Strategi Melipatgandakan Omset Bisnis Kue Bikin Untung Semakin Manis

Strategi Melipatgandakan Omset Bisnis Kue Bikin Untung Semakin Manis

Strategi melipatgandakan omset merupakan salah satu cara pamungkas untuk meningkatkan omset agar bisnis semakin untung, termasuk dalam bisnis kue. Bisnis kue seringkali disebut-sebut sebagai salah satu bisnis yang tidak ada matinya. 

Pasalnya, kue merupakan salah satu makanan yang sering dibutuhkan. Baik itu untuk cemilan atau untuk mengisi acara tertentu. Meskipun begitu, persaingan dalam bisnis ini pun bisa dikatakan tidak mudah. 

Karenanya, kita membutuhkan sebuah strategi jitu untuk menembus pasar dan memenangkan persaingan. Dengan begitu, kita bisa untung berlipat ganda. Lalu bagaimana caranya? Mari simak informasinya di bawah ini.

Strategi Melipatgandakan Omset Bisnis Kue agar Makin Untung

Untuk bisa melipatgandakan keuntungan, mengetahui target market saja tidak akan cukup. Kamu membutuhkan sebuah strategi yang sudah teruji dapat membuat bisnis kue kamu bisa berkembang. Berikut beberapa strategi melipatgandakan bisnis kue agar semakin untung.

Buat Desain yang Eye Catching untuk Kemasan

Percaya atau tidak, tampilan kemasan memiliki peran yang sangat penting dalam berbisnis makanan. Dengan memiliki kemasan yang menarik, pembeli akan lebih terpikat dan tersugesti untuk mencicipi kue yang kamu jual. 

Saat ini, ada banyak sumber yang bisa kamu gunakan untuk mendapat referensi desain kemasan yang menarik. Namun jika kurang andal dalam membuat desain kemasan, kamu bisa memesan desain tersebut pada jasa desainer kemasan.  

Tampilkan Foto Produk Terbaik

Selain desain kemasan yang nyentrik, kamu juga perlu menampilkan foto produk dengan kualitas terbaik. Ini merupakan salah satu elemen penting yang wajib kamu miliki dalam memasarkan produk kue. 

Dalam sebuah pemasaran, menampilkan foto produk terbaik akan sangat membantu untuk meningkatkan trafik penjualan. Baik itu pemasaran dilakukan secara online maupun offline. Untuk mendapatkannya, kamu bisa bekerja sama dengan jasa fotografer andal. Jasa ini akan membantu kamu untuk memotret kue dari angle terbaiknya. 

Untuk membantu foto tersebut saat pemasaran, kamu bisa memberikan bumbu berupa tagline, caption, atau copywriting yang manis agar konsumen terpikat saat melihat dan membaca informasi tersebut.

Bangun Website Bisnis Kue 

Memiliki website untuk kebutuhan bisnis di masa ini seolah sudah menjadi sebuah kewajiban yang harus dilakoni para pelaku bisnis, termasuk pebisnis kue. Ini merupakan salah satu strategi melipatgandakan omset bisnis kue yang mendukung kamu untuk menjangkau audiens lebih luas. 

Hal ini dapat membantu meningkatkan brand awareness pada audiens. Dengan membangun sebuah website, para pelanggan akan lebih mudah untuk menemukan bisnis kuemu melalui internet. 

Selain itu, di sana kamu bisa menampilkan semua produk yang ditawarkan dengan lebih mudah. Ada beberapa jenis website builder yang bisa kamu gunakan, seperti:

  • WordPress
  • GoStore
  • Storelogy
  • Shopify
  • Wix
  • Squarespace

Manfaatkan Media Sosial untuk Promosi dan Pemasaran

Tidak hanya membuat website saja, kamu juga bisa menggunakan media sosial sebagai media promosi dan pemasaran kue. Cara ini cukup efektif untuk memangkas biaya karena kamu tidak perlu menyewa tempat dan bisa menggunakan tempat yang sudah ada. 

Tidak hanya itu, cara ini pun sudah terbukti cukup ampuh dalam memasarkan produk kuliner seperti kue. Contoh media sosial yang bisa digunakan untuk promosi dan pemasaran diantaranya Shopping, Facebook Marketplace, serta Google for Retail.

Pakai dengan Jasa Pesan Antar

Saat ini, bisnis kue yang memiliki jasa pesan antar memiliki nilai tambah di mata para pelanggan. Pasalnya, layanan ini akan sangat memudahkan para pelanggan untuk bisa memesan kue kamu kapan pun ia menginginkannya tanpa harus repot-repot datang ke store.

Beberapa contoh layanan yang menyediakan jasa ini antara lain seperti GoFood, ShopeeFood, dan GrabFood. Kamu bisa mencoba mendaftarkan bisnis kuemu disana agar bisa ditemukan oleh para pelanggan dengan lebih mudah. 

Bekerja Sama dengan Influencer

Di masa kini, influencer memiliki peran yang sangat berpengaruh terhadap daya beli masyarakat pada suatu produk. Setiap produk yang mereka review, biasanya akan membuat para followers-nya terpikat dan tertarik untuk ikut mencoba produk tersebut. 

Melihat hal ini, tentu kamu juga harus memanfaatkannya dengan menjalin kerja sama bersama para influencer. Caranya yaitu dengan menggunakan cara endorsement.

Endorsement merupakan salah satu strategi marketing yang dilakukan dengan cara meminta bantuan kepada para opinion leader di medsos untuk mempromosikan produk maupun jasa yang kita jual. 

Biasanya, mereka memiliki jumlah followers yang tidak sedikit dan impression yang cukup dalam menghadirkan konten di media sosial. Namun, jika ingin menggunakan strategi ini kamu harus mencari terlebih dahulu influencer yang sesuai dengan bisnis yang ingin kamu tawarkan. Setelah itu, sesuaikan anggaran promosi yang kamu miliki dengan rate card yang ditawarkan oleh para influencer

Promosikan dengan Cara yang Unik

Strategi yang satu ini bisa membantu untuk mendatangkan konsumen agar tertarik dengan kue yang kamu jual. Namun, dalam hal ini kreatifitas kamu sangat menentukan tingkat keberhasilannya. Jika kurang ahli dalam promosi, kamu juga bisa bekerja sama dengan sosial media spesialis, atau jasa lainnya yang sesuai dengan strategi tersebut.

Itu strategi melipatgandakan omset bisnis kue yang bisa kami paparkan untuk kamu. Jangan lupa untuk selalu menjaga rasa kue yang kamu buat agar tetap enak. Ini bisa membantu mereka yang telah membeli kuemu sebelumnya untuk repeat order kembali.


Bank digital hadir untuk pelaku UKM, freelancers, dan online sellers di Indonesia. 

Urus segala keperluan bisnis dan keuangan pakai KoinWorks NEO. Kemudahan berbagai layanan seperti bebas biaya transfer antar bank dan pinjaman modal tanpa agunan untuk bisnismu hanya dengan satu aplikasi! 

Lihat juga berbagai panduan dan informasi bisnis hanya di KoinWorks.

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.