4 Metode Pembuatan Produk dalam Bisnis Pisang Goreng

Bagaimana metode pembuatan beragam produk di sebuah bisnis pisang goreng?

Ada berbagai metode pembuatan produk pisang goreng yang dapat kamu lakukan.

Pisang goreng memang menjadi makanan ringan yang banyak kalangan sukai, tak peduli berapa pun usianya.

Menu ini dapat orang-orang nikmati kapan saja, namun sangat tepat jika mereka nikmati saat cuaca sedang dingin.

Karena begitu banyaknya orang yang menyukai pisang goreng, menu pisang goreng bisa kamu jadikan sebagai peluang bisnis yang cukup menggiurkan.

Tetapi, ketika akan membuka bisnis ini, kamu harus membuat kreasi yang unik, sehingga pisang goreng yang kamu jual tidak sama dengan produk pisang goreng yang lain. 


4 Metode Pembuatan Produk dalam Bisnis Pisang Goreng

Produk pisang goreng dapat kamu olah menjadi berbagai macam varian, dengan resep-resep yang juga beragam.

Berikut adalah berbagai macam metode dan resep pembuatan pisang goreng, yang bisa kamu jadikan sebagai bahan referensi, antara lain:


1. Pisang goreng alpukat

Bila kamu ingin membuat varian menu pisang goreng yang berbeda, kamu bisa mencoba membuat pisang goreng alpukat.

Berikut bahan dan cara membuatnya:

Bahan:

  • Alpukat
  • Mayones
  • Jus lemon
  • Garam
  • Bawang putih cincang
  • Pisang raja
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  • Campur alpukat, mayones, jus lemon, serta garam ke dalam mangkok. Kemudian tambahkan bawang putih yang telah kamu cincang dengan halus. 
  • Potong pisang sesuai dengan ukuran yang ingin kamu jual. Kemudian, goreng pisang sampai berubah warna menjadi cokelat. Jika sudah matang, kamu bisa memberikan taburan sedikit garam. 

2. Pisang goreng wijen

Selain menu pisang goreng alpukat, kamu juga bisa menawarkan pisang goreng wijen.

Kamu bisa membayangkan seperti apa renyahnya pisang goreng, yang juga dipadukan dengan aroma wijen yang wangi; tentu bisa menambah kenikmatan.

Berikut metode pembuatannya:

Bahan:

  • Pisang yang sudah matang
  • Tepung beras
  • Tepung terigu
  • Tepung maizena
  • Gula pasir
  • Garam
  • Biji wijen
  • Margarin
  • Baking powder
  • Air
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  • Kupas pisang, kemudian potong pisang tersebut menjadi 4 bagian, sesuai dengan ukuran yang akan kamu jual.
  • Masukkan tepung terigu, kemudian baking powder, tepung beras, gula, garam, dan maizena. Tambahkan sedikit biji wijen serta margarin cair. Aduk hingga merata.
  • Masukkan air ke adonan dengan bertahap, aduk adonan sampai tercampur merata.
  • Masukkan satu demi satu pisang dalam adonan, dan baluri pisang sampai tertutup adonan.
  • Setelah itu, goreng menggunakan api sedang sampai matang.

3. Pisang goreng madu

Metode pembuatan produk pisang goreng lainnya adalah dengan menggoreng pisang dengan tambahan madu.

Selain memiliki rasa yang manis, menu ini juga banyak orang sukai. Berikut bahan dan cara pembuatannya:

Bahan:

  • Pisang raja
  • Tepung terigu
  • Tepung beras
  • Gula pasir
  • Garam
  • Madu murni
  • Air 
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  • Campur seluruh bahan mulai dari gula pasir, tepung terigu, tepung beras, garam, pisang, dan madu.
  • Tambahkan air dengan perlahan di dalam adonan sembari mengaduknya, sehingga adonan tidak menggumpal serta rata.
  • Panaskan minyak, kemudian goreng pisang sampai memiliki warna cokelat yang matang. Gunakan api sedang sehingga pisang goreng tidak gosong. 

4. Pisang goreng renyah

Meskipun terkesan biasa, tetapi pisang goreng renyah ini memiliki penggemarnya sendiri.

Berikut bahan, serta cara membuatnya. 

Bahan:

  • Pisang 
  • Tepung terigu
  • Gula pasir
  • Garam
  • Vanili bubuk
  • Tepung roti
  • Minyak goreng
  • Air

Cara membuat:

  • Kupas, serta potong pisang sesuai dengan selera.
  • Campurkan tepung terigu, garam, gula pasir, serta vanili bubuk. Tambahkan air ke adonan dengan perlahan. Siapkan tepung roti di wadah yang berbeda.
  • Baluri potongan pisang menggunakan adonan basah, kemudian menggunakan tepung roti. Lakukan hal yang sama ke semua potongan pisang
  • Panaskan minyak serta goreng pisang sampai matang, dan pisang goreng siap untuk kamu hidangkan. 

Apa Metode Pembuatan yang Paling Tepat?

Dari berbagai metode pembuatan pisang goreng di atas, mungkin kamu bingung memilih; sebenarnya mana menu yang harus dijadikan sebagai pilihan.

Berikut adalah beberapa pertimbangan untuk memilihnya:


1. Pilih menu yang memang kamu kuasai

Ketika memilih metode untuk membuat produk pisang goreng, pastikan memilih metode pembuatan atau menu yang benar-benar kamu kuasai.

Hal ini perlu kamu lakukan, agar nantinya kamu bisa membuat produk tersebut dengan sempurna. 

Contohnya, seperti pisang goreng madu; karena menggunakan madu, kamu menjadi kesulitan untuk menggorengnya, dan mencegah pisang agar tidak gosong.

Oleh sebab itu, hindari memilih menu ini untuk kamu jual jika kamu belum menguasainya.


2. Pastikan menu tersebut unik

Selain kamu menguasai metode cara pembuatan produknya, kamu juga harus memastikan jika menu tersebut unik.

Sekarang ini, masyarakat lebih menyukai menu unik yang tidak bisa mereka buat di rumah, sehingga mereka memilih untuk membelinya di luar. 

Pastikan menu yang kamu jual benar-benar unik, sehingga kamu dapat mendapatkan perhatikan dari target pasar yang kamu inginkan.


3. Pilih metode pembuatan yang belum banyak digunakan

Sebagai pembeda dan menjadi daya tarik, kamu juga harus memilih metode pembuatan pisang goreng yang belum banyak orang lakukan.

Sehingga nantinya, menu yang kamu pilih bisa memiliki jumlah kompetitor yang sedikit, serta dapat menjangkau konsumen dengan lebih luas dan lebih banyak.


Sudah Paham Cara Pembuatan Produk di Bisnis Pisang Goreng?

Dengan berbagai pilihan metode pembuatan produk pisang goreng di atas, beserta dengan faktor memilihnya, semoga bisa menambah referensi kamu daam menjalankan bisnis ini, ya.

Semoga bermanfaat!

. . .

Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.

Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.

Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!


KoinWorks NEO Lead Gen Form
Kelola Bisnis Lebih Cepat dan Mudah.
Yuk, Daftar Menjadi Bagian dari KoinWorks NEO Sekarang!
Apakah Bentuk Usahamu Saat Ini?

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.