Berdasarkan situs Folajomi Ballo, 82% konsumen dengan ikatan emosi yang tinggi akan selalu membeli produk melalui brand tersebut. Fakta tersebut menunjukkan bahwa memiliki ikatan emosional adalah cara meningkatkan loyalitas konsumen. Lantas, bagaimana cara membangun ikatan emosi dengan konsumen bisnis kosmetik?
Daftar Isi
Cara Membangun Ikatan Emosi dengan Konsumen
Menurut Harvard Business Review, ikatan emosi dengan konsumen jauh lebih berharga dibandingkan dengan kepuasan konsumen. Berikut adalah cara membangun ikatan emosi dengan konsumen bisnis kosmetik yang dapat kamu lakukan:
Bagikan Cerita
Cerita adalah alat yang sangat efektif untuk membangkitkan emosi manusia. Karena itu, membagikan cerita atau storytelling memiliki peran yang sangat bermanfaat dalam praktik marketing.
Storytelling dalam marketing sendiri akan menggunakan sebuah cerita untuk mengkomunikasikan pesan dan mempengaruhi konsumen. Tujuannya adalah untuk membangun hubungan, meningkatkan loyalitas, hingga membuat brand lebih menonjol.
Beberapa contoh storytelling yang dapat kamu gunakan untuk menjalin ikatan emosi dengan konsumen adalah brand stories atau customer stories. Misalnya, kamu membuat brand stories untuk membagikan pengalaman serta nilai-nilai yang ada dalam brand pada pelanggan.
Maka, contoh cerita yang bisa kamu buat adalah tentang sejarah hingga keunikan dari bisnis kosmetik kamu. Seperti bagaimana awal mulai kamu memulai atau memiliki keinginan untuk membuat brand kosmetik sendiri? Lalu, bagaimana perjalanan dan perjuangan yang harus kamu lalui untuk membangun bisnis tersebut?
Brand kosmetik yang melakukan storytelling jenis ini dan bisa menjadi inspirasi kamu adalah Pley Beauty.
Sedangkan contoh customer stories umumnya dapat berupa testimoni yang menceritakan pengalaman atau perjalanan konsumen ketika menggunakan produk. Kamu bisa memperlihatkan testimoni atau review dari konsumen melalui media sosial atau website.
Contoh brand yang menggunakan strategi storytelling ini adalah Innisfree dan BLP Beauty.
Pahami Kebutuhan Konsumen
Cara membangun ikatan emosi selanjutnya adalah dengan memahami kebutuhan konsumen bisnis kosmetik. Kamu bisa mencoba untuk bertanya dan mendengarkan pendapat konsumen secara langsung.
Misalnya, kamu bertanya tentang apa yang menjadi masalah mereka atau solusi apa yang mereka butuhkan. Sehingga, kamu bisa memahami kebutuhan dan keinginan konsumen untuk menciptakan produk serta layanan yang sesuai.
Agar dapat mendapatkan feedback tersebut, kamu bisa menggunakan platform survei. Contohnya adalah Survey Monkey dan Hotjar. Melalui cara ini, secara tidak langsung kamu akan menunjukkan perhatian pada konsumen, sehingga mereka akan merasa terlibat dan dihargai.
Perkuat Eksistensi di Media Sosial dan Ciptakan Interaksi
Salah satu cara agar brand kamu memiliki awareness yang kuat dan menjadi top of mind konsumen adalah dengan perkuat eksistensi brand melalui media sosial. Jika kamu ingin brand dikenal melalui media sosial, kamu membutuhkan komitmen dan konsistensi untuk menarik perhatian audiens menggunakan berbagai konten.
Agar kamu bisa menjadi konsistensi tersebut, kamu bisa membuat social media plan. Misalnya, di Instagram kamu ingin mengunggah konten setidaknya empat kali dalam seminggu. Lalu, di TikTok kamu ingin mengunggah konten dua kali dalam seminggu. Kontennya sendiri dapat berupa foto atau video produk, testimoni, bahkan promo.
Lalu, kamu bisa membuat content calendar untuk mempermudah kamu mengingat jadwal tersebut. Sekarang ini kamu juga dapat dengan mudah mendapatkan template content calendar di berbagai platform, sehingga kamu tidak perlu membuatnya secara manual. Salah satu website yang menyediakan template gratis adalah Hubspot.
Media sosial juga akan membantu kamu untuk menciptakan interaksi serta ikatan emosi dengan konsumen bisnis kosmetik. Interaksi tidak hanya dapat dibangun secara offline seperti layanan customer service di toko dan sebagainya. Namun, juga dapat kamu bangun melalui media sosial.
Misalnya, kamu dapat membangun interaksi ketika konsumen menghubungi kamu melalui media sosial untuk mencari tahu informasi yang lebih jelas tentang produk kosmetik. Maka, berikan tanggapan secepat mungkin dengan jawaban yang bisa menjawab masalah mereka.
Kamu juga harus dengan sabar menjawab setiap komentar ataupun komplain yang dibuat konsumen dengan ramah dan positif. Sehingga, konsumen merasa perasaan dan keluhan mereka penting untuk didengar.
Agar dapat menjaga interaksi serta memberikan setiap tanggapan secara tepat dan cepat, kamu bisa mempekerjakan seorang admin media sosial. Rata-rata gaji admin media sosial sendiri adalah sekitar Rp2.500.000,00-Rp3.500.000,00.
Lakukan Empathy Marketing
Cara membangun ikatan emosi dengan konsumen bisnis kosmetik terakhir adalah dengan menggunakan empathy marketing. Sesuai dengan namanya, strategi marketing ini akan menggunakan empati untuk menarik perhatian dan agar dapat terhubung dengan konsumen.
Strategi yang satu ini juga menjadi salah satu cara untuk meningkatkan citra serta membuat brand atau bisnis kamu memiliki value yang lebih baik dari kompetitor. Umumnya, emphaty marketing akan membuat orang merasa telah mengambil bagian dalam gerakan sosial untuk mengatasi suatu isu tertentu.
Misalnya, kamu menjalankan bisnis yang bergerak dalam bidang kecantikan. Sebagai peringatan Hari Anak Nasional, maka kamu bisa menyumbangkan 100 peralatan sekolah dan seragam untuk anak-anak tidak mampu. Contoh brand yang melakukan hal serupa dengan memberikan sumbangan penangan Covid-19 adalah Wardah.
Contoh lain adalah dengan menciptakan produk yang eco friendly dan cruelty free untuk menunjukkan kepedulian brand pada lingkungan dan hewan. Brand yang menggunakan strategi ini adalah SASC dan Rose All Day.
Kamu Sudah Siap Membangun Ikatan Emosi dengan Konsumen?
Itulah cara membangun ikatan emosi dengan konsumen bisnis kosmetik. Konsumen dengan ikatan emosi yang tinggi akan meningkatkan angka pembelian produk, kunjungan, serta secara tidak langsung akan melakukan marketing mulut ke mulut. Karena itu, strategi di atas penting untuk kamu aplikasikan.
Lihat berbagai strategi tepat dan efisien untuk bisnis kosmetik kamu.
Bank digital khusus UKM pertama di Indonesia hadir untuk bantu segala keperluan bisnis dan keuangan kamu.
Kemudahan berbagai layanan seperti bebas biaya transfer antar bank dan pinjaman modal tanpa agunan untuk bisnismu hanya dengan KoinWorks NEO!