Pilihan Jenis Produk yang Wajib Ada dalam Bisnis Sabun Organik

Pilihan Jenis produk yang Wajib Ada dalam Bisnis Sabun Organik

Gaya hidup masyarakat yang mulai peduli dengan lingkungan, membuat bisnis sabun organik punya peluang keuntungan yang besar. Bagi kamu yang ingin memulai usaha sabun rumahan (handmade), pastikan kamu sudah memikirkan jenis produk yang wajib ada dalam bisnis sabun organik.

Sebab pasar produk kecantikan ramah lingkungan akan semakin berkembang. Kebutuhan dan permintaan produk berbahan organik pun akan semakin meningkat. Supaya dapat menarik minat pembeli, buatlah produk yang unik. Namun tetap memberikan manfaat sesuai dengan kebutuhan konsumen

Jenis Produk yang Wajib Ada dalam Bisnis Sabun Organik 

Berbagai jenis dari produk ini bisa dilihat dari bentuk, kegunaan, dan varian wanginya. Simak penjelasannya berikut:

Bentuk Sabun Organik

Bentuk sabun biasanya terbagi jadi 3, sabun batang, cair, dan busa (foam). Menyediakan bentuk sabun yang berbeda membuat pembeli bisa memilih sesuai dengan kesukaan konsumen. Masing-masing bentuk sabun juga memiliki keunggulan yang berbeda-beda.

Sabun Batang

Bentuk sabun yang paling umum adalah sabun batang. Orang-orang menggunakan sabun batang untuk keperluan mandi sehari-hari. Dengan bentuk sabun batang kamu bisa membuat kreasi tampilan gradasi warna untuk sabun organik.

Warna sabun organik batang yang kontras dengan pola abstrak bisa membuat pembeli tertarik. Kamu juga bisa memberikan berbagai jenis warna yang jarang ada di sabun batang pabrikan.  Selain itu kamu juga dapat mencetak sabun dengan bentuk yang beragam. Mulai dari bentuk kotak, bundar, bunga, dan bentuk unik lainnya.

Sabun Cair

Selain membuat sabun organik batang, sediakan juga sabun cair dalam kemasan. Walaupun tidak memiliki tampilan unik seperti sabun yang padat, sabun cair juga mempunyai banyak peminat. Karena ada anggapan umum bahwa keunggulan sabun cair yang lebih praktis dan lebih higienis. 

Selain itu orang lebih memilih sabun cair saat pergi traveling karena mudah dibawa kemana-mana. Untuk kemasannya kamu bisa membuat botol kemasan yang menarik

Sabun Foam (Busa)

Sabun foam sebenarnya adalah sabun cair yang disimpan dalam botol dengan dispenser khusus. Membuat cairan sabun keluar jadi busa saat dipompa.

Kegunaan

Ketika membuat sabun organik tentukan juga kegunaan dari sabun yang kamu buat. Karena masing-masing jenis sabun terbuat dari komposisi bahan yang berbeda. Masing-masing jenis sabun memiliki fungsi yang berbeda, karena kondisi sensitivitas area kulit yang berbeda. 

Misalnya pada kulit wajah memiliki pH di kisaran 4.0 – 5,5. Berbeda dengan kulit tubuh yang pH nya hampir 7. Selain itu, kamu bisa memasukkan bahan yang mempunyai kegunaan khusus, contohnya untuk sabun wajah mengandung bahan yang bermanfaat untuk mengatasi jerawat mencerahkan, dan mengencangkan kulit. Sedangkan sabun mandi dibuat dengan bahan yang berfungsi untuk membersihkan kotoran dan bakteri, serta mengangkat sel-sel kulit mati.  

Untuk memulai bisnis kamu bisa mulai dengan sabun mandi (body wash). Setelah itu kembangkan lagi produk dengan membuat sabun khusus pencuci muka (facial wash), sabun pencuci tangan (hand wash). Serta sabun multifungsi, misalnya sabun untuk tangan dan mandi (hand and body wash), sabun mandi yang bisa dipakai untuk pencuci muka, atau sabun yang juga bisa dipakai jadi shampoo. 

Kebanyakan sabun organik memiliki kegunaan lebih dari satu. Selain bisa dipakai untuk mandi, sabun organik juga aman untuk membersihkan wajah. Itu karena bahan pembuatan sabun organik yang tidak menggunakan bahan kimia berbahaya, seperti Sodium Lauryl Sulfate (SLS). Yaitu detergen yang umumnya ada pada sabun pabrikan.

Supaya konsumen tidak bingung saat menggunakan produk, tetap buat kategori produk dan cantumkan apa kegunaan sabun pada kemasan.  Apakah sabun mandi, pencuci tangan, atau sabun pencuci wajah. Tergantung fungsi dan manfaatnya.

Pilihan Wangi yang Banyak 

Komponen lain yang gak kalah penting dalam sabun adalah wangi-wangian. Aroma yang harum dan khas bisa memikat konsumen untuk membeli produk. Buatlah sabun organik dengan varian wangi yang beragam, agar pembeli leluasa memilih produk sesuai dengan aroma kesukaan mereka. Misalnya sabun dengan aroma buah, bunga, kayu dan citrus (lemon dan serai). 

Untuk pilihan tambahan, kamu bisa membuat sabun yang fragrance free atau unscented yaitu sabun yang tidak ditambahkan bahan pengharum di dalamnya. Aroma yang muncul dari sabun unscented berasal dari bahan baku alami untuk membuat sabun dan seringkali wanginya tidak terlalu kuat. 

Sabun unscented diperuntukkan bagi konsumen yang memiliki masalah kulit sensitif atau tidak tahan dengan aroma yang terlalu menyengat. 

Produk Pilihan Tambahan

Selain jenis produk yang wajib ada dalam bisnis sabun organik seperti sabun mandi dan sabun pencuci muka, kamu bisa mengembangkan produk kategori lainnya. Misalnya produk homecare dan skincare.  

Kamu juga bisa menyediakan Castile Soap yaitu sabun multifungsi dengan banyak kegunaan. Castile soap terbuat dari minyak zaitun sebagai bahan dasar dan tidak ada tambahan bahan sintetis lainnya. Sabun ini memiliki kegunaan untuk membersihkan badan, sebagai detergen untuk membersihkan rumah, bahkan bisa jadi sabun mandi untuk hewan peliharaan. Castile soap biasanya dijual dalam jumlah banyak dalam kemasan jeriken. 

Bisnis sabun organik memiliki peluang besar seiring dengan semakin tingginya minat konsumen terhadap produk ramah lingkungan. Jenis produk yang wajib ada dalam bisnis sabun organik setidaknya harus memenuhi kebutuhan dasar pembeli akan sabun.

Kamu bisa mulai dengan membuat sabun mandi batang. Setelah itu baru kembangkan jenis produk lain yang bisa menarik minat pembeli.


Bank digital hadir untuk pelaku UKM, freelancers, dan online sellers di Indonesia. 

Urus segala keperluan bisnis dan keuangan pakai KoinWorks NEO. Kemudahan berbagai layanan seperti bebas biaya transfer antar bank dan pinjaman modal tanpa agunan untuk bisnismu hanya dengan satu aplikasi! 

Lihat juga berbagai panduan dan informasi bisnis hanya di KoinWorks.

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.