Mengenal Fellexandro Ruby dan Perjalanan Kariernya

Fellexandro Ruby

Seperti apa lika-liku perjalanan karier Fellexandro Ruby? Cari tahu, yuk!

Bagi kamu yang pernah dengar podcast Thirty days of Lunch atau baca buku You Do You, pasti sudah tidak asing dengan sosok Fellexandro Ruby.

Beliau merupakan seorang creativepreneur yang pernah memberikan speech di acara TEDxYouth, lho.

Latas, seperti apa kisah perjalanan karier Fellexandro Ruby?


Siapakah Fellexandro Ruby?

Fellexandro Ruby atau yang akrab disapa Ruby merupakan seorang creativepreneur, penulis, serta content creator.

Sebelum aktif menjadi seorang content creator, Ruby telah menjajal beragam pekerjaan berbeda, lho. Tujuannya untuk menemukan pekerjaan terbaik versinya sesuai dengan konsep ikigai asal Jepang.

Apa itu ikigai?

Singkatnya, ikigai adalah proses pencarian makna atau passion dalam hidup, termasuk pekerjaan.

Ruby menerapkan konsep ini untuk menjalankan bisnisnya tanpa meninggalkan passion-nya untuk berbagi manfaat melalui karya berupa buku atau konten-konten edukasi di media sosial.

Informasi yang dibagikannya pun beragam, bisa tentang life hack, bisnis, dan keuangan.


Perjalanan Karier Fellexandro Ruby untuk Menemukan Passion

Menjajal beragam pekerjaan tentu bukanlah hal yang mudah, terdapat proses panjang yang telah dilaluinya.

Keputusan menjajal berbagai pekerjaan diakui Ruby untuk mewujudkan keinginannya, yaitu membuat pekerjaan yang sempurna versi dirinya sendiri.

Berikut pekerjaan yang pernah Ruby coba.


Pekerja Kantoran

Fellexandro Ruby mengawali kariernya sebagai pekerja kantoran di industri alat berat. Namun, Ruby merasa tidak cocok dengan budaya kerja kantoran dan memutuskan untuk mengundurkan diri.

Akhirnya, Ruby pun memutuskan untuk mencoba membangun usahanya sendiri. Mulai dari membuat usaha event organizer, musisi, bahkan menjadi blogger dan fotografer yang melambungkan namanya di industri food and beverage.


Memilih Menjadi Entrepreneur

Karier Ruby sebagai seorang entrepreneur dimulai melalui blog yang bernama Wanderbites. Melalui blog tersebut, Ruby menyalurkan kemampuan yang dimilikinya, yaitu bercerita dan mengambil gambar makanan.

Seiring berjalannya waktu, Ruby terpikir akan keinginan yang lebih besar, yaitu membawa kemampuan tersebut ke ranah yang lebih besar.

Hingga akhirnya ia berhasil mentransisi Wanderbites menjadi digital agency dengan sangat smooth dan organik.

Mengapa kepikiran untuk mengembangkan blog menjadi agensi?

Karena Ruby melihat adanya perubahan pasar dalam penggunaan media sosial dan merasa ini adalah sebuah peluang yang bagus. Terbukti beberapa produk makanan dan minuman, seperti Sariwangi, Kecap Bango, Indomie, serta Harvest Cakes mempercayakan Wanderbites sebagai digital strategist.

Tidak hanya Wanderbites, saat ini Fellexandro Ruby juga memiliki dua bisnis lainnya, yaitu MentorGue dan Impact Factory.

MentorGue adalah aplikasi belajar mandiri yang merangkum intisari buku terbaik dunia dalam bentuk text atau audiobook. Cocok banget buat kamu yang super sibuk dan tidak punya banyak waktu untuk membaca buku.

Sementara Impact Factory merupakan bisnis konsultan HR.


Content Creator

Fellexandro Ruby merupakan seorang yang eksperimental. Namun, bukan berarti tiap keputusan dibuat tanpa pertimbangan matang.

Baginya, mengatur target berupa berapa lama coba ini-itu dan mengetahui hipotesis yang mau di tes merupakan suatu hal yang penting ketika akan mencoba bisnis baru.

Itu juga yang ia terapkan ketika mencoba merambah ke dunia podcast yang ia beri nama Thirty Days of Lunch.

Podcast tersebut menyajikan kisah tentang apa yang seseorang harus tahu dan lakukan di usia 20-an tahun. Topik yang dibahas pun berkaitan dengan keuangan, investasi, strategi bisnis, hingga relationship.

Sederet narasumber dari berbagai latar belakang pun telah diundang untuk meramaikan podcast Thrity Days of Lunch, mulai dari Najwa Shihab, Gary Vee,  dan Achmad Zaky.

Harapannya, podcast tersebut dapat mengedukasi pendengar berusia 20-an tahun untuk mengembangkan life skills mereka.

Ruby juga aktif menularkan semangat terus belajar melalui media sosial instagram dan YouTube dengan hashtag andalannya #belajarberkaryaberbagi.

Tak hanya itu, ia juga seorang penulis buku, lho. Bahkan, bukunya yang berjudul You Do You berhasil mendapat predikat mega best seller hanya dalam kurun waktu 10 bulan setelah penerbitan.

Wah, keren banget, ya!

Nah, itulah perjalanan karier yang telah dilalui oleh Fellexandro Ruby. Semoga bermanfaat, ya!

Psst.. Ruby juga akan sharing pengalamannya di Masterclass KoinLearn, lho. Jadi, pastikan kamu pantengin KoinLearn, ya!

KoinLearn, Satu Klik untuk wujudkan potensimu!


Berkarier di bidang yang dikuasai, tentu akan membuat kita menjadi lebih enjoy menjalankannya.

Misalnya kamu merasa passion kamu menjadi seorang entrepreneur, maka jangan ragu untuk merancang bisnis yang kamu dambakan.

Tak perlu ragu soal modal, karena KoinWorks siap memberikan pinjaman modal melalui produk KoinBisnis.

Dengan KoinBisnis, kamu bisa menikmati pinjaman bisnis dengan bunga dan biaya terjangkau, yaitu mulai dari 0,75% – 1,67% per bulan dengan tenor hingga 24 bulan.

Tunggu apa lagi?

Yuk, kembangkan bisnismu dengan KoinBisnis!

Simulasi Pinjaman KoinWorks
Ketahui maksimum pinjaman dan cicilan per bulan
+62
Estimasi jumlah maksimum pinjaman

Rp

Estimasi cicilan bulanan
  • Tenor 6 bulan: Rp
  • Tenor 12 bulan: Rp
  • Tenor 24 bulan: Rp

Install aplikasi KoinWorks dan mulai ajukan pinjaman di KoinBisnis!

Ajukan Pinjaman Sekarang

Dapatkan berbagai informasi seputar Pengembangan Bisnis dan Daily lainnya hanya di KoinWorks.

Tentang Penulis
Gina Valerina

Gina Valerina

Gina began her professional journey within the realm of finance, accumulating a wealth of invaluable insights and hands-on experiences. Building upon this extensive background, she uses her expertise to carefully create informative articles. Each article is born from in-depth research and her unwavering dedication to providing her audience with well-verified insights.
Kalkulator finansial untuk hitung kebutuhan kamu

Hitung semua keperluan finansial kamu cukup di satu tempat

Punya uang Rp.100 Ribu? Mulai pendanaan sekarang dan dapatkan keuntungan hingga 14,5%.