Kesalahan Bisnis Cuci Mobil, Sepele Tapi Bikin Rugi

Kesalahan Fatal Bisnis Cuci Mobil

Pemilik kendaraan mobil semakin hari terus bertambah. Maka, membuka peluang bagi bisnis cuci mobil. Namun, sebelum memulainya, kamu harus mengetahui kesalahan fatal yang sering terjadi dalam bisnis cuci mobil.

Sehingga, kamu mampu mengambil tindakan pencegahan agar kesalahan tersebut tidak terjadi. Dengan demikian, munculnya kerugian di masa mendatang dapat kamu tekan seminimal mungkin.

Kesalahan dalam Bisnis Cuci Mobil

Berikut ini kesalahan dalam bisnis cuci mobil yang harus kamu hindari, yaitu:

Lokasi Tidak Mudah Dijangkau

Kesalahan pertama dalam bisnis cuci mobil, yaitu memilih lokasi yang tidak mudah pelanggan jangkau. Misalnya, di pedesaan yang akses jalannya sulit.

Jika kamu memilih lokasi yang salah, pelanggan enggan untuk mencuci mobilnya di kamu. Sehingga, kondisi ini akan berdampak pada keberjalanan bisnis serta sangat mungkin terjadi kebangkrutan.

Nah, agar kamu tidak rugi, tentu ada beberapa kriteria pemilihan lokasi untuk bisnis cuci mobil, yaitu tepat dan strategis. Tepat maksudnya tidak banyak pesaing, sedangkan strategis yaitu akses mudah oleh target pasar.

Misalnya, pilih lokasi di dekat jalan yang sering dilalui oleh kendaraan. Sebagai alternatif, kamu juga bisa memilih lokasi cuci mobil berdekatan dengan tempat bisnis yang masih berhubungan dengan kendaraan. Sebagai contoh, bengkel mobil atau SPBU.

Pemilihan Alat dan Bahan

Kesalahan berikutnya dalam bisnis cuci mobil yang terlihat sepele, tapi bisa merugikan, yaitu pemilihan alat dan bahan. Bisa dikatakan alat dan bahan merupakan inventaris penting dalam bisnis yang mampu mendukung kesuksesan.

Jika alat yang kamu pilih tidak memiliki kualitas yang baik, selain pelanggan tidak puas, juga akan memungkinkan kamu harus sering menggantinya. Sehingga, perlu perencanaan matang untuk memilih alat-alat yang akan digunakan.

Misalnya, alat-alat standar yang dibutuhkan hidrolik, hand pole, sampo khusus, vacuum cleaner, lap, ember, selang air, dan lainya. Nah, untuk menghindari lecet pada mobil, kamu bisa memilih shampo touchless.

Pastikan saat membelinya, ada garansi yang cukup lama, agar bila terjadi kerusakan, kamu bisa mengklaim masa garansi tersebut. Dengan demikian, kamu bisa menekan kerugian yang muncul dari alat dan bahan yang tidak berkualitas.

Kurangnya Promosi

Ternyata, meski lokasi yang kamu pilih sudah strategis dan alat-alat yang digunakan berkualitas bukan berarti kesalahan lain tidak muncul. Kurangnya promosi juga merupakan kesalahan fatal dalam bisnis cuci mobil.

Promosi atau pemasaran produk atau jasa adalah langkah penting yang harus kamu lakukan untuk mengenalkan sekaligus menarik pelanggan. Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk memikat hati pelanggan.

Misalnya, memberikan diskon di hari-hari tertentu, kupon cuci mobil gratis, penawaran kartu membership dengan keuntungan yang berlipat, dan sebagainya.

Cara-cara di atas merupakan strategi untuk mempertahankan pelanggan lama. Supaya mereka kembali menggunakan jasa cuci mobil yang kamu sediakan. Sedangkan, untuk menarik pelanggan baru dengan jangkauan yang lebih luas, kamu bisa memanfaatkan website bisnis seperti Mobiklin.

Dengan adanya website yang berisi informasi terkait jasa yang disediakan, mereka juga menyediakan fitur Blog yang mengandung konten-konten informatif untuk pelanggan.

Di samping itu, manfaatkan juga media sosial sebagai sarana promosi produk. Mobiklin menggunakan Instagram untuk menarik pelanggan lebih banyak dengan menghadirkan konten testimoni, aktivitas saat mencuci mobil, dan sebagainya.

