyak konsumen, kamu bisa melakukannya dengan cara meningkatkan respon positif konsumen.

Aspek satu ini juga sangat penting dalam penjagaan keberlangsungan bisnismu.

Dengan adanya respon positif secara konsisten, maka hal tersebut bisa berdampak baik untuk pertumbuhan bisnis pakaian anak milikmu.

Entah konvensional, online, atau apapun bentuk bisnismu, sebaiknya ketahui cara meningkatkan respon baik konsumen dalam artikel ini!


6 Cara Tingkatkan Respon Positif di Bisnis Pakaian Anak

Perlu kamu ketahui, semakin sedikit respon positif yang kamu peroleh, maka semakin tinggi peluang konsumen untuk beralih pada kompetitor bisnismu.

Tidak ingin hal itu terjadi? Maka terapkan cara meningkatkan respon baik konsumen berikut:


1. Meningkatkan standar mutu produk pakaian anak

Salah satu penyebab utama mengapa konsumen setia, puas, dan memberikan respon yang positif adalah karena adanya produk bermutu tinggi.

Maka dari itu, mutu produk pakaian anak yang kamu jual harus betul-betul kamu perhatikan.

Jika bisnis pakaian anak milikmu memiliki rumah produksi sendiri, maka seleksi bahan penyusun produk pakaian secara seksama.

Pastikan masing-masing bahan yang tersedia memiliki standar mutu grade A.

Namun, apabila bisnis pakaian anak milikmu adalah suatu outlet yang menjual pakaian dari supplier, maka sebaiknya seleksi kualitas kain yang dikirim.

Kembalikan barang-barang tidak berkualitas dan cacat pada supplier tersebut.  

Intinya, supaya konsumen senantiasa memberi respon positif, sebaiknya jaga, dan terus tingkatkan standar mutu produk pakaian anak.

Jangan sampai konsumen menerima produk bermutu rendah dari toko pakaian anak milikmu.


2. Responsif pada konsumen

Kecepatan proses jual beli juga sangat memengaruhi bagaimana konsumen memberikan respon terhadap bisnis maupun produkmu.

Maka dari itu, baik secara online maupun offline, usahakan untuk selalu cekatan dalam menangani konsumen.

Contohnya saja, dalam toko offline, kamu bisa menyediakan tenaga kerja yang sat-set, mulai dari pramuniaga sampai kasir.

Pastikan karyawan di dalam tokomu mampu memberi pelayanan ekstra, seperti membungkus kado atau hampers secara cepat. 

Tidak jauh berbeda, pastikan pula toko online pakaian anak milikmu juga memiliki karyawan yang responsif dalam menjawab keluhan dan pesanan konsumen.

Begitu pun dengan karyawan packing dan pengiriman, pastikan teliti dan cekatan.

Selain itu, sebaiknya kamu persiapkan teknologi pendukung yang canggih dan sesuai kebutuhan. Misalnya dari printer label pengiriman, komputer atau tablet, hingga sambungan WiFi untuk mendukung sisi responsif tenaga kerja. 

Jangan lupa pula sebaiknya berilah pelatihan pada karyawan tentang tata krama menerima pesanan konsumen, atau saat berkomunikasi langsung dengan mereka.

Usahakan agar sopan, ramah, dan menggunakan bahasa yang luwes.


3. Menjaga ketersediaan produk pakaian anak

Biasanya, konsumen tidak ingin menunggu dalam waktu yang lama untuk memperoleh produk pakaian yang mereka inginkan atau butuhkan.

Maka dari itu, untuk mencegah keluarnya respon negatif, sebaiknya jagalah ketersediaan produk yang kamu jual.

Dalam toko offline atau konvensional, kamu bisa memastikan masing-masing produk pakaian anak tersedia dengan memeriksa stoknya setiap hari.

Sementara itu, untuk toko online, cek juga ketersediaan barang dan usahakan tidak memuat sistem PO.

Sistem PO atau pre order hanya menjadi bumerang saja bagi bisnismu.

Sebab, ketidaksabaran konsumen dan kendala pengiriman yang sewaktu-waktu dapat terjadi, bisa tiba-tiba membuat mereka marah dan memberi respon negatif pada bisnismu. 


4. Menjaga kecepatan & ketepatan pengiriman

Semakin berkembangnya teknologi, semakin terbiasalah konsumen dalam hal yang serba cepat.

Termasuk dalam membeli pakaian anak, mereka menginginkan hal yang instan, khususnya dalam pengiriman barang pesanan.

Ini merupakan cara meningkatkan respon positif konsumen khusus untuk kamu yang membuka bisnis pakaian anak secara online, dan bisa dibilang selaras dengan aspek responsif sebelumnya. 

Nah, untuk memenuhi keinginan atau kebutuhan konsumen akan hal yang instan, maka usahakan bekerja sama dengan jasa pengiriman yang mampu untuk merealisasikannya. 

Selain itu, kamu atau divisi pengiriman pada bisnis pakaian anak milikmu bisa menawarkan opsi pengiriman pada konsumen. Misalnya dikirim dalam jangka waktu 3 hari, hingga 1 minggu. 


5. Menyediakan pelayanan & fasilitas ekstra

Terdapat beragam jenis pelayanan ekstra yang dapat kamu tawarkan dalam bisnis pakaian anak.

Misalnya saja dengan memberlakukan membership atau keanggotaan dengan pemenuhan syarat-syarat tertentu.

Nah, jangan takut untuk mencoba pelayanan ekstra berupa membership ini, lalu tawarkan sejumlah hal yang bisa meningkatkan kepuasan pelanggan. Mulai dari diskon, cashback, hingga produk gratis. 

Selain itu, karena produk pakaian anak selalu identik dengan kado atau hampers, maka kamu bisa menawarkan pelayanan ekstra.

Salah satunya berupa customized gift yang bisa kamu isi dengan pakaian anak dan produk pendukung, misalnya parfum anak, hingga lainnya. 


6. Dekat dengan konsumen

Upayakan agar kamu hingga seluruh tenaga kerja yang menangani bisnis pakaian anak, baik itu online atau offline – selalu dekat dengan konsumen.

Kedekatan ini mulai dari pelayanan, sampai cara berpromosi.

Nah, dalam pelayanan di toko offline, sebaiknya usahakan selalu memasang raut wajah positif dan ramah, supaya konsumen tidak skeptis pada kesan pertama.

Tanyakan kebutuhan konsumen, dan tawarkan solusinya di bisnis tersebut.

Sementara itu, dalam pelayanan di bisnis online, sebaiknya usahakan konsisten menggunakan kalimat friendly, dan menyenangkan ketika menangani pemesanan, hingga keluhan para konsumen. 

Dalam berpromosi yang akan kamu lakukan secara online lewat media sosial, sebaiknya libatkan sapaan akrab, dan lain sebagainya, yang relatable dengan target pasar. 


Yuk, Tingkatkan Respon Positif di Bisnis Pakaian Anak!

Itulah beberapa cara meningkatkan respon positif konsumen dalam bisnis pakaian anak yang sedang kamu rintis.

Mulai dari meningkatkan kualitas produk, kualitas pelayanan, hingga senantiasa menjaga hubungan baik dengan setiap konsumen yang datang.

Semoga bermanfaat!

. . .

Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.

Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.

Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!


KoinWorks NEO Lead Gen Form
Kelola Bisnis Lebih Cepat dan Mudah.
Yuk, Daftar Menjadi Bagian dari KoinWorks NEO Sekarang!
Apakah Bentuk Usahamu Saat Ini?

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.