Penting Untuk Diketahui, Ini 4 Tipe Bisnis yang Memiliki Masa Depan Cerah

tipe bisnis masa depan cerah

4 Tipe Bisnis yang Memiliki Masa Depan Cerah – Perkembangan zaman berlangsung dengan sangat cepat. Banyak ide-ide baru bermunculan yang sedang diproduksi secara cepat di seluruh dunia.

Bahkan kebanyakan dari hal tersebut berpotensi mengubah kehidupan untuk generasi masa depan. Contohnya; apakah Anda pernah membayangkan bahwa saat ini Anda akan memiliki smartphone yang dapat digunakan untuk banyak hal, namun tetap dengan mudah dapat dibawa kemana-mana?

Baca Juga: 5 Kesalahan Bisnis yang Harus Dihindari Para Pebisnis UKM

Pernahkah Anda membayangkan kemajuan yang telah terjadi saat ini dalam hal teknologi, dimana dahulu kala Anda perlu membawa telpon genggam yang memiliki ukuran besar, dan hanya dapat dipergunakan untuk sekedar mengirim pesan melalui sms dan telpon saja?

Saat ini, raksasa bisnis seperti Apple dan Samsung menjadi bisnis yang paling sukses dalam urusan smartphone.

Hal ini tentunya karena kemampuan kedua perusahaan ini yang dapat memiliki pandangan kedepan mengenai perkembangan teknologi yang akan dan memang sungguh berlangsung saat ini.

Baca Juga: Ingin Bisnis Semakin Menguntungkan? Lakukan 5 Tips Ini Agar Penjualan Bisnis Online Meningkat

Dalam hal ini, semakin Anda mampu melihat peluang di masa depan, semakin besar tingkat kesuksesan yang akan Anda dapatkan dalam bisnis yang ingin Anda jalankan.

Lalu, apa sajakah sesungguhnya tipe bisnis saat ini yang diperkirakan memiliki masa depan yang cerah?

Berikut adalah beberapa bisnis yang dapat Anda jalankan mulai dari sekarang, karena bisnis-bisnis ini diperkirakan akan menjadi trend dalam 12 sampai 18 bulan kedepan.

4 Tipe Bisnis yang Memiliki Masa Depan Cerah

1. Virtual Reality

Tipe Bisnis

Tipe bisnis yang pertama adalah virtual reality. Saat ini industri virtual-reality mulai mendapatkan perhatian lebih dari pasar. Industri bisnis ini memiliki momentum yang lebih baik di tahun 2016.

Baca Juga: Fenomena Fidget Spinner dan Teknik Viral Marketing

Para ahli percaya bahwa industri ini kemungkinan besar akan melanjutkan hasil positifnya dalam waktu dekat – dengan proyeksi pendapatan sekitar $ 4,6 miliar pada tahun 2017.

Pengembangan inovasi yang dapat Anda berikan dalam sektor industri virtual reality akan membuat Anda mampu meraup banyak keuntungan dalam waktu dekat.

2. Terjemahan dan Interpretasi

terjemahan - translate - translation

Sebuah survey mengatakan bahwa saat ini setidaknya ada lebih dari 100 perusahaan asing berada di Indonesia.

Baca Juga: Mau Membuat Feedback Negatif Menjadi Profit? Baca Tips Berikut!

Di sisi lain, perkembangan bisnis juga terus berkembang kearah global sehingga sangat meningkatkan kebutuhan akan penggunaan lebih banyak bahasa.

Seiring penggunaa lebih banyak bahasa dan budaya yang dibutuhkan dalam dunia profesiaonal, pekerjaan di bidang pendukung industri ini diproyeksikan meningkat 30 persen pada tahun 2024.

3. Teknologi Drone

teknologi drone

Tipe bisnis yang ketiga adalah teknologi drone yang memenuhi beragam kebutuhan beberapa industri, termasuk infrastruktur, pertambangan dan transportasi. Industri ini memiliki pasar yang berkembang diperkirakan senilai dengan $ 127 miliar.

Baca Juga: Hindari Bermain Aman, Ini 4 Hal yang Harus Dihindari dalam Mengembangkan Bisnis

Jika Anda memutuskan untuk berinvestasi di sektor ini, pertimbangkan untuk memilih perusahaan publik. Perlu diketahui bahwa perusahaan drone besar seperti Go Pro baru-baru ini mengalami masa-masa sulit di pasar saham.

Alih-alih memilih produsen populer, ambil keuntungan dari menempatkan uang Anda untuk berinvestasi kepada teknologi dan komponen drone.

Baca Juga: 6 Alasan Mengapa Sebaiknya Anda Tidak Memberikan Diskon Terlalu Berlebihan

Salah satu contohnya adalah Ambarella, yang mengkhususkan diri dalam memproduksi chip video yang dapat digunakan tanpa bantuan manusia.

4. Segala Sesuatu yang Organik

bahan organik - makanan organik - makanan sehat

Warga sipil dan para pemilik bisnis semakin sadar akan penghijauan yang harus dilakukan. Bisnis memiliki peran yang jauh lebih besar untuk dalam hal ini, karena masyarakat cenderung bersifat mengikuti.

Baca Juga: Bisnis Semakin Laris, Begini 4 Cara Membuat Konsumen Terus Mengingat Bisnis Anda

Jika tren metode bisnis ramah lingkungan ini terus berkembang, maka industri jenis ini akan menjadi tempat investasi yang baik.

Saat ini banyak sekali bermunculan perusahaan-perusahaan yang mulai memfokuskan dirinya untuk membangun segala sesuatu yang bersifat organik.

Hal ini tentunya juga dipacu melalui gaya hidup masyarakat perkotaan yang sangat membutuhkan sesuatu yang dapat membuat mereka tetap sehat ditengah padatnya pekerjaan.

Baca Juga: Apa Itu Platform eCommerce dan Fungsinya?

Nah, itulah tadi 4 tipe bisnis yang dapat Anda pertimbangkan untuk dilakukan. Diperkirakan keempat jenis bisnis tersebut akan memiliki momentum kesuksesan yang lebih lagi di tahun depan.

Namun, Anda perlu ingat bahwa membangun bisnis tetap membutuhkan usaha dan kerja keras jika sungguh ingin bisnis yang Anda miliki dapat berhasil. Anda akan memerlukan waktu dan perjuangan yang panjang.

Ketika perkembangan bisnis Anda mencapai titik stagnan, coba analisa kembali apa kira-kira yang membuatnya menjadi stagnan.

Dari sekian banyak kendala, kurangnya modal usaha untuk berinovasi atau pun mencoba variasi baru menjadi permasalahannya.

Bila demikian, itu artinya Anda membutuhkan modal usaha untuk bisa terus mengembangkan bisnis Anda. Dewasa ini, setiap pebisnis memiliki banyak sekali pilihan, mulai dari lembaga tradisional maupun peer to peer lending seperti KoinWorks.

Yang pasti, semakin bisnis Anda berkembang, semakin Anda membutuhkan modal usaha untuk terus berkembang, terutama yang menyangkut soal ekspansi.

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.