Apa saja peralatan untuk memulai sebuah bisnis kue yang perlu kamu ketahui & miliki?
Dalam memulai suatu bisnis, tentu kamu perlu mengetahui beberapa alat dan perlengkapan yang perlu bisnismu miliki.
Hal ini sangat penting, terutama jika bisnis yang kamu jalankan adalah sebuah bisnis kuliner seperti bisnis kue.
Lalu, apa saja peralatan yang akan kamu butuhkan tersebut?
Daftar Isi
10 Peralatan Membuat Kue dan Harganya
Ada banyak jenis peralatan membuat kue yang perlu kamu ketahui jenis dan fungsinya.
Mulai dari mixer, spatula, oven, dan lain sebagainya.
Nah, berikut adalah beberapa alat & perlengkapan yang kemungkinan besar akan kamu butuhkan dalam memulai sebuah bisnis kue.
Silakan disimak!
1. Mixer
Mixer tangan, atau hand mixer, adalah jenis mixer yang biasa setiap pemilik atau pembuat bisnis kue miliki.
Selain ringan, mixer jenis ini juga mudah untuk kamu gerakkan ke mana saja sesuai dengan posisi mengaduk yang keinginanmu. Tetapi, mixer seperti ini tidak bisa kamu gunakan untuk mengaduk adonan yang berat ya, contohnya seperti adonan roti. Untuk adonan roti biasanya menggunakan stand mixer.
Lalu, jenis mixer apa yang sebaiknya digunakan untuk memulai bisnis kue kering?
Jawabannya adalah sesuai dengan modal yang kamu miliki. Jika modal terbatas, menggunakan mixer tangan bisa menjadi pilihan terbaik. Tetapi, jika memiliki modal yang cukup banyak, membeli stand mixer bisa menjadi pilihan yang lebih baik.
Untuk harga mixer tangan saat ini ada di kisaran Rp200.000,00, sedangkan stand mixer saat ini harganya sekitar Rp1.000.000,00 ke atas.
2. Whisk
Alat bernama whisk ini fungsinya adalah untuk mengaduk adonan yang ringan dengan tangan, misalnya saat mengocok putih telur atau membuat saus.
Bentuk whisk biasanya serupa dengan alat pengaduk pada mixer. Satu hal penting yang harus kamu perhatikan saat membeli whisk adalah model kawatnya.
Pilihlah whisk yang banyak jalinan kawatnya, karena semakin banyak jalinan kawat, maka akan semakin banyak udara yang masuk ke dalam adonan.
Semakin banyak udara yang masuk ke dalam adonan, maka akan semakin bagus kualitas adonan menjadi kue kering.
Harga whisk saat ini di pasaran adalah sekitar Rp40.000,00.
3. Wadah
Alat selanjutnya yang kamu harus siapkan sebelum membuka bisnis kue kering adalah wadah untuk mengaduk adonan.
Wadah ini ada yang terbuat dari plastik, stainless steel, kaca, atau keramik.
Lalu, mana yang terbaik?
Tiap bahan tentu memiliki kelebihan masing-masing, tapi jika untuk para pemula, wadah yang terbuat dari plastik saja itu sudah cukup.
Hal terpenting sebelum kamu memakainya, pastikan wadah tersebut sudah bersih supaya proses pengadukan adonan higienis & berjalan maksimal.
4. Alat ukur
Alat ukur untuk membuat kue ada beberapa macam; ada yang bentuknya sendok ukur, gelas ukur, dan timbangan.
Fungsi dari alat ukur ini sudah pasti untuk membantu mengukur bahan-bahan kue yang kamu butuhkan secara akurat.
Untuk timbangan, saat ini timbangan jenis digital lebih banyak orang sukai daripada yang manual.
Timbangan digital bisa menimbang jauh lebih akurat, dan harganya sekitar Rp300.000,00, sedangkan harga timbangan manual di pasaran sekitar Rp100.000,00.
Untuk sendok ukur biasanya terdiri dari ukuran 1/8 sampai 2 sendok makan. Penting untuk kamu ingat, ketika memakai sendok ukur, bahan yang kamu ukur permukaan atasnya harus rata dengan ujung sendok ukur.
Harga sendok satu set sendok ukur ada di kisaran Rp40.000,00.
Gelas ukur biasanya bisa kamu pakai untuk mengukur bahan-bahan berbentuk cair dalam satuan mililiter atau liter. Agar hasilnya lebih akurat, letakkan gelas ukur di atas permukaan yang datar saat memakainya, ya.
Harga gelas ukur di pasaran adalah sekitar Rp20.000,00.
5. Pengayak
Peralatan ini bisa kamu pakai untuk mengayak atau menyaring bahan-bahan kering seperti cokelat bubuk atau tepung, supaya lebih halus.
Hal ini juga untuk memastikan tidak ada kotoran yang ikut tercampur ke dalam adonan.
Agar menyaring lebih maksimal, pilihlah ayakan atau saringan yang halus. Harga ayakan saat ini sekitar Rp30.000,00.
6. Spatula
Spatula fungsinya untuk mengoles kue, atau mengaduk adonan kue kering secara manual.
Bahan spatula saat ini pun beragam, ada yang terbuat dari kayu, plastik, dan juga karet. Untuk spatula berbahan karet atau plastik, kamu harus pastikan gagangnya kokoh sehingga tidak mudah patah, tapi juga cukup lentur pada bagian karet atau plastiknya, supaya lebih mudah untuk kamu gerakkan.
Berapa harga spatula di pasaran? Saat ini sekitar Rp30.000,00.
7. Cetakan kue kering
Seperti namanya, alat ini dipakai untuk mencetak adonan kue kering.
Cetakan kue kering ini ada banyak sekali bentuknya; ada yang berbentuk oval, bulan sabit, bunga, dan lain sebagainya. Biasanya cetakan ini terbuat dari plastik dan juga stainless steel.
Harga cetakan kue kering saat ini sekitar Rp40.000,00.
8. Kantong segitiga
Peralatan untuk memulai bisnis kue berikutnya adalah kantong segitiga, yang dikenal juga dengan nama piping bag.
Selain kamu gunakan untuk menghias permukaan kue, biasanya juga bisa kamu pakai untuk mencetak adonan kue kering yang adonannya cukup lunak, seperti kue sus kering & lidah kucing.
Saat ini, kamu bisa membeli kantong segitiga di harga Rp25.000,00.
9. Loyang
Ada banyak jenis loyang yang produsen tawarkan di pasaran.
Tapi untuk kamu yang baru memulai bisnis kue, pilihlah loyang dari bahan aluminium karena biasanya harganya paling terjangkau.
Jika nantinya bisnis kue kering kamu sudah berkembang, kamu bisa memilih loyang anti lengket.
Harga loyang aluminium saat ini sekitar Rp30.000,00, sedangkan yang anti lengket sekitar Rp60.000,00.
10. Oven
Akan mustahil rasanya jika ingin memulai bisnis kue kering, tanpa alat yang satu ini.
Dengan oven inilah adonan kue kering kamu panggang untuk kemudian menjadi kue kering.
Jenis oven ada beberapa macam, seperti oven tangkring atau oven yang biasa kamu letakkan di atas kompor, oven gas, dan oven listrik.
Mana yang lebih baik? Untuk kamu yang baru memulai bisnis kue, memilih oven tangkring adalah pilihan terbaik jika memiliki modal terbatas.
Jika nantinya bisnis kue kamu sudah berkembang, kamu bisa mulai menggunakan oven gas, atau oven listrik.
Harga oven tangkring saat ini sekitar Rp400.000,00, oven gas sekitar Rp3.000.000,00, dan oven listrik sekitar Rp600.000,00.
Apa Peralatan Memulai Bisnis Kue Milikmu Sudah Lengkap?
Itulah beberapa peralatan membuat kue yang perlu kamu kenali dan miliki sebelum benar-benar terjun ke dalam bisnis kue.
Mulai dari mixer, piping bag, hingga oven. Kamu bisa memulai bisnis ini secara kecil-kecilan terlebih dahulu, sebelum nanti cukup berkembang dan kamu bisa membeli peralatan yang lebih baik.
Semoga bermanfaat!
. . .
Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.
Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.
Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!