Keamanan Lingkungan Sekitar

Meski terlihat sepele, keamanan lingkungan sekitar juga harus menjadi prioritas. Bisnis cuci mobil tentu akan menghasilkan limbah air sabun dan munculnya kebisingan. 

Oleh karena itu, kamu perlu melakukan pendekatan dengan masyarakat sekitar, agar terjalin hubungan yang harmonis. Sehingga, bisnis cuci mobil yang kamu kelola memiliki lingkungan yang aman dan saling menjaga satu sama lain. 

Skill Tenaga Kerja

Kesalahan yang sering terjadi dalam bisnis cuci mobil berikutnya adalah kurangnya skill yang tenaga kerja miliki. Padahal ini merupakan bisnis jasa dimana kemampuan karyawan merupakan poin yang krusial.

Tenaga kerja harus mampu mengoperasikan alat-alat yang ada serta mencuci mobil dengan baik. Di samping itu, sisi soft skill juga tak kalah penting. Respon atau reaksi karyawan terhadap pelanggan harus dijaga dengan baik.

Jika ada pelanggan yang protes dan memberikan keluhan, dengarkan dengan seksama, kemudian jawab keluhan tersebut secara baik-baik. Sehingga, pelanggan tidak enggan untuk datang kembali.

Pada dasarnya, tenaga kerja merupakan perantara yang dapat membangun kepercayaan dan loyalitas antara pelanggan dan bisnis cuci mobil milikmu.

Tidak Tersedia Fasilitas Tambahan

Selain kelima kesalahan di atas, kesalahan yang terlihat sepele, namun berperan penting dalam kelangsungan bisnis cuci mobil adalah tidak tersedianya fasilitas tambahan.

Saat menunggu mobil, tentu pelanggan akan merasa bosan. Nah, manfaatkan kesempatan ini untuk menarik hati mereka menjadi pelanggan tetap. Misalnya, kamu menyediakan air minum gratis, tempat tunggu yang nyaman untuk bersantai, serta minuman lain yang berbayar.

Selain itu, kamu bisa menjalin kerjasama dengan coffee shop dengan sistem bagi hasil. Cara ini bisa membuat pelanggan suka dengan tempat cuci mobil milikmu.

Sekarang ini tren tempat cuci mobil yang didalamnya ada coffee shop sudah banyak yang melakukannya. Misalnya, Cozy Carwash and Coffee Corner yang beralamat di Yogyakarta.

Tak hanya tersedia coffee shop, tapi free wifi, family friendly, tersedia ruang merokok, dan tempat yang instagramable untuk foto-foto.

Tidak Melakukan Evaluasi Rutin

Evaluasi rutin berperan penting juga lho untuk kemajuan bisnis cuci mobil. Jika melewatkan evaluasi, tentu ini merupakan kesalahan yang fatal. Sebab, kamu tidak bisa menilai dan intropeksi tentang jalannya bisnis.

Dengan adanya evaluasi rutin, kamu bisa mempertimbangkan strategi bisnis yang sudah kamu jalankan serta menyusun rencana baru yang akan berdampak besar bagi perkembangan bisnis cuci mobil.

Siap Hindari Kesalahan dalam Bisnis Cuci Mobil?

Demikianlah, kesalahan dalam bisnis cuci mobil yang terlihat sepele tapi berdampak besar bagi keberlangsungan bisnis. Oleh karena itu, sebelum terkena akibatnya, sebisa mungkin hindari kesalahan yang sering terjadi di atas. Sehingga, kamu bisa fokus menyusun strategi yang tepat untuk mengembangkan bisnis.


Untuk para pelaku usaha kecil dan menengah, online sellers, dan freelancers. Kamu bisa lihat artikel lainnya di KoinWorks untuk dapatkan insight positif bagaimana cara berbisnis!

Nikmati kemudahan transaksi bisnis dan keuangan kamu dalam satu aplikasi hanya di KoinWorks NEO!

Dapatkan berbagai informasi seputar lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Panduan Bisnis untuk Usahamu
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
[Download Ebook] 7 Tanda Bisnis Kamu Butuh Pinjaman Usaha
Strategi Bisnis Untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
[Download Ebook] Strategi Bisnis untuk Raih Untung Maksimal di Ramadan 2022
Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial ebook cover
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
[Download Ebook] Kiat Cerdas Mencapai Kebebasan Finansial
E-Book Gratis

Bacaan pilihan untuk kamu, para pejuang mimpi

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.