14 Tips Pitch Deck Bagi Calon Pendiri Startup

Ikuti Tips Sukses Investasi Ini Agar Lebih Menguntungkan

14 Tips Pitch Deck Bagi Calon Pendiri Startup – Setiap pengusaha yang akan melakukan presentasi di depan investor, harus sudah terbiasa dengan slide berjumlah 10-14 halaman dimana ini menjadi ciri khas dari pitch deck kepada investor. Maka, yang menjadi pertanyaan bukanlah soal pinjaman cepat atau lainnya karena kamu, dengan pitch deck, harus mampu untuk melihat bagaimana caranya agar investor tertarik dari pitch deck yang kamu sampaikan.

Berikut 14 tips pitch deck menurut Malcolm Lewis, seorang serial entrepreneur;

14 Tips Pitch Deck Bagi Calon Pendiri Startup: Apa yang Perlu Disiapkan dalam Presentasi?

1. Cover Slide

Di sini, kamu akan memberikan gambaran singkat tentang perusahaan yang akan kamu bangun bersama investor. Tambahkan beberapa testimoni bila perlu.

Lengkapi dengan berbagai gambar menarik yang mendukung poin yang akan kamu sampaikan. Kamu hanya butuh 10 detik pertama untuk membuat investor tertarik dan mendapatkan 20 menit perhatian selanjutnya.

2. Summary Slide

Di dalam ringkasan ini berisi;

  • visi
  • misi
  • produk
  • target pasar
  • penekanan peluang bisnis
  • cara meminimalisir risiko pasar dan produk termasuk eksekusi

Berikan data dan informasi yang mendukung. Ini bertujuan untuk memberikan informasi di awal sehingga investor tidak harus menunggu sampai slide terakhir.

3. Problem Slide

Slide ini berupa masalah yang harus kamu uraikan secara jelas dan detail sehingga akan membuat investor merasakan bagaimana target pasar mengalami masalah yang sangat membutuhkan solusi.

4. Solution Slide

Berisi tentang solusi yang ditawarkan secara tepat dan akurat baik solusi dalam hal situs, aplikasi, software atau lainnya. Hal yang penting adalah menggunakan bahasa yang mudah dimengerti. Berikan manfaat apa yang akan konsumen dapatkan sehingga mereka membutuhkan solusi yang kamu tawarkan. Jangan lupa bahwa produk yang menjadi solusi harus user friendly dan mudah digunakan.

https://koinworks.com/blog/koinsehat-solusi-pembiayaan-kesehatan-yang-mudah-dan-murah-dari-koinworks/

5. Product Slide

Kamu akan menjelaskan produk kamu secara singkat termasuk cara menggunakan produk tersebut. Berikan screenshot yang menggambarkan tentang cara pakai produk. Jika dalam bentuk video, pastikan singkat saja. Slide ini merupakan kesempatan yang baik untuk menawarkan teknologi dan inovasi apa yang kamu terapkan pada produk.

6. Business Model Slide

Slide ini berisi bagaimana kamu akan melakukan monetisasi. Ada investor tipe umum yang suka pendapatan aktif dimana pelanggan membayar ada juga yang pasif dengan pendapatan dari iklan dan afiliasi. Jelaskan bisnis model utama untuk mendapatkan pemasukan yang potensial. Sertakan bukti bahwa pelanggan yang menggunakan produk mau membayar. Ini menunjukkan produk dibutuhkan.

7. Market Opportunity Slide

Pasar adalah target untuk menjual produk. Investor biasanya suka analisis pasar berupa top-down dan bottom-up.

8. Competition Slide

Jangan sampai kamu mengatakan bahwa produk tidak memiliki kompetitor. Hal ini bukan membuktikan pasar yang lebar melainkan menunjukkan produk tidak laku. Kemukakan siapa saja kompetitornya sehingga kamu akan terlihat lebih kredibel dan rasional.

9. Growth Slide

Investor ingin kamu memiliki kemampuan bagaimana mengeksekusi produk sehingga produk kompetitif yang baru muncul nantinya akan mendominasi pasar secara global. Di sinilah pentingnya sebuah data, rencana serta tahapan eksekusi uang detail. Ada tiga hal yang harus disampaikan dengan detail yakni akuisisi pasar, rentensi pasar dan juga inovasi produk.

10. Traction Slide

Slide ini bisa dikatakan paling penting di dalam pitch deck yang kamu buat. Sampaikan tiga aspek risiko yang harus dijelaskan singkat dan detail seperti risiko pasar, risiko eksekusi dan risiko produk.

11. Financial Slide

Isi slide ini adalah perkiraan tentang pendapatan, biaya serta pengeluaran selama 3 tahun ke depan. Jumlahnya sebaiknya rasional juga memberikan keuntungan rasional. Terlalu besar atau kecil tidak akan menarik perhatian.

12. Team Slide

Tampilkan siapa saja tim kamu dimana ada CTO, COO serta CMO termasuk staf pendukung lain.

13. Funding Slide

Inilah saatnya mendapatkan dana pinjaman. Berikan anggaran dana untuk 1 tahun pertama yang dibagikan kepada operasional baik teknis maupun non teknis. Jelaskan bagaimana modal akan membuat bisnis berjalan.

14. Summary Slide (Terakhir)

Berisi kesimpulan dari semua point di slide yang kamu buat. Pastikan hanya poin-poin singkat saja.

Ingat, sebelumnya, kamu juga perlu tahu bahwa investor menginginkan keuntungan yang kamu berikan. Jadi bukan hanya seperti mendapatkan pinjaman cepat kemudian tidak memberikan imbalan yang mereka inginkan. Mereka hanya akan memikirkan dua hal yakni Return atau pendapatan kembali dan Risk atau risiko yang kemungkinan mereka dapatkan.

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.