5 Riset yang Konsisten Harus Dilakukan di Bisnis Boba

Apa saja riset penting yang harus dijalankan secara konsisten di sebuah bisnis minuman boba?

Dalam menjalankan sebuah bisnis, kamu sebagai seorang pemilik bisnis harus tetap konsisten melakukan riset & tidak berhenti belajar berbagai hal tentang bisnis.

Hal ini perlu kamu lakukan agar bisnismu tetap relevan & berkembang.

Pasalnya, perkembangan teknologi & informasi semakin berkembang cepat tiap tahunnya, dan perkembangan dunia bisnis selalu ikut berkembang mengikuti kedua hal tersebut.

Kebiasaan ini pun berlaku pada setiap jenis bisnis, termasuk bisnis food & beverage seperti bisnis minuman boba

Lantas, apa saja riset yang harus bisnismu jalankan secara konsisten?


5 Riset yang Konsisten Harus Dilakukan di Bisnis Boba

Tidak semua hal atau aspek dalam bisnis minuman boba perlu kamu ketahui, pelajari, dan jalankan sendiri.

Namun, ada beberapa hal penting yang memang perlu kamu pelajari dan ikuti perkembangannya.

Nah, berikut adalah beberapa contoh hal yang perlu kamu lakukan riset secara konsisten, dalam mengembangkan bisnis minuman boba milikmu.

Yuk, disimak!


1. Target pasar

Target pasar merupakan hal penting yang harus kamu pertimbangkan secara baik-baik.

Saat melakukan bisnis, kamu pasti membutuhkan target pasar. Target pasar atau target konsumen adalah kelompok konsumen yang menjadi sasaran penjualan produk bisnismu.

Ada tiga cara dalam menentukan target pasar, yaitu undifferentiated marketing, differentiated marketing, dan concentrated marketing.

Undifferentiated marketing cenderung menyasar pada seluruh kelompok konsumen yang tersedia, tanpa adanya pembagian kelompok.

Contohnya, kamu menetapkan sasaran penjualan pada seluruh masyarakat yang ada di kota Bandung, karena berada di sekitar wilayah lokasi bisnismu.

Differentiated marketing akan membedakan target pasar ke dalam beberapa kelompok yang lebih spesifik. Misalnya, dari keseluruhan masyarakat kota Bandung, kamu hanya menyasar kelompok konsumen usia remaja saja.

Kemudian, concentrated marketing akan memusatkan strategi pemasaran khusus pada satu atau beberapa kelompok sekaligus dalam waktu bersamaan.

Sebagai contoh, dari kelompok konsumen remaja di atas, kamu akan memilih kelompok remaja yang berusia 15 – 20 tahun saja.

Kamu perlu memasukkan aspek target pasar ini ke dalam riset karena bisa saja 2 – 3 tahun ke depan, bukan hanya kelompok konsumen remaja yang menyukai minuman boba.

Maka dari itu kamu harus mempelajarinya secara berkala.


2. Inovasi menu

Pilihan menu dan resep minuman merupakan hal yang sangat penting dalam bisnis minuman boba.

Melakukan riset mendalam terkait menu, sehingga mendapatkan menu-menu baru, adalah riset yang wajib kamu lakukan secara konsisten.

Namun, untuk memperbarui menu, periksalah dahulu apa yang sedang menjadi tren dari waktu ke waktu.

Sebagai contoh, Haus! Indonesia merupakan salah satu brand bisnis minuman boba yang ramai dan banyak orang sukai karena menu yang beragam dengan harga terjangkau.

Haus Indonesia berani membuka banyak kemitraan dengan cara memperbarui menu.

Saat ini, banyak orang yang membutuhkan kopi, namun tidak semua orang bisa menerima minuman pahit satu ini.

Untuk mengatasi permintaan tersebut, Haus Indonesia menawarkan menu kopi yang cukup aman bagi penderita asam lambung.

Konsep yang sama bisa kamu terapkan juga pada bisnis minumanmu.

Jadi, bisnismu juga harus rutin melakukan riset resep minuman dan berinovasi.

Pastikan inovasi yang kamu buat adalah sesuatu yang memang dibutuhkan konsumen, ya.


3. Packaging

Selain memperbarui menu, kamu juga bisa mempelajari aspek pengemasan atau packaging di bisnismu.

