Ingin membuka bisnis di bidang kursus bahasa asing? Tentu ini merupakan sebuah ide bisnis yang menguntungkan, dengan melihat perkembangan sistem belajar yang memmbutuhkan tutor. Dengan akses teknologi yang semakin berkembang, memiliki bisnis di bidang ini tentu akan sangat menjanjikan. Namun sebelum terjun lebih dalam, pahami dulu tentang etika dalam menjalankan bisnis.
Ketika kamu ingin menjalankan sebuah bisnis, tentu kamu akan dihadapkan pada suatu titik dimana harus mengambil keputusan penting. Ini juga sangat krusial apalagi di saat genting. Perlu kamu ketahui, segala pengambilan keputusan ini haruslah berdasarkan pada etika berbisnis yang baik.
Daftar Isi
Mengenal Etika dalam Menjalankan Bisnis Kursus Bahasa Asing
Sebenarnya apa itu etika berbisnis? Etika berbisnis adalah suatu peraturan yang tidak tertulis namun sangat krusial untuk keberlangsungan perusahaan. Kamu harus memahami prinsip dasar etika berbisnis sebelum mulai benar-benar terjun kedalamnya.
Secara singkat, etika bisnis adalah pedoman sebuah badan usaha agar bisa mengambil keputusan dengan bijak. Dalam etika bisnis ini terjalin hubungan yang baik antara stakeholder dan pelaku usaha mengenai potensi usaha dan prinsip etika agar usaha makin berkembang.
Prinsip Etika Bisnis Untuk Kursus Bahasa Asing
Kini saatnya bagi kamu untuk mengetahui tentang prinsip etika berbisnis yang baik, apalagi bila kamu ingin terjun kedalam bisnis usaha kursus bahasa asing. Berikut etika dalam berbisnis yang perlu kamu ketahui.
Prinsip Kejujuran
Kejujuran adalah poin paling utama yang harus kamu junjung saat ingin berbisnis. Transparansi ini tidak hanya digunakan kepada internal perusahaan, namun juga kepada konsumen.
Segala prosedur harus jelas, baik terkait dengan instruksi antara atasan dan bawahan, serta segala hal yang menyangkut usaha, seperti misalnya laporan keuangan.
Prinsip Tanggung Jawab
Dalam mengelola bisnis, selalu tanamkan prinsip satu ini. Bila bukan kamu yang bertanggung jawab penuh atas setiap keputusan yang kamu buat, lalu siapa lagi? Ini tidak hanya tentang urusan yang menyangkut usaha secara langsung, tapi juga tentang setiap perilaku yang wajib dipertanggungjawabkan.
Prinsip Kesetaraan
Dalam berbisnis, kamu tidak boleh timpang sebelah dalam memperlakukan karyawan. Perusahaan harus bisa menjamin agar karyawan mendapatkan hak dan kewajiban yang sama. Hal ini tentu saja dilihat dari potensi karyawan sehingga bisa memutuskan porsi kerja yang setara.
Prinsip Kesesuaian
Prinsip ini masih ada kaitannya dengan prinsip sebelumnya. Untuk prinsip etika bisnis satu ini, kamu sebagai pelaku usaha memiliki otonomi penuh atas bisnismu. Poin terpenting dari prinsip ini adalah kamu harus mengambil keputusan sesuai dengan kontribusi dan kontrak dengan karyawan.
Prinsip Otonomi
Dalam hal ini, perusahaan memiliki hak dan wewenang sepenuhnya terhadap segala hal yang terjadi di perusahaan. Otonomi ini termasuk dalam menyusun visi dan misi perusahaan.
Berbagai Faktor yang Berpengaruh Terhadap Etika Bisnis
Etika saat menjalankan bisnis juga dipengaruhi oleh beberapa masalah yang berujung pada pelanggaran. Berikut adalah beberapa faktor yang sangat berpengaruh:
Persaingan dengan Kompetitor
Dalam dunia bisnis, tidak bisa dipungkiri bahwa akan ada persaingan dengan pihak lain, terlebih bila memiliki jenis produk atau jasa yang sama, dalam hal ini adalah kursus bahasa asing. Jangan sampai persaingan ini membawa konflik yang akan mencoreng etika berbisnis.
Kondisi Perekonomian yang Berubah
Perubahan memang tidak bisa dicegah, dan salah satunya adalah tentang ekonomi. Seiring dengan perubahan ekonomi, kamu sebagai pelaku bisnis harus menyadari penuh mengenai dampak dari faktor ini.
Kurangnya Pengetahuan Akan Etika Berbisnis
Saat ini banyak pelaku bisnis yang tidak mengerti tentang etika berbisnis. Mengandalkan modal dan kemampuan dasar, mereka langsung mengeksekusi bisnis, tanpa mencari tahu terlebih dahulu apa itu etika bisnis.
Permintaan Pasar dan Kemampuan
Terkadang ada perbedaan antara kemampuan dalam mengelola perusahaan dan tujuan perusahaan kurang sesuai dengan apa yang benar-benar dibutuhkan di pasar. Oleh karena itu, sangat penting untuk melakukan riset terlebih dahulu.
Tips Menjalankan Bisnis Kursus Bahasa Asing Sesuai Etika Berbisnis
Ketika saat ini kamu ingin mencoba mengembangkan bisnis kursus bahasa asing sesuai dengan etika dalam menjalankan bisnis, ini belum terlambat kok. Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kamu coba terapkan.
Mempersiapkan Dana Cadangan
Sebagai seorang pebisnis, pasti kamu sudah paham bila harus memiliki dana cadangan yang bisa siap digunakan sewaktu-waktu. Selain modal pribadi atau meminjam dari bank, kamu juga bisa mencoba untuk mencari investor.
Berikan Potongan Harga
Saat orang mendengar kata diskon atau potongan harga, pasti akan langsung penasaran dan ingin mencoba. Kamu bisa gunakan trik ini. Langkah awal yang harus kamu lakukan adalah memutuskan jenis potongan apa yang ingin kamu berikan. Jangan lupa untuk merangkai kata-kata persuasif untuk menarik minat.
Biaya yang Sesuai
Untuk poin satu ini, kamu perlu mempertimbangkan pasar yang ingin kamu tuju. Apakah akan menyasar pada golongan menengah kebawah atau menengah keatas. Sesuaikan dengan fasilitas yang bisa kamu berikan.
Membuka atau melanjutkan bisnis di bidang kursus bahasa asing memang akan memberikan keuntungan. Namun sebelum itu, pastikan untuk benar-benar memahami tentang etika dalam menjalankan bisnis.
Untuk para pelaku usaha kecil dan menengah, online sellers, dan freelancers. Kamu bisa lihat artikel lainnya di KoinWorks untuk dapatkan insight positif bagaimana cara berbisnis!
Nikmati kemudahan transaksi bisnis dan keuangan kamu dalam satu aplikasi hanya di KoinWorks NEO!