5 Ide Tema Website Menarik untuk Bisnis Sepatu Anak

Apa saja ide tema website yang sesuai & menarik untuk website bisnis sepatu anak?

Ketika kamu memutuskan untuk membuat sebuah website bisnis sepatu anak, tema (theme) yang kamu gunakan sebaiknya sesuai dengan karakteristik anak-anak, yaitu “ceria dan penuh warna”.

Pasalnya, tema tersebut tidak hanya akan menarik perhatian anak-anak tersebut, tapi juga harus menarik perhatian para orang tua mereka.

Terlebih lagi karena para orang tua-lah yang mungkin akan mengakses website tersebut.

Lalu, apa saja tema website yang mungkin bisa kamu gunakan?


5 Ide Tema Website untuk Bisnis Sepatu Anak

Seperti telah dijelaskan sebelumnya, website bisnismu harus bisa menarik perhatian para orang tua, dan membuat mereka merasa cocok dengan brand-mu.

Nah, berikut adalah beberapa ide konsep tema website, yang mungkin sesuai jika digunakan pada website bisnis sepatu anak milikmu.

Yuk, disimak!


1. Parallax scroll animation

Parallax scroll animation menjadi salah satu ide tema website bisnis sepatu anak yang menarik untuk dicoba.

Seperti namanya, tema ini memberikan efek animasi parallax.

Efek animasi tersebut akan membuat beberapa elemen visual bergerak dengan kecepatan berbeda.

Sederhananya, animasi parallax ini akan membuat gambar produk sepatu anak yang kamu tampilkan terlihat bergerak lebih cepat, dibandingkan dengan ilustrasi lainnya.

Gambar sepatu akan bergerak jika konsumen melakukan scrolling.

Konsep tema parallax scroll animation ini akan memancing konsumen, atau pengunjung website milikmu, untuk melakukan scrolling.

Meskipun cukup modern & memberikan kesan “hidup” pada sebuah website, pastikan kamu tidak berlebihan dalam menggunakannya, ya.

Sebab, ilusi optik berupa gambar bergerak yang berlebihan bisa mengalihkan perhatian konsumen, dan membuat mereka lupa terhadap tujuan utamanya, yaitu membeli produk sepatu anak yang kamu jual.


2. Gradient color

Tema satu ini sangat cocok dengan karakter anak-anak yang ceria.

Keceriaan tersebut bisa kamu tunjukkan lewat, tema website dengan konsep gradient color.

Tema gradient color identik dengan skema warna transisi, yang menciptakan visual & membuat gambar produk sepatu yang kamu tampilkan lebih hidup.

Tidak hanya itu, gradient color juga akan memberikan sentuhan yang fresh & menarik pada website bisnis sepatu anak milikmu.

Pastikan untuk menggunakan pilihan gradasi warna yang menunjukkan warna brand atau image bisnis milikmu.

Supaya tidak terlalu berlebihan, pilih maksimal tiga warna campuran saja sebagai efek gradasi.


3. Light color

Selain gradient color, kamu juga bisa menggunakan tema dengan konsep warna lainnya yang juga mendominasi tren desain pada sebuah website, salah satunya adalah light color.

Warna-warna yang digunakan pada tema ini cenderung lebih lembut, dan nyaman dilihat, seperti warna-warna pastel.

Dibandingkan dengan warna lainnya, warna pastel memang lebih enak dilihat, karena tidak terlalu kontras.

Tema light color tidak hanya membuat website milikmu terlihat menarik & hidup, namun konsumen pun akan lebih nyaman berlama-lama mengunjungi website bisnis sepatu anak milikmu.

Beberapa warna pastel yang bisa kamu coba, antara lain biru muda, lavender, mint, lilac, coklat muda, dan warna soft lainnya.

Pastikan warna yang kamu pilih tersebut sudah sesuai dengan warna brand atau image dari bisnis sepatu anak milikmu.


4. Kolase atau collage

Pilihan tema berikutnya yang juga bisa kamu aplikasikan pada bisnis sepatu anak milikmu adalah tema dengan konsep kolase atau collage.

Tema satu ini menggunakan teknik yang cukup lengkap; yaitu menggabungkan beberapa jenis media seperti foto, video, grafik, ilustrasi, hingga teks maupun animasi.

Ini sangat cocok untuk membangun brand awareness sepatu anak milikmu, karena unik dan memiliki tampilan yang enak dilihat.

Apalagi jika kamu menggunakan perpaduan warna-warna yang tepat, seperti kuning dengan biru, pink dengan mint, dan gabungan warna lainnya yang menunjukkan keceriaan anak-anak.

Kelebihan menggunakan tema kolase yang bisa kamu dapatkan adalah tidak perlu memasang foto dengan resolusi tinggi.

Jadi, kamu tidak perlu khawatir foto tersebut akan pecah atau blur jika ditampilkan pada halaman website.

Tema kolase ini juga akan membuat konsumen betah melihat tampilan produk-produk sepatu, dalam bentuk variasi yang berbeda-beda.


5. Minimalism

Tidak ada salahnya juga untuk menggunakan konsep tema minimalism pada website bisnis sepatu anak milikmu.

Sebab, tema satu ini masih menjadi tren desain website karena tampilannya yang rapi, simpel, dan membuat proses loading lebih cepat.

Agar mewakili ciri khas dari brand bisnis sepatu anak, kamu bisa menghadirkan sentuhan warna pastel, seperti website sepatu anak milik Hello Mici.

Berbicara tentang tema minimalism, brand populer seperti Adidas pun juga menggunakan konsep tema yang simpel ini.

Warna putih & hitam mendominasi tampilan website; kedua warna tersebut sudah menjadi ciri khas atau identitas dari brand Adidas, sehingga halaman produk untuk anak-anak tidak menggunakan warna lain.

Jadi, kamu juga bisa menggunakan tema minimalism dengan warna netral, seperti hitam, putih, atau abu-abu.

Warna netral tersebut akan membuat sepatu anak yang memiliki beragam warna akan terlihat jelas, dan langsung menarik perhatian.

Namun, pastikan warna tema yang kamu pilih ini sudah sesuai dengan identitas brand-mu, ya.


Pilihlah Ide Tema Website Bisnis Sepatu Anak yang Tepat!

Itulah beberapa rekomendasi ide website theme yang mungkin sesuai untuk diterapkan pada website bisnis sepatu anak milikmu.

Ingat, jangan tergesa-gesa dalam menentukan pilihan, ya.

Begitu kamu sudah menentukan pilihan, sebaiknya kamu tidak terlalu sering mengganti website theme karena nanti akan berpengaruh pada user experience.

Selamat mencoba!

. . .

Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.

Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.

Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.