Apakah bahan baku kemasan yang sekarang sudah cukup berkualitas?

Bagaimana dengan biaya packaging, lebih mahal atau terlalu murah dari biasanya?

Apakah desain packaging mampu menarik perhatian konsumen?

Bahan yang digunakan untuk kemasan termasuk bahan yang ramah lingkungan, atau tidak?

Banyak hal yang bisa dan harus bisnismu pelajari dari aspek pengemasan ini.

Sebaiknya, kamu juga mulai bertransisi menggunakan bahan-bahan yang sifatnya ramah lingkungan dalam kegiatan operasional bisnismu.

Pasalnya, selain untuk melestarikan lingkungan sekitar, banyak konsumen yang juga sudah menyadari pentingnya hal ini, dan mulai menjauhi bisnis yang tidak memperhatikan kelestarian lingkungan dan alam sekitar.

Dengan terus menambah wawasan dan berinovasi mengenai aspek packaging, tentu bisnismu akan lebih mendapatkan respon positif dari para konsumen.


4. Strategi pemasaran

Bisnismu pun harus tetap up to date perihal pilihan strategi pemasaran yang selalu berkembang.

Di masa yang semakin modern ini, pemasaran digital, atau digital marketing, adalah pilihan yang paling tepat untuk melakukan promosi secara besar-besaran.

Begitu pula dengan bisnis makanan & minuman.

Jika sebagian besar kompetitormu sudah aktif memasarkan produk mereka secara digital, sedangkan kamu belum, berarti sudah waktunya kamu mempelajari & menggunakannya secara optimal.

Kamu bisa mulai melakukan rutin melakukan riset mengenai konsep bisnis & branding yang lebih baik, dan mulai aktif beriklan serta berpromosi melalui media sosial (Instagram, Facebook, YouTube, dan TikTok).

Pemasaran digital perlu didukung juga dengan kehadiran bisnismu di online marketplaces dan layanan online delivery.

Kamu bisa mulai mendaftarkan bisnismu untuk berjualan melalui layanan-layanan seperti GoFood, ShopeeFood, dan GrabFood.

Daftarkan juga bisnismu di beragam marketplaces dan Google Business Profile & Google Maps, agar lebih mudah ditemukan oleh calon konsumen.


5. Layanan konsumen

Serupa dengan strategi pemasaran, kamu pun harus selalu mengikuti perkembangan tren pada metode layanan konsumen bisnis minumanmu.

Kamu perlu mempelajari, sekaligus menyediakan layanan chat melalui WhatsApp & Telegram, serta melalui e-mail.

Kamu juga perlu menugaskan seorang karyawan untuk menjawab semua pertanyaan & membalas semua komentar yang masuk melalui media-media tersebut.

Respon yang cepat, baik, dan tepat akan meningkatkan kualitas pelayanan terhadap konsumen.

Konsumen yang merasa puas akan pelayanan bisnismu, tentu akan sering kembali berkunjung, dan bahkan merekomendasikan bisnismu ke orang-orang terdekatnya.

Riset yang konsisten dapat membuat bisnismu menjadi yang terdepan dalam menggunakan teknologi untuk berinteraksi dua arah dengan banyak konsumen.


Yuk, Lakukan Riset Konsisten pada Bisnis Minuman Boba Milikmu!

Itulah beberapa rekomendasi aspek penting dalam bisnis minuman boba, yang perlu kamu pelajari dan lakukan riset secara berkala.

Mulai dari aspek target pasar & konsumen, inovasi menu, aspek pengemasan produk, strategi pemasaran, hingga ke aspek layanan konsumen.

Dengan melakukan riset dan penambahan wawasan secara berkala, bukan tidak mungkin bisnismu jadi semakin unggul dalam persaingan bisnis minuman boba.

Semoga bermanfaat!

. . .

Kalau kamu termasuk salah satu pelaku usaha kecil, online sellers, atau freelancers, KoinWorks punya satu solusi nih untuk semua kebutuhan keuangan kamu.

Mulai dari transfer antar bank tanpa biaya admin, pembuatan invoice & laporan keuangan, hingga ke akses yang fleksibel untuk mendapatkan pinjaman– semua ini khusus untuk mendukung usaha & bisnis kamu, dan bisa kamu dapatkan di KoinWorks NEO.

Yuk, cari tahu lebih banyak tentang KoinWorks NEO di sini!

